wahid30Avatar border
TS
wahid30
Pemerintah Keluarkan PERPPU Untuk Atasi Wabah Corona


Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyebut Peraturan Pemerintah (Perppu) tentang kebijakan kebijakan keuangan negara dan stabilitas sistem keuangan sangatlah penting untuk menyelamatkan negara dari virus corona (covid-19). Sebab, pemerintah bisa bebas bergerak untuk mengatasi virus corona karena ada tambahan belanja dan pembiayaan dari APBN 2020.

Menurut Sri Mulyani, Perppu ini bahkan jauh lebih efektif jika dibandingkan dengan harus mengunci negara (lockdown). Sebab, jika pemerintah memutuskan untuk melockdown tanpa adanya persiapan, justru akan menimbulkan permasalahan baru seperti di India.

"Di India lockdown tanpa persiapan, justru chaos dan berbagai persoalan yang complicated," ujarnya dalam teleconfrence, Rabu (1/4/2020).

Oleh karena itu, pemerintah memutuskan untuk mengeluarkan Perppu yang memutuskan penambahan anggaran untuk penanganan virus corona. Dengan adanya tambahan anggaran ini pemerintah bisa melakukan upaya penyelamatan dari sisi kesehatan dan ekonomi secara bersamaan.

"Menko melihat semua aspek dan kemudian muncul dalam bentuk Perppu. Ini langkah landasan hukum awal yang kita pakai untuk bapak presiden instruksikan langkah extraordinary supaya kita tetap melakukan langkah penyelamatan ekonomi," ucapnya.

Apalagi, lanjut Sri Mulyani, akibat virus corona ini aktivitas ekonomi mulai terganggu. Mengingat, mobilitas dan kegiatan masyarakat dibatasi agar penularan virus corona tidak menyebar luas.

"Kita marathon seminggu ini melakukan formulasi untuk melihat situasi eknomi indonesia dan proyeksi ke depan dan forward look exercise, bagaimana perkembangan ini memukul dan mempengaruhi sektor masyarakat, terutama kecil menengah," ucapnya.

Sambil memperbaiki sektor ekonomi, pemerintah juga bisa fokus dalam pencegahan dengan memberikan bantuan sosial kepada masyarakat. Dengan adanya bantuan sosial ini bisa membantu masyrakat untuk mengikuti protokol kesehatan agar bekerja dengan menjaga jarak.

"Bagaimana pemerintah proteksi mereka supaya langkah di bidang kesehatan bisa dijalankan. Kalau self distancing WFH isolasi terbatas, itu semua engga akan jalan kalau masyarakat tidak berikan jaminan sosial," kata Sri Mulyani.


pakolihakbar
999999999
a12s
a12s dan 7 lainnya memberi reputasi
8
456
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.