Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Health
  • Kenali Khasiat Mentimun Dan Konsumsi Secara Rutin

AzizatulisnaeniAvatar border
TS
Azizatulisnaeni
Kenali Khasiat Mentimun Dan Konsumsi Secara Rutin
Semua orang mengenal mentimun atau timun sebagai pelengkap lalapan, acar atau bahan makanan rujak. Perlu anda ketahui mentimun sangat bermanfaat bagi kesehatan anda saat dikonsumsi secara rutin setiap harinya.
Timun memiliki kandungan protein, lemak, mineral, zat besi, vitamin A, C dan sebagainya. Kandungan tersebut bermanfaat sebagai obat cacingan. Tidak hanya itu bijinya juga bisa dimanfaatkan sebagai obat dari radang tenggorokan.

Nah, untuk khasiat lebih jelasnya simak penjelasan berikut.

1. Mengobati radang tenggorokan
Jika anda mengalami radang tenggorokan, anda bisa gunakan biji mentimun untuk alternatif pengobatannya. Caranya dengan sisihkan biji mentimun, kemudian campur dengan garam secukupnya. Selanjutnya makan campuran tersebut atau anda bisa kumur dengan mencampurkan air hangat ke dalamnya. Lakukan sehari dua kali.

2. Mengurangi dehidrasi
Seperti yang telah di jelaskan di atas kandungan mentimun yang paling dominan yaitu mineral atau air hampir 90 %. Sehingga mentimun dipercaya dapat memenuhi asupan air dalam tiap harinya.

3. Obat sembelit
Tidak hanya kandungan air ada pada mentimun, tetapi juga serat. Serat tersebut berada pada kulit mentimun. Serat ini tidak akan cepat larut dan dapat melancarkan pencernaan dalam tubuh sehingga dapat menjadi obat sembelit.

4. Mencegah terjadinya hipertensi
Timun sangat dikenal sebagai obat dari tekanan darah tinggi atau hipertensi. Hal tersebut dikarenakan mentimun mengandung kalium yang dapat mengatur kadar garam pada ginjal. Jika tekanan darah anda terlalu tinggi dalam tubuh anda pasti memiliki kadar sodium yang tinggi juga.
Tingginya kadar tersebut salah satu penyebab terjadinya tekanan darah tinggi atau hipertensi. Oleh karena itu, dalam tubuh manusia perlu membutuhkan kalium yang cukup.

5. Mentralisir racun dalam tubuh
Kandungan air dalam timun juga berkhasiat sebagai penghasil air seni. Oleh karena itu, semakin banyak urine yang terbuang maka bakteri dan zat hasil metabolisme akan dikeluarkan. Sehingga tubuh anda bebas dari bakteri serta racun.

Demikian penjelasan di atas mengenai khasiat yang terkandung dalam mentimun. Untuk menghasilkan asupan yang sesuai anda perlu mengonsumsinya secara teratur. Semoga bermanfaat.

Sumber :
pengalaman pribadi https://www.google.com/amp/s/amp.sua...adi-pada-tubuh
NadarNadz
saeful07
nona212
nona212 dan 12 lainnya memberi reputasi
13
5.5K
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.7KThread10.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.