• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Ini Dia 5 Menteri Terbaik Jokowi Saat Ini, Jagoan Agan Nomor Berapa?

widokoAvatar border
TS
widoko
Ini Dia 5 Menteri Terbaik Jokowi Saat Ini, Jagoan Agan Nomor Berapa?
Memasuki saat - saat new normal, penyebaran kasus Corona di tanah air masih saja terus bertambah. Penambahannya pun sangat signifikan dengan tembus 1.000 kasus baru lebih per hari. 


Dari Kanan Prabowo - Retno (Sumber: hariansib.com)


Dengan penambahan kasus yang sebanyak itu, maka Indonesia saat ini menjadi negara dengan total infeksi Corona tertinggi di Asia Tenggara. Demikian juga total kematian yang diakibatkan olehnya.


Mahfud MD - Nadiem (Sumber: tribunnews.com)


Keadaan ini sangat berbeda dengan negara - negara Asia Tenggara yang lain pada umumnya.  Kurva negara-negara tetangga misalnya Malaysia, Thailand, Vietnam, Myanmar, Brunei, Laos dan Kamboja sudah landai. Penambahannya antara 0 sampai hanya dua digit per hari. Hanya Singapura dan Filiphina yang penambahannya pada angka ratusan, tetapi tetap Indonesia yang tertinggi.


Gusti Ayu (Sumber: liputan6)


Keadaan seperti ini membuktikan kebenaran apa yang dikatakan oleh seorang ahli dari Griffith University Australia, Lee Morgenbesser beberapa waktu lalu. Dilansir Kumparan.com, 23 Maret 2020, Morgenbesser menyatakan bahwa yang paling mengkhawatirkan berkaitan dengan Corona di Asia Tenggara adalah Indonesia. Hal ini menurutnya karena penduduknya besar dan birokrasinya dinilai tidak efesien.

Dalam rangka menilai kinerja pemerintah, Lembaga Arus Survei Indonesia (ASI) pun melakukan survei pada tanggal 9 sampai dengan 12 Juni 2020. Survei yang melibatkan 1.000 responden dari 34 provinsi di seluruh Indonesia tersebut juga melihat kinerja dari para menteri kabinet Indonesia maju. Pertanyaan yang diajukan adalah: menurut Bapak atau Ibu atau Saudara, bagaimana kinerja para menteri di bawah ini?

Dilansir oleh Harianhaluan.com, 19 Juni 2020, Menteri yang dinilai berkinerja kurang memuaskan adalah Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo, Menteri Agama Fahrul Razi, Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Panjaitan, Menkumham Yasonna Laoly dan Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto.

Sedang menteri yang mendapat nilai kepuasan tertinggi oleh responden adalah Menteri Pertahanan dan Keamanan Prabowo Subianto dengan tingkat kepuasan 43,7 persen. Peringkat kedua ditempati Menteri Luar Negeri, Retno Marsudi, dengan tingkat kepuasan sebanyak 38 persen.

Pada posisi ke tiga ada Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan, Mahfud MD, dengan tingkat kepuasaan mencapai 37,9 persen. Selanjutnya ada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim dengan tingkat kepuasan 37,8 persen. dan yang kelima adalah Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Anak, Gusti Ayu Bintang Darmavati dengan 37 persen.

Yang menjadi catatan adalah, diantara para menteri tersebut tidak ada yang memperoleh nilai di atas 50 persen. Hal ini harus menjadi instropeksi, karena jika hasil survei ini representatif berarti dapat ditarik benang merah bahwa kinerja para menteri selama ini dianggap belum ada yang memuaskan mayoritas responden.

Bagaimana menurut anda, setujukah dengan hasil survei ASI tersebut...?I]


Referensi:

1. https://kumparan.com/kumparansains/i...na-1t53JZBEvmf

2. https://www.harianhaluan.com/news/de...d-md-dan-luhut
indramamoth
UriNami
tien212700
tien212700 dan 25 lainnya memberi reputasi
16
8.5K
203
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.