Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Sports
  • Mau Olahraga Saat Harus di Rumah Aja dan Lagi Puasa? Kuy Senam Aja!

fitrijunitaAvatar border
TS
fitrijunita
Mau Olahraga Saat Harus di Rumah Aja dan Lagi Puasa? Kuy Senam Aja!
Mau Olahraga Saat Harus di Rumah Aja dan Lagi Puasa? Kuy Senam Aja!
Salah satu olahraga yang paling mudah dilakukan di mana aja dan nggak butuh tempat khusus adalah senam. Senam adalah suatu cabang olahraga yang membuat semua anggota badan kita bergerak.

Quote:

Bahas tentang olahraga di bulan puasa seperti saat ini. Pasti ada yang berpendapat malas, takut capek atau nanti bisa haus dan bisa bikin puasa jadi nggak lancar. Padahal nggak juga ya, lebih tepatnya tergantung jenis olahraganya dan kapan waktu kita berolahraga.

Kalau dulu, sebelum ada covid-19, kita bisa kapan aja keluar untuk berolahraga (nggak harus ke tempat fitness atau olahraga lainnya yang berbayar) misalkan lari keliling komplek rumah atau hanya lompat tali di halaman rumah sendiri atau ke lapangan terdekat rumah bareng ama teman-teman yang lain.

Namun, karena keadaan sekarang yang mengharuskan kita untuk berdiam diri di rumah, di mana fasilitas olahraga juga terbatas. Maka olahraga senam bisa dijadikan salah satu option buat teman-teman yang menyukai olahraga dengan fasilitas yang seadanya yang hampir semuanya ada di dalam rumah. seperti mp3, kuota internet striming di youtube, handuk kecil dan sebotol air minum. Dan waktu yang dibutuhkan juga nggak sebanyak olahraga lainnya, paling sekitar 30-60menit sekali senam dan minimal dua kali dalam seminggu.

TS pribadi sebenarnya penyuka senam, khususnya senam aerobik, zumba dan yoga. Eh, yoga termasuk senam bukan sih? TS juga kurang paham ya, tapi manfaat yoga nggak beda jauh kok dengan senam. Seperti, melatih kekuatan otot dan tulang, menjaga dan meningkatkan stamina serta menyehatkan beberapa organ tubuh bagian dalam seperti jantung dan paru-paru. klik

Quote:

Btw, udah pada tahu belum kalau di masa pandemi saat ini, kaskus lagi ada kelas yoga, aerobik dan zumba? kalau belum, yuk ikutan. dijamin seru dan sehat tentunya, in syaa Allah.

Berhubung saat ini lagi bulan puasa, ada beberapa hal yang harus diperhatikan jika ingin melakukan senam di Bulan Ramadhan ini, yaitu :

1. Lebih banyak minum air putih dan makan sayur atau buah.

Mau Olahraga Saat Harus di Rumah Aja dan Lagi Puasa? Kuy Senam Aja!

Karena saat senam atau olahraga lainnya, kita akan mengalami kekurangan cairan atau dehidrasi. Dan untuk mencegah hal itu terjadi, asupan cairan lebih harus ditingkatkan daripada saat-saat biasanya.

2. waktu senam.

Mau Olahraga Saat Harus di Rumah Aja dan Lagi Puasa? Kuy Senam Aja!

Saat tidak sedang berpuasa, kapan aja kita senam nggak akan ada masalah selama dilakukan dengan persiapan baik dan benar. klikTapi saat sedang puasa, sebaiknya lakukan senam saat menjelang berbuka atau sudah selesai berpuasa. Malam donk? Ya nggak papa, selesai sholat maghrib atau isya sebelum tarawih, tak ada salahnya bukan kita membakar kalori sebentar?

Berpuasa bukan berarti ruang gerak kita terbatas, tapi dengan berpuasa kita hanya butuh merefresh pola kegiatan kita, supaya tetap sehat dan baik. Oh ya, kalau teman-teman ada tips lain yang bisa diterapkan untuk penyuka senam, boleh banget kalau mau dishare di kolom komentar.

Jaga kesehatan, tetap optimis jalani hari dengan baik dan tetap semangat berpuasa ya!


MinangKabau, 28April2020 


Quote:
tuliptulipje
nona212
tien212700
tien212700 dan 58 lainnya memberi reputasi
59
2K
71
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
SportsKASKUS Official
23.3KThread11.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.