Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Supaya Tetap Bekerja Optimal, Berikut Tips Merawat Power Steering

KarjoKareAvatar border
TS
KarjoKare
Supaya Tetap Bekerja Optimal, Berikut Tips Merawat Power Steering

Kehadiran power steering sangat membantu pengendara pada saat nyetir. Fitur ini membuat setir menjadi ringan dan pengendara gak harus ngeluarin tenaga lebih ketika hendak berbelok. Karena perannya ini maka fitur ini wajib hukumnya ada pada mobil – mobil zaman sekarang, meskipun buat mobil yang gak punya fitur ini bisa menambahkan sendiri.

Supaya Tetap Bekerja Optimal, Berikut Tips Merawat Power Steering

Tapi sama seperti komopone mobil lainnya, power steering juga bisa rusak, terutama ketika jarang dirawat dengan benar. Nah, berikut ini beberapa cara yang bisa Agan dan Sista lakuin untuk merawat power steering supaya terus bisa bekerja dengan optimal:

Jangan memutar penuh setir terlalu lama

Terlalu lama memutar setir secara penuh dapat menyebabkan beban pada power steering. Jika sering seperti ini, maka akan membuat kerja power steering menjadi kurang maksimal. Untuk power steering tipe hidraulik, kebiasaan seperti ini bisa membuat karet pada sistem hidrolik akan rusak. Jika ini terjadi, siap – siap aja mobil dibawa ke bengkel GanSis.

Hindari jalanan rusak dan genangan air

Jalanan rusak berpotensi merusak beberapa bagian mobil, seperti kaki-kaki dan powersteering. Sebab guncangan yang keras bisa membuat beberapa komponen rusak, seperti poros rack steer dan boot rack steer.

Jika sil mobil mengalami kerusakan, maka ini akan berbahaya bagi power steering jika melewati jalanan degan genangan air. Air bisa masuk ke dalam rack steer dan akan membuat sistem tersebut menjadi berkarat. Kerusakan akan terjadi ketika karat tersebut masuk dan bersirkulasi melalui pompa atau kompresor power steering.

Oleh karena itu sebisa mungkin hindari jalanan rusak dan genangan air atau banjir. Kalau pun terpaksa lewat jalanan rusak, melajulah dengan kecepatan rendah dan hati – hati.

Jaga tekanan ban

Ban yang kurang tekanan angin bisa memicu terjadinya kerusakan pada power steering. Karena jika ban kempes, kerja power steering akan menjadi semakin berat. Dan apabila ini terus terjadi, bisa dipastikan power steering akan rusak.



nona212
tien212700
mollyeva
mollyeva dan 30 lainnya memberi reputasi
31
1.4K
15
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.8KThread16KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.