Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

erina79purbaAvatar border
TS
erina79purba
Anis Hidayatie Pejuang Literasi adalah Inspirasiku






Selamat sore agan dan sista berjumpa lagi dengan saya. Kali ini dengan tulisan perempuan yang sangat mempengaruhi hidup saya di dunia literasi.

Sosok perempuan yang inspiratif dalam hidupku, dia tidak kenal lelah. Perempuan perkasa, dan bergaul dengan siapa saja tidak pandang suku, agama, bahasa dan ras. Berkenalan dengannya aku merasa bertemu teman lama. Suaranya yang khas berwibawa bisa mempengaruhi kita agar mengikuti keinginannya yang luhur.

Kegigihannya di dunia literasi patut diacungkan jempol. Bahkan perjalanan tour Komalku Raya, sepertinya sudah banyak kota yang disinggahinya. Ingin suatu saat nanti saya bisa mengikuti Komalku Raya.

Beliau adalah pahlawan Literasi buat saya. Sosok perempuan mungil dan bersahaja. Semua yang mengenalnya pasti seperti sudah lama mengenalnya.

Berawal dari flatorm aplikasi menulis tahun bulan Agustus 2018, mengikuti grop wa pena friends bahkan beliau tidak segan-segan mengajak saya bergabung untuk membuat buku antologi yang berisikan bahasa daerah Jawa dan sekaligus terjemahannya. Pertama kali punya buku antologi. Buku ini sudah lama dibukukan dan kenyataannya buku antologi ini dari berbagai suku. Ada rasa bahagia saat itu, punya buku antologi.


Yang kedua menulis prosa dan puisi dengan judul Sharique buku ini juga sudah banyak yang memesan. Sejak mengenal beliau rasa percaya diri untuk menulis sangat membuatku bergairah.




Beliau adalah Anis Hidayatie, seorang guru Agama di SMP Islam Pujon, minat menulisnya tumbuh sejak bangku sekolah menengah, cerpen dan beberapa tulisannya pernah dimuat di koran Karya Sharma, Surya dan Jawa pos. Pernah memimpin Redaksi Majalah kampus IAIN Sunan Ampel Malang "INOVASI". Beliau lahir di Malang 26 Desember dan sekarang masih tinggal di kota kecil Pujon Malang, single parent.

Sekarang Beliau direkrut oleh Gramedia yang akan diselenggarakan pada tanggal 8 Maret 2020 mendatang di Gedung SMKN 1 Gempol. Seandainya aku dekat, dengan senang hati mengikuti seminarnya. Mba Anis Hidayatie tetaplah semangat.



Ada rasa bahagia dan bangga bisa berkenalan dengan seorang pejuang literasi bahkan saran yang dia berikan waktu pertemuan kami pertama semoga segera tercapai. Mba Anis terima kasih selalu atas support dan bimbinganmu.
Sukses selalu untukmu.

Sekian dulu agan dan sista, terima kasih sampai jumpa lagi di tread selanjutnya.

Sumber gambar Dokri
Bekasi, 02032020
Diubah oleh erina79purba 02-03-2020 11:16
4iinch
Gimi96
bejosegerwaras
bejosegerwaras dan 40 lainnya memberi reputasi
41
4.2K
73
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.