Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Health
  • Tips Agar Tubuh Selalu Fit & Sehat Saat Puasa Ramadhan

oncom.onairAvatar border
TS
oncom.onair
Tips Agar Tubuh Selalu Fit & Sehat Saat Puasa Ramadhan
Tips Agar Tubuh Selalu Fit & Sehat Saat Puasa Ramadhan


Hallo Gan Sist apa kabar? semoga selalu sehat dan bahagia ya!
Menjalani puasa ramadhan disaat pandemi seperti ini sangatlah berat, karena menjadi tantangan baru selain menahan rasa haus dan lapar kita juga harus menjaga tubuh kita selalu fit dan sehat agar terhindar dari penularan virus.

ada beberapa tips agar selalu sehat saat menjalani puasa:

1. Jangan lewatkan sahur
Di luar Ramadan, sarapan jadi waktu makan yang sangat penting. Meskipun jamnya berbeda, namun mengonsumsi makanan sehat saat sahur juga jadi hal yang penting. Makanan yang dinikmati saat sahur bisa jadi cadangan energi tubuh dan membantu tubuh tetap terhidrasi dengan baik hingga tiba waktu berbuka.


2. Perhatikan asupan cairan
Enam puluh persen tubuh kita terdiri dari air, dan kita membutuhkan jumlah yang sama dengan air yang terbuang saat kita berpuasa. Untuk itu minumlah teratur di malam hari dan selama sahur.
Penuhi kebutuhan cairan setiap hari saat berpuasa. Minum air putih tetap harus dilakukan minimal sebanyak 8 gelas per hari dari waktu buka puasa hingga sahur. Saat minum, bagi ke dalam kuantitas kecil selama beberapa kali konsumsi. Konsumsi cukup cairan ini sangat penting dilakukan untuk mencegah konstipasi dan dehidrasi.


3. Jangan berlebihan
Saat puasa memang semua makanan terlihat sangat menggiurkan, tetapi sangat penting untuk menyantap sajian berbuka dengan perlahan. Ketika berbuka, mulailah dengan air putih dan beberapa buah kurma yang dapat memberikan energi yang baik untuk tubuh dan membantu mengeluarkan enzim pencernaan sebagai persiapan menikmati makanan setelah berjam-jam puasa.

Seusai shalat tarawih, Anda bisa mencicip makanan yang mengandung banyak sayuran, protein dan karbohidrat. Hindari lemak dan makanan yang banyak minyak. Dan pastikan makan perlahan-lahan untuk memberi waktu tubuh untuk mencerna makanan.


4. Tetap lakukan aktivitas fisik
Momen puasa jangan digunakan sebagai pembenaran untuk bermalas-malasan. Lakukan aktivitas fisik selama berpuasa minimal berjalan kaki selama 30 menit per hari untuk menjaga proses metabolisme tubuh. Olahraga bisa dilakukan saat menjelang waktu berbuka puasa.


5. Perbanyak sayuran dan buah
Perbanyak konsumsi sayuran dan buah yang kaya serat saat sahur. Kandungan serat akan dicerna tubuh dalam waktu lama sehingga salah satunya akan memberikan sensasi kenyang di perut.


6. Hindari minuman berkafein
Kafein bersifat diuretik. Ini artinya bahwa kafein dapat menstimulasi pelepasan air dari tubuh secara cepar dan membuat tubuh lebih mudah untuk dehidrasi. Saat berpuasa, hindari beberapa minuman yang mengandung kafein seperti teh, minuman bersoda atau kopi.


7. Tidur yang cukup
Karena kita akan bangun untuk sahur, usahakan untuk tidur lebih cepat dari biasanya. Misalnya sesudah sholat tarawih. Sebab, kurang tidur memengaruhi kinerja otak  dan dapat menyebabkan sejumlah penyakit dalam jangka panjang, serta risiko obesitas mengintai.

‐--‐----‐-----------------------------------------------------------------------------

Segitu dulu tips yang bisa ane share, semoga bermanfaat dan kita bisa menjalani puasa dibulan ramadhan ini dengan tetap sehat dan ceria.

Sekian thread ane kali ini, terima kasih yang udah komen dan bagi-bagi cendol untuk thread ane, sampai ketemu di thread ane selanjutnya. emoticon-Blue Guy Peace


Referensi:Satu, Dua, Tiga
Pict: Google

emoticon-Cendol Ganemoticon-Rate 5 Star


Spoiler for bagi-bagi cendol:

BumiTimur
NadarNadz
nona212
nona212 dan 37 lainnya memberi reputasi
38
989
9
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.7KThread10.2KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.