mr. gadgetAvatar border
TS
mr. gadget
Produk Teknologi yang Bikin Ngiler Pingin Memboyongnya
Pencarian kata kunci 'gadget terbaru' di mesin pencari terbilang stabil, netizen melakukan pencarian dengan keyword tersebut mencari tahu akan informasi dan update gadget terkini. Mulai dari searching dengan membubuhi dengan nama merek, hingga atribut tahun menjadi kata yang ditambahkan dalam melakukan pencarian di mesin pencari seperti Google

Berbagai lineup products technology hadir dengan menawarkan beragam fitur dan teknologi yang dimilikinya guna memikat konsumen, tak lepas adalah harga yang bersaing guna menambah daya jual bagi para konsumen tercintanya. Melalui thread ini Mr. Gadget kembali hadir untuk berbagi informasi seputar produk teknologi  untuk mengobati agan & sista yang haus akan berbagai informasi dari dunia gadget dan technology.

Produk teknologi pilihan yang bakal TS angkat kali ini merupakan cross product technology, artinya tak hanya dari satu lineup dalam satu kategori saja, namun juga ada alat transportasi yang sudah mendapat sentuhan teknologi dalam fitur dan fungsinya. Langsung saja kita cek yuk Gan.. 

Master Padlock

(credit images oxgadgets)


Melihat penampakan di atas rasanya GanSis sudah tak asing dengan benda tersebut, ya itu merupakan sebuah gembok. Alat pengamanan yang satu ini memang di kita kerap menjadi salah satu perangkat untuk pengamanan ganda, baik untuk pintu rumah, pintu gerbang, dan biasanya kita kaitkan pada cakram di kendaraan roda dua seperti motor/sepeda. Sedikit berbeda dengan gembok pada umumna, karena Biometric Padlockini memang sudah mendapat sentuhan teknologi sehingga mudah dalam mengoperasikannyna. Master Lock's Outdoor Biometric Padlock bekerja dengan sistem pengenalan sidik jari, memiliki kemampuan menyimpan 10 sidik jari yang berbeda, sehingga bagi yang dalam satu rumah beranggota keluarga banyak, maka seluruh keluarga bisa menggunakannya dengan cara mendaftarkan sidik jari masing-masing anggota keluarga.
Seperti perangkat gawai pada umumnya,  Master Padlock ini juga didalamnya terdapat pengguna "primer", plus delapan lainnya. Perangkat ini memiliki dukungan  baterai tombol standar yang bisa bertahan sekitar satu tahun, apabila daya berada pada kondisi lemah maka GanSis bakal diberitahu dengan perangkat tersebut berada pada kondisi daya rendah. 
Gimana kalau perangkat ini mati, dan dalam keadaan terkunci? Hmmm.. perangkat ini rupanya sudah di-desain sedemikian rupa guna pengoperasian yang lebih mudah. Jika baterai mati dan dalam keadaan perangkat terkunci, maka GanSis bisa melakukan  'Jump Start' pada gembok menggunakan baterai 9v. Gimana nih gan, tertarik menggunakan produk gadget terbaru yang satu ini? sepertinya produk ini  dijual di luaran sana, namun bagi agan sista yang ingin menggunakan produk sejenis dengan merek lain tentu bisa mencarinya di depo bangunan ataupun membeli secara online via ecommerce atau marketplace yang ada di Indonesia. 



Turboant's X7 electric scooter


(credit GSMArena)


Bagi GanSis pecinta scooter, rasanya mungkin sudah akrab dengan beberapa merek seperti Xiaomi ataupun GoTrax. Kenalin nih gan yang baru, scooter ini bernama Turboant's X7 electric scooteryang sudah tentu bakal menjadi pesain buat Xiaomi. Turboant X7 merupakan skuter listrik baik yang dijual ke negara AS dan Inggris, berkonstruksi kuat dan juga memiliki kemampuan dengan kecepatan tertinggi hampir 20mph. Menariknya, skuter listrik ini pun sudah menerapkan ban tubeless sebagai pijakannya. Awalnya TS tau produk gadget terbaru ini diperkenalkan pada penghujung tahun 2019 melalui unggahan dari GSMArena, namun sekarang ini baru TS bisa bagikan buat Kaskuser infonya sejalan dengan ketersediaan informasi dari skuter yang dibandrol pada harga kisaran $400 ini.
Turboant's X7 electric scooter dibekali dengan sistem charging 36V battery yang terletak berdekatan dengan handle bar. 



(Credit pocket-lint)


Hal utama 
yang membuat TS terkesan adalam sistem pengereman, dimana skuter ini menyematkan rem cakram pada roda belakang. Pengereman dapat dengan mudah GanSis lakukan dengan mengklik throttleyang terletak di handle bar. Tapi tak usah khawatir lhooo gan,.. karena sensasi mengerem pada skuter pada umumnya pun bisa GanSis tetap rasakan, yaitu dengan menekan pada spatbor belakang dengan tumit kita. Guna penuhi kebutuhan GanSis ketika berkendara pada malam hari, skuter ini pun juga sudah dilengkapi dengan LED Light yang terang. 

Gocycle G3


(credit OneBikeShop)


 Masih dalam dunia persilatan bike alias sepeda, dan bagi GanSis yang demen gowes sepertinya sudah mengenal dengan Gocycle, karena faktanya di berbagai ecommerce & marketplace yang ada di Indonesia pun menjajakan produk dari Gocycle. Khusus untuk kesempatan kali ini Gocycle G3 menjadi pilihan produk yang bakal TS angkat atas alasan berbagai kelebihan yang dimilikinya.
Gocycle G3 merupakan sepeda Gocycle digadang paling pintar atas alasan karena merutekan semua kabel di bagian dalam sehingga terlihat cerdas, kalau dalam dunia persilatan sepeda pada umumnya disebut inner cable. Selain semua rute kabel berada di dalam rangka, G3 juga mengintegrasikan lampu berjalan siang hari, dan pada  pemindahan gigi berjalan secara otomatis yang menerapkan hub Shimano dengan tiga kecepatan. (kebayang kalau bisa sampai 6 atau 8, pasti bakal lebih mantul kali yah gan.. emoticon-Big Grin). Tapi karena ini otomatis dan electrik, rasanya 3 percepatan pun ane rasa sudah sangat cukup emoticon-2 Jempol
Untuk mengaktifkan motor dalam G3, GanSis perlu genjot pedal terlebih dahulu membuat aktif motor yang kemudian akan menggerakkan sepeda. G3 memiliki baterai 375Wh yang sudah tersatukan dalam frame. Untuk pengisia daya G3 GanSis membutuhkan waktu selama 4 jam, dan akan memberi agan pengalaman  berkendara sejauh 80 kilometer. Soal kecepatan, G3 membatasi kecepatan sampai dengan 15,5 mph (25 kph).
Paling menarik dari G3 adalah bahan yang digunakan dari sepeda ini, yaitu Carbon yang membuat sepeda ini pun ringan tapi tetap kuat. Untuk memboyongnya mungkin kita semua wajib banyak nabung dulu nih gan, karena sepeda listrik ini dibanderol dengan harga  £ 4499 (€ 4999, $ 5499).


Kira-kira GanSis bakal boyong yang mana? Hmmm.. sungguh bikin geleng-geleng kepala nih Gan.. Pasalnya TS aja sepedahan masih menggunakan sepeda jadul, sementara produk sepeda baru sudah gunakan teknologi canggih. Sayang, dari segi harga memang dirasa sangat sebanding dengan fitur & Teknologi yang ditawarkan. 
Sementara TS cuman bisa ngelihatin aja deh gan... nggak tau deh kalau agan dan sista.. Mungkin agan sudah ada yang memilikinya, boleh dong share di mari biar agan lain tambah ngiler!.

Sumber:
Pemikiran TS dan berbagai sumber seperti Amazon, GSMARena, dan Pocket-Linn

Diubah oleh mr. gadget 20-03-2020 01:14
nunu403
onik
zharki
zharki dan 12 lainnya memberi reputasi
13
10.3K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.