QiaraaAvatar border
TS
Qiaraa
Wabah Penyakit: Dulu Hingga Kini
Wabah Antonine
Tahun Penyebaran: 165--180 Masehi
Total kematian: 5 juta jiwa

Ini adalah wabah yang mendera Yunani dan Italia. Wabah ini terbawa oleh pasukan tentara yang baru saja pulang dari perbatasan, menginfeksi penduduk Kekaisaran Romawi dan berhasil merenggut nyawa Kaisar Romawi, Lucius Verus. Banyak ahli-ahli kesehatan menduga bahwa penyakit ini campak/variola.


Plague of Justinian
Tahun Penyebaran: 541–542 Masehi
Total kematian: 30-50 juta jiwa

Wabah ini merebak berawal dari salah satu kapal pedagang dengan tikus berkutu yang sudah terinfeksi wabah. Belakangan diketahui penyebab wabah ini adalah bakteri Yersinia Pestis, yang ditemukan di Tian Shan, sebuah perbatasan Kirgistan, Kazakhstan dan China.


Japanese Smallpox Epidemic
Tahun Penyebaran: 735--737 Masehi
Total kematian: 1 juta jiwa

Cacar tumbuh pesat di Jepang. Membunuh hampir 1/3 jumlah penduduk dan mampu menggoncangkan tatanan sosial, ekonomi dan kebudayaan Jepang saat itu. Penularan ini berawal dari seorang nelayan Jepang yang terjangkit saat terdampar di semenanjung Korea dan akibatnya menularkan penduduk-penduduk lainnya.


Black Death (Bubonic Plague)
Tahun Penyebaran: 1347--1351
Total kematian: 200 juta jiwa

Penyakit ini berasal dari Asia Tengah yang kemudian menyebar ke Eropa melalui Jalur Sutra. Meski banyak orang yang selamat, tapi wabah ini hanya memberikan harapan hidup selama 1 minggu setelah terjangkit. Penyebarannya berasal dari kutu yang terinfeksi, hinggap di hewan pengerat dan kemudian menggigit manusia. Atau dengan hembusan nafas orang terinfeksi yang kemudian dihirup oleh orang sehat. Terjadi kepanikan di seluruh Eropa yang mengakibatkan penganiayaan dan pembunuhan terutama kaum Yahudi yang dianggap menjadi sumber wabah.


Small Pox
Tahun Penyebaran: 1520
Total kematian: 56 juta jiwa

Setelah sempat mereda ribuan tahun, Cacar kembali mewabah terutama di Meksiko. Penyakit yang pernah membunuh penduduk asli Amerika ini diduga terbawa oleh salah satu anggota tentara ini menggemparkan dunia dan kemudian menyebar ke Chili hingga kembali memakan jutaan korban jiwa.


17th - 18 Century Great Plagues
Tahun Penyebaran: 1600 - 1700
Total kematian: 3 - 4 juta jiwa

Wabah seperti Black Death kembali muncul setelah ratusan tahun tenggelam dan kembali menghilangkan nyawa jutaan penduduk London kala itu. Wabah ini disebarkan awalnya dari Belanda dengan kapal-kapal pengangkut  kapas yang menjadi sarang tikus penyebab wabah Pes ini.

Cholera 6 Outbreak
Tahun Penyebaran: 1817--1923
Total kematian: 1 juta jiwa

Diantara tahun-tahun di atas pandemi kolera terjadi berurutan dan terus-menerus. Mula dari India, menyebar ke Asia, TImur Tengah, Eropa, Afrika hingga Amerika. Belum diketahui secara pasti apa penyebab dari penyakit ini tapi jelas sekali kurangnya sanitasi limbah manusia yang masih minim serta buruknya penyediaan air bersih menjadi penyebab cepatnya penyebaran penyakit ini.


The Third Plagues
Tahun Penyebaran: 1855
Total kematian: 12 juta jiwa

Pes kembali menyerang membabi-buta, dimulai dari China dan menyebar ke semua benua yang dihuni penduduk. Wabah ini menyebabkan 12 juta penduduk tewas, 10 juta diantaranya adalah penduduk India. Penyebaran ini awalnya dari Bubonic Plague dan disebarkan melalui tikus terinfeksi yang dibawa oleh kapal laut serta dari penularan orang sakit ke orang sehat.


Yellow Fever

Tahun Penyebaran: Akhir 1800
Total kematian: 100--150 ribu jiwa

Penyakit ini awalnya berasal dari nyamuk di Afrika, dan kemudian dibawa ke belahan bumi barat dan Amerika dengan kapal-kapal dagang budak. dan kemudian membunuh beberapa puluh persen populasi penduduk Amerika. George Washington, Presiden Amerika saat itu terpaksa harus melarikan diri untuk menghindar dari tertularnya penyakit kuning ini.




Lanjut di Kolom Komentar ya!



Diubah oleh Qiaraa 30-03-2020 09:33
sebelahblog
infinitesoul
999999999
999999999 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
682
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.