Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

ndutsetiawanAvatar border
TS
ndutsetiawan
Becak Bersama Perjalanan Cintaku


Kenal moda transportasi ini?
Yoyoii, benar. Ini becak, Gaes. Becak modifikasi dengan mesin atau BENTORbecak motor.

Pasti, ada yang sudah pernah naik ini. Atau malah jadi langganan. Yuk, ngacung!

emoticon-2 Jempolemoticon-Shakehand2emoticon-Cendol Gan

*

Ada berbagai jenis dan model becak yang berbeda di setiap daerah tentunya.

Ada yang masih eksis atau malah sudah lenyap jadi rumpon laut.


Atawa sudah dimodifseperti wallpic di atas. Ndak, masalah. Semua boleh unjuk gigi... eeh... unjuk becak.

Sebelum becak bener-bener hilang dan jadi kenangan. Aku berusaha mengabadikan gambar dan cerita ini, sebagai bagian fakta sejarah transportasi. Ciiieee!

Yuk cekidot ini kulikanku tentang beberapa becak yang pernah aku naiki dan juga menjadi saksi indah perjalanan cintaku.

Sedikit lebay ndak pa--pa, ya! Jangan dibully yaemoticon-Mewekemoticon-Mewekemoticon-Mewekemoticon-Turut Berduka

1. Becak Jepara

diolah dari GoogleImages


Jepara adalah tanah kelahiranku. Penuh cinta dan kenangan tentunya.

Becak yang akrab dengan kehidupan masa kecil, remaja hingga saat aku kembali lagi setelah sekian lama petualanganku bersama seorang kekasih di sampingku. Eheem...!


Becak khas Jepara mempunyai fisik yang tinggi, kekar dan lebar, hampir sama dengan becak di sebagian kota-kota di Jawa Tengah.

Yang tinggi adalah bagian depannya. Tempat penumpang naik. Sehingga, jika ada penumpang yang akan naik, pilot becak harus mengangkat bagian belakang becak atau ditunggingkan ke depan agar penumpang bisa dengan mudah menaikinya.


Syahdan, waktu aku kecil. Tinggi bagian depan becak seukuran tinggi pantatku.
Ketika ditabrak becak, bukannya badan akan jatuh terjerembab ke depan, malah sebaliknya. Secara ajaib, besi bagian depan akan menghantam pantat kita, dan akibatnya simsalabim... kita malah mental masuk ke dalam becak. Ini true storykejadian sama aku dulu.

Dulu becak adalah hiburan kami di waktu bulan Ramadhon seperti ini. Beramai-ramai patungan uang untuk menyewa becak.

Setelah sholat Subuh, keasyikan itu pun dimulai. Kita keliling kota dengan becak sewaan. Tentunya dengan pilot becak, teman sendiri yang mempunyai postur tubuh terbesar.

*

Saat kepulangaku pertama dengan kekasihku atau istri sudah, becaklah yang membawa kami menempuh perjalanan dari Terminal bus ke rumah.

Dengan hati yang berbunga cinta, menikmati pagi berembun dengan berjalin jemari, bersama istri terkasih!



2. Becak Jakarta

diolah dari GoogleImages


Jakarta adalah kota perantauanku pertama. Mengejar mimpi indah di belantara ibu kota. Becak pun pernah menjadi moda transportasiku sebelum kemudian dilarang dan dibuang ke laut Utara.

Becak sumber kemacetan dan digusurlah sebagai tempat kerang berbiak sebagai rumpon laut ditenggelamkan.

Becak Jakarta beda dengan becak Jepara. Bentuk fisiknya lebih kecil dan pendek. Bagian depannya pun pendek hampir menyeser aspal.

Tanpa pilot becak mengangkat becaknya, penumpang dengan mudah naik ke dalamnya.
Tinggal melangkah, huraa hip, jadi deh!

*

Menikmati perjalanan malam di keriuhan kota Jakarta yang tidak pernah tidur. Kekasih dalam pelukan, dan angin malam menerbangkan anak rambut liarnya.

Menerbangkan angan, menerbangkan mimpi. Asmara dua hati.

3. Becak Manado

diolah dari GoogleImages


Manado adalah kota kedua. Karena di sanalah kota kelahiran kekasihku dan keluarga besarnya.

Perjalanan sekitar 1 setengah jam via pesawat. Membawa aku dan kekasihku, pulang ke Manado.

Menyambung silaturahmi dengan keluarga besar di sana.

*
Bentoratau becak motor. Adalah becak khas di sana. Modifikasi antara becak dan sepeda motor. Dengan tampilan indah dan menarik. Ditambah suara musik yang berdentam menemani perjalananku menyusuri kota Manado dan sekitarnya.

Menyesap udara yang penuh aroma laut.
Angin yang mendesau menuju pantai Bulevard mengintip di kejauhan Pulau Manado Tua, amboiii!!

Bentor lebih manusiawi karena tenaga manusia digantikan oleh mesin.

Sunset di ujung senja
Di antara pekik camar pulang ke sarang
Bentor tinggal jadi siluet
Menyambut rembulan kemuning di atas ombak yang menari


Bonus

4. Becak Pekalongan

diolah dari GoogleImages


Pekalongan adalah kota lintasan saat aku dan kekasihku pulang kampung terakhir kali. Aku, istri dan kedua anakku, dalam perjalanan panjang pertama dari Bekasi ke Jepara. Dengan kendaraan pribadi, membelah riuhnya jalanan lajur Pantura.

*

Becak Pekalongan adalah bonus kali ini. Dengan tampilan yang berbeda dengan becak lainnya. Ada bagian melengkung di depan kiri dan kanan becak. Yang digunakan pilot becak menarik becaknya bersama penumpang ketika melalui jalan kasar dan berbatu.

Jika jalanan sudah smoothdan mulus. Becak melaju lancar.

Dengan sigap pilot becak akan berlari memutar dan...


" Hupp... "

Ia akan melenting tinggi dan mencelok di sadel becak.

Kemudian mengayuh becak dengan riang gembira karena rezeki Tuhan sudah dijemputnya.

Melintasi jalanan sepi karena pagi muda baru beranjak
Membelah kota batik Pekalongan yang agamis dengan suara takbir dan pujian memenuhi seluas langit Pekalongan yang temaram



Nah, bagaimana dengan kisah kasih becakmu? Adakah yang lebih manis dan romantis?

Yuk, berbagi cerita di kolom komentar ini.


Selamat Senja

JAGAT ALIT
Diubah oleh ndutsetiawan 17-05-2020 08:56
haje09
antonisalim007
nona212
nona212 dan 70 lainnya memberi reputasi
71
3K
119
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.