Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

embritzAvatar border
TS
embritz
[COC Regional:Makanan Tradisional]  Kerupuk Puli Magetan, Buat Sendiri, kuy?No Bleng!


Jika Hidupmu Sepi Tanpa Kerupuk, Buatlah Dia Dengan Kedamaian Jiwamu, Niscaya Tidak Ada Sepi Lagi, Hanya Meriah dan Cerah!




Apakah agan sista suka makan kerupuk? Bagaimana rasanya? Tentu ada renyah, gurih, asin, dan pasti rame meriah menyenangkan iya, gak?

Nenek buyutku bilang kerupuk berfungsi sebagai makanan sampiran, atau kita bisa bilang makanan pendamping nasi dan lauk. Bisa juga untuk cemilan disaat gabut hehehe. Atau ingin meramaikan acara kumpul-kumpul teman atau sodara? Ahai kerupuk bisa banget Gan! Dia multifungsi dan santuy mau diapain aja kek. Top ah. Salut for kerupuk. Eh... Lebay


Welcome to embritz's thread!

Halo GanSist, apa kabar, jumpa dengan Embritz, generasi muda, kekinian, asal Magetan ndeso. Nongol disini ingin ikut berpartisipasi dalam event coc daerah sekaresidenan Madiun terutama Magetan, ok? Karena aku ada di rumah aja, aku mau share makanan khas daerahku tercinta. Resep asli dari nenekku yang paten punya. Resep ini turun temurun dari nenek buyut dan generasi sebelumnya. Awet ye.

Yuk ah, aku ingin berbagi resep makanan khas KERUPUK PULI dari daerahku yaitu, tepatnya di desa Bayemtaman, Kartoharjo, Magetan, Jawa Timur, Indonesia. Eh kepanjangan ding. kenapa ga sekalian aja Asia Tenggara, Asia, Bumi, Bimasakti HIHIHI.

Kerupuk puli mempunyai banyak sinonim yang mengacu pada jenis kerupuk yang sama atau serupa. Antara lain : kerupuk gendar, kerupuk nasi, kerupuk beras, kerupuk karak kalau di jawa tengah, apa lagi ya? Oiya waktu kecil aku menyebutnya kerupuk asin, ada juga yang akrab menyebutnya lempeng. Mungkin GanSist ada yang daerahnya mempunyai nama lain untuk kerupuk unik ini?

Udah ah, soal nama kerupuk! Aku ingin share pengetahuan seputar makanan yang sehat dan legendaris ini ya. Seperti kita semua tahu bahan utama kerupuk yaitu nasi dan bumbu-bumbu khas biasanya, juga ada ditambahkan bahan yang diam-diam menghanyutkan namanya BLENG. Tau gak GanSist, bleng itu apa? Bleng lho ya, bukan Blank apalagi blankgenthak aw aw, eh hihi. Bleng ini ternyata sama dengan boraks lho. Nah, kaget gak? Aku mah enggak. Plis jangan pingsan dulu, ya. Seperti kita semua tahu bahan bleng ini berbahaya bagi kesehatan. Inga inga! Thing!

Kita simak dulu kuy facts tentang bleng ini, tahan nafas dan baca perlahan.


Spoiler for bleng's facts:


Udah GanSist tahan napasnya, lepas lagi😀

Lalu kenapa aku ingin mengangkat kuliner khas Magetan ini? Padahal ada indikasi berbahaya? Walaupun dampak bahayanya juga dalam jangka waktu lama? Eng ing eng....

Yah kita bisa siasati GanSist, "selalu ada jalan keluar, cinta kan memiliki "(malah nyanyi lagu teh Nicky wkwkwk). Karena apa GanSist? Yup, kita membuat dengan temuan pengganti bleng, yaitu tepung Kanji atau tepung Tapioka. Ahai! Cerdas ini mah. Sumpah! Penemuan sederhana tapi mengharukan. Hiks terutama bagi penggemar kerupuk seluruh dunia. Hmm kira-kira kalau budaya makan kerupuk santuy, ada ga sih di luar negri sono? GanSist tahu ga? Ts belum riset hal itu.

Lalu membahas fungsi kerupuk puli, apa hayo? Tentu saja makanan untuk dimakan! Dan kerupuk ini cucok meong sebagai teman akrab tempe goreng tepung dan rempeyek untuk menemani sang bunda, nasi pecel! Applouse kuy ... Selain itu bisa menyatu dengan makan apa saja. Sebagai pendamping setia seperti kata nenek buyutku... Atau sebagai camilan biasa, bisa juga untuk bikin kerupuk gapit, alias dua lapis kerupuk dalamnya sayur pecel dan sambal. Uhui rasanya. Cobain deh.

Spoiler for Nasi Pecel dan Kerupuk Puli:

Langsung ke dapur embritz aja ya, sebelum kelamaan ngobras, ngobrol beringas. Kulik resepnya baik-baik. Kalau perlu catat dan hapalkan walau besuk ga keluar dalam ujian. Eakk.

Resep Kerupuk Puli :


Bahan utama :

1. Nasi putih sisa sekitar 3-5 centong
Spoiler for Nasi:


2. Bawang putih 2 siung, atau sesuai selera.

3. Garam 2-3 sendok teh atau sesuai selera.

4. Ketumbar 1 sendok teh atau sesuai selera.
Spoiler for Bawang putih, garam dan ketumbar:


5. Tepung kanji atau tapioka secukupnya sesuai feeling.
Spoiler for kanji atau tapioka:



Bahan tambahan :

1. Daun bawang

2. Merica

3. Bumbu jadi atau instan

4. Cabai

5. Terasi

6. Dan lain-lain sesuai selera dan kreasi GanSist


Peralatan Pembuat Kerupuk Puli :

1. Telenan 2 buah, bisa dilapisi plastik biar ga lengket.

2. Solet
Spoiler for telenan dan solet:


3. Tampah atau nyiru untuk menjemur

4. Ulegan dan cobeknya
Spoiler for ulegan dan cobek:


5. Minyak goreng sedikit untuk olesan.
Spoiler for minyak goreng :


6. Wadah semacam baskom tapi dari alumunium biar kuat untuk menguleni.



Cara Pembuatan Kerupuk :

1. Nasi keluar dari rice cooker langsung diproses ya GanSist, jadi hemat gas kan. Sip.

2. Bumbu diuleg halus yaitu : bawang putih, garam, dan ketumbar. Beberapa orang memakai ketumbar bubuk atau bisa juga bumbu dikasih air dan disaring sehingga kerupuk mulus ga berbercak ketumbar. Biar cantik mulus kaya Ts.

3. Bumbu dan nasi dicampur, diuleni, sesekali tambahkan tepung kanji, dan diuleg pelan sesuai selera, kadang ada yang suka masih bertesktur nasi ataupun halus total, up to GanSist . Adonan diolah sampai bisa dibentuk.
Spoiler for adonan kerupuk puli:


4. Adonan dibulatkan sebesar ukuran bakso standar atau sesuai selera.

5. Dua telenan yang sudah diolesi minyak dipakai untuk mengepres adonan bulat tadi sampai tipis. Tebal tipisnya juga sesuai selera.
Spoiler for pencetakan:


6. Ambil adonan yang sudah gepeng tersebut dengan solet.
Spoiler for ambil kerupuk penyet:

7. Tempatkan secara rapi ke dalam tampah.
Spoiler for atur rapi:


8. Jemur sampai kering.
Spoiler for jemur kerupuk :

9. Ketika sudah kering, tinggal digoreng ke dalam minyak panas,,api besar lalu dikecilkan ya, biar tidak gosong.
Spoiler for goreng kerupuk:

10. Angin-anginkan kerupuk yang sudah matang ke wadah tampah yang dilapisi kertas sampai dingin.
Spoiler for menganginkan kerupuk:

11. Masukkan ke dalam toples biar renyahnya awet.
Spoiler for masuk toples :



Tips Tambahan :

1. Ada beberapa cara yang berbeda dalam pembuatan krupuk puli ini, ada yang membuat adonan puli terdiri dari nasi, bawang garam ketumbar dan kanji serta sedikit bleng. Dikukus lalu ditumbuk , dipadatkan baru diiris. Ini bisa langsung digoreng sebagai makanan enak puli goreng lho, atau dimakan lugu begitu saja boleh. Kalau diiris tipis-tipis lalu dijemur jadi kerupuk puli. Got it?

2. Untuk aku versi krupuknya diproses cepat GanSist, tanpa lewat dikukus lagi, karena masih hangat jadi mudah dihaluskan dan dibentuk. Kalau nasi dingin baru dihangatkan lagi sebentar ya.

3. Kadang hanya memakai telenan akan lengket dan susah dicuci, maka jalan praktisnya lapisi saja telenan dengan plastik bersih, dikasih karet ujungnya biar kuat. Jangan lupa olesi minyak tiap mencetak krupuk.

4. GanSist bisa berkreasi dengan rasa krupuk puli ini. Ts sendiri suka menambahkan merica sehingga ada pedas gurih gitu.

5. Hasil krupuk puli ini laku untuk dijual GanSist. Jadi yang berminat membuka usaha,,silakan aja.


Oke cukup sekian thread aku tentang kuliner khas Magetan, semoga bermanfaat. Ingat siapa lagi yang bisa menjaga kuliner khas daerah kita kalau bukan kita sendiri sebagai generasi muda penerus? Tetap semangat dan bahagia!







Magetan, 01032020





Sumber : pribadi dan beberapa riset
Foto : dokumen pribadi


andhikasukma
mbethix
oharaok
oharaok dan 21 lainnya memberi reputasi
22
2.3K
48
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Karesidenan Madiun
Karesidenan MadiunKASKUS Official
253Thread376Anggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.