• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Membantu SesamaTak Harus Menunggu Kaya, Masihkah Ada Empati di Hati Kita

mayyarossaAvatar border
TS
mayyarossa
Membantu SesamaTak Harus Menunggu Kaya, Masihkah Ada Empati di Hati Kita



Ada yang berbeda di tahun ini. Awal tahun, pandemi corona mulai mendera. Banyak sekali sektor yang menjadi lumpuh, salah satunya ekonomi dan pendidikan. Terkait dengan dua sektor itu, ane ingin sekali berbagi cerita dengan GanSist semua.

Hallo, jumpa lagi dengan ane, @Mayyarossa, penyaji trit informatif dan inspiratif.

Bulan lalu, viral di dunia maya tentang seorang anak sekolah yang jualan makanan kecil di depan sebuah toko ritel. Anak ane langsung bilang, "Buk, nih adek kelas ane," saat ada salah seorang temennya menyebarkan lewat WA grup khusus yang hanya beranggotakan enam orang (tiga cewe, tiga cowo).

Ya, ternyata, adek kelas my daugter itu alih alih belajar di rumah, dia membantu orang tuanya jualan di depan sebuah toko ritel. Setelah mengumpulkan info sana sini, akhirnya anak ane dan teman-temannya berinisiatif untuk membantu adik kelas tersebut. Mereka langsung menghubungi wali kelas, dan menyampaikan niat baik tersebut. Wali kelas mengatakan, akan menghubungi wali kelas si adik kelas dan juga kepala sekolah untuk menyampaikan maksud anak-anak.

Sambil menunggu ijin, mereka menyampaikan niat baik itu kepada teman yang lain lewat WA grup kelas. Karena tak ingin memberatkan, mereka tak mewajibkan semua murid di kelas untuk membantu, walaupun nanti bantuan itu akan diatasnamakan satu kelas. Akhirnya bantuan terkumpul berupa sembako; beras, telur, gula, indomie, dan kroni-kroninya, juga sejumlah uang. Mereka memgumpulkan sedikit-sedikit, lama-lama menjadi bukit.



Anak ane pun ketika bingung mau nyumbang apa, ane bebasin. Alhamdulillah, ane jualan sayuran dan sembako. Akhirnya dia pilih bawa beras, minyak, mie, duo bawang, bumbu-bumbu, dan lain-lain.

Akhirnya, seminggu setelah itu, ijin turun. Mereka berenam dipersilakan untuk memberikan bantuan secara langsung kepada sang adek kelas.





Menunggu teman yang lain sebelum berangkat.

Pada hari yang dijanjikan, keluarga si adek kelas pun juga datang ke sekolah. Di situ semua terharu, karena di masa pandemi ini, masih ada sedikit jiwa sosial di hati anak-anak kelas 9 ini. Mereka peduli pada adik kelasnya yang mungkin belum seberuntung mereka. Pada saat itu, si adek kelas tak bisa hadir, dan sang ibu tak bisa membawa barang bantuan, maka pihak sekolah dan enam siswa tadi mengantarkan ke rumah dengan mobil sekolah. Sampai di sana, ternyata si adek kelas masih berjualan, sehingga akhirnya dijemput oleh wali kelasnya.






Persiapan menuju rumah adik kelas.


Ane yang mengantar jemput pun melihat rona bahagia di wajah anak-anak dan pihak sekolah. Anak-anak bahagia, di samping bisa membantu sesama, mereka bisa bertemu satu sama lain setelah belajar lewat daring beberapa waktu. Ane juga senyum-senyum ngeliatnya. Bukankah kebahagiaan itu menular?






Sampaidi rumah adik kelas


Sepulang dari sana, anak ane banyak cerita. Dari pengalaman itu, dia bisa lebih bersyukur. Dia seneng bisa bantu adik kelasnya. Ane juga pantau di WA grupnya, mereka semua seneng. Terlihat dari komentar-komentar mereka.




Tanggapan bapak kepala sekolah lewat grup WA





Tanggapan wali kelas di WAG kelas.

Ane sendiri juga bersyukur, ternyata kepedulian masih ada dalam jiwa anak muda. Ane harap, empati mereka akan terus bertumbuh subur seiring waktu. Sesuatu yang tampak sepele untuk orang lain, tapi begitu berarti. Bukan banyak sedikit yang bisa diberikan, tapi tegeraknya jiwa mereka untuk membantu sesama, itulah yang perlu disyukuri dan terus dipupuk. Ya, tak harus kaya dulu untuk membantu sesama, tak harus bahagia dulu untuk bisa bersyukur, bukan?


Spoiler for SS Cendol:



Demikian trit ane, semoga menginspirasi untuk terus menebar kebaikan.

Jogja, matahari kedua puluh tiga tahun dua ribu dua puluh.

Dari ane yang mata masih terus berkaca inget momen yang ane tulis di atas.
Diubah oleh mayyarossa 29-04-2020 07:25
adityajaya95
darmawati040
bestakesiangan.
bestakesiangan. dan 92 lainnya memberi reputasi
93
1.2K
68
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.