GENKBOLAvatar border
TS
GENKBOL
Teknologi Kekinian yang Digunakan untuk Mengatasi Covid – 19

Keterlibatan teknologi menjadi salah satu cara untuk penanganan covid – 19. Pemerintah dan pakar teknologi banyak yang melakukan kerja sama untuk menangani penyebaran virus ini. Bentuk kerja sama ini banyak menghasilkan produk teknologi baru atau memodifikasi produk lama untuk bisa dimanfaatkan melawan covid – 19.

Sejumlah produk yang hadir diklaim cukup ampuh membantu penanganan wabah ini. Dan dengan adanya teknologi juga bisa mengurangi keterlibatan manusia dalam membantu menanggulangi wabah ini. Berikut ini beberapa teknologi yang digunakan untuk melawan penyebaran covid – 19:

Kecerdasan buatan


BlueDot, salah satu perusahan rintisan asal Kanada, berhasil mengembangkan teknologi kecerdasan buatan (AI) yang bisa melacak risiko penyebaran penyakit menular. Teknologi ini mampu melacak virus dan memprediksi penyebaran dengan cara menganalisis informasi yang diperoleh dari berita, percakapan di media sosial, dan dokumen pemerintah. Teknologi ini juga dinilai selangkah lebih maju dalam menyampaikan peringatan dibandingkan dengan pengumuman WHO.

Perusahaan asal China, SenseTime juga memanfaatkan AI untuk mengatasi covid – 19. Perusahaan ini menciptakan sebuah sistem yang bisa mendeteksi suhu tubuh manusia dan mengidentifikasi gejala demam lewat teknologi pengenalan wajah.

Aplikasi ponsel


TraceTogether dan PeduliLindungi menjadi dua contoh aplikasi yang membantu menekan penyebaran virus corona. Kedua aplikasi ini mampu melacak penyebaran covid – 19 berdasarkan riwayat perjalanan mereka yang usah terkena virus tersebut. TraceTogether dibuat oleh Singapura, sementara PeduliLindungi merupakan aplikasi karya anak negeri.

Robot


Tingginya tingkat infeksi covid – 19 di Italia membuat petugas media harus bekerja ekstra. Makanya gak jarang dari mereka yang mengalami kelelahan. Selain itu, beratnya kerja mereka juga harus dihadapkan dengan keterbatasan alat pelindung diri. Dengan kondisi seperti ini, kehadiran robot sedikit banyaknya dapat meringankan kerja dari petugas medis.

Robot bernama Tommy di sebuah rumah sakit wilayah Lombardy, secara leluasa, bisa keluar masuk ruang pasien positif COVID-19 tanpa perlu mengenakan masker dan alat pelindung diri. Robot ini juga bisa memfasilitasi komunikasi dokter dengan pasien. Adapun di Denmark, sebuah robot otomatis mampu melakukan disinfeksi ruang perawatan rumah sakit dengan teknologi sinar ultraviolet.

Drone


Terra Drone begitu terkenal di periode awal penyebaran COVID-19 di Tiongkok. Perangkat teknologi ini mampu menjembatani rumah sakit dengan kediaman warga untuk mengantarkan kebutuhan medis. Drone ini bisa mengantarkan sampel yang dibutuhkan rumah sakit. Di Indonesia sendiri kehadiran drone juga sangat membantu. Drone dimanfaatkan warga untuk melakukan penyemprotan disinfektan. Tentunya ini sangat membantu dan juga mengurangi adanya interaksi langsung dengan warga sekitar.



nunu403
onik
zachwaadzromare
zachwaadzromare dan 243 lainnya memberi reputasi
244
5.4K
90
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sains & Teknologi
Sains & TeknologiKASKUS Official
15.5KThread11KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.