• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Penampakan Ubi Jalar JEPANG Yang Dikemas Cantik Dan Kekinian Jadi Viral Di Thailand !

periscopeAvatar border
TS
periscope
Penampakan Ubi Jalar JEPANG Yang Dikemas Cantik Dan Kekinian Jadi Viral Di Thailand !
Penampakan Ubi Jalar JEPANG Yang Dikemas Cantik Dan Kekinian Jadi Viral Di Thailand !


Sumber gambar

Lagi bulan puasa seperti saat ini tentu banyak sekali masyarakat kita yang membayangkan lezatnya berbagai makanan dan minuman untuk persiapan berbuka puasa,
dari mulai es campur, roti bakar, sate kambing, soto ayam hingga cemilan berbuka seperti pisang goreng atau bahkan ubi bakar,
nah ngomong-ngomong soal makanan dan ubi bakar, tentu kita semua sudah pernah mencoba dong ya menikmati lezatnya ubi bakar? ya kalau didaerah jawa barat ubi bakar yang terkenal itu adalah ubi cilembu, rasanya yang enak dan manis membuatnya menjadi salah satu makanan favorit banyak orang,
selain itu kita bisa mendapatkan ubi bakar cilembu ini dengan mudah karena memang banyak dijual di sekitar jawa barat, salah satunya di kota Bandung.


Sumber gambar

Alasan kenapa ubi cilembu ini menjadi salah satu makanan favorit masyarakat adalah karena ubi ini selain rasanya yang enak, manis dan mengenyangkan, harganya pun terbilang sangat murah, dan siapapun bisa membelinya kapanpun dan dimanapun, bahkan di beberapa online shop juga sudah banyak yang menawarkan jajanan yang satu ini,
tetapi, ternyata di negara Thailand juga ada jajanan ubi semacam ini yang dikemas dengan sangat modern dan menjadi trending sebagai jajanan kekinian yang harganya bisa dibilang sangat mahal.

Seorang netizen mengunggah ulang sebuah postingan foto yang dibagikan oleh netizen Thailand bernama @mnfitfoodie di akun media sosial miliknya,
food blogger asal thailand tersebut membagikan sebuah foto yang menampakan ubi bakar lezat bermerk Don Don Donki,
dalam postingannya, food blogger tersebut juga menuliskan beberapa kata ''Don Don Donki Sweet Potato, ubi jalar Jepang seharga 79 baht. Sangat manis dan lezat,'' kata @mnfitfoodie dalam unggahannya di Instagram,
kalau kita rupiahkan, harga 79 baht itu sekira 35Ribu rupiah,
ya harganya bisa dibilang sangat mahal, karena yang dia dapat itu hanya 1 buah ubi saja,
tapi kalau kita telusuri, ubi jalar jepang tersebut bernama Satsuma Imo, ubi yang dalamnya berwarna kuning tersebut memang banyak tumbuh di daerah Satsuma Jepang.


Sumber gambar

Ya walaupun ubi jalar Satsuma asal jepang ini rasanya enak dan juga manis, tetapi menurut ane rasanya masih jauh lebih enak ubi asli cilembu,
dan kita harus bangga dengan ubi asli lokal tersebut hehe..


--------------------------------------------------------------------------------------------------



Penulis : Periscope
Referensi : Disini


emoticon-Rate 5 Staremoticon-Wagelaseh emoticon-2 Jempol emoticon-Wagelaseh emoticon-Rate 5 Star
-periscope 2020-
Diubah oleh periscope 27-04-2020 07:35
zachwaadzromare
Kutuloncat373
999999999
999999999 dan 215 lainnya memberi reputasi
216
14.2K
336
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.