Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lapautekchy01Avatar border
TS
lapautekchy01
Waw! Mereka Membuat Dinding Jadi Tempat Swafoto Yang Luar Biasa
Hai, agan dan sista yang suka swafoto dan hunting lokasi menarik, sini ane tunjukkan tempat terdekat tanpa harus ngeluarin biaya banyak, alias hemat.

Jika agan atau sista memiliki ruangan kantor atau galeri, dindingnya bisa agak cat menjadi mural yang indah, sesuai keinginan agan mau seperti apa, mau buat gua, gunung, pedesaan dan lain sebagainya. Asalkan fotonya diambil dengan fokus jelas, akan sangat menarik.



Dok. Pribadi

Selain mural, dinding itu juga bisa ditempeli gambar dengan print digital seperti spanduk. Mau apa pun gambarnya pasti bisa dijadikan background swafoto yang indah.

Satu tempat yang sudah ane kunjungi yaitu gerung BUMNAG, Badan Usaha Milik Nagari Batu Jonggi, yang terletak di Nagari Kumanis, Kecamatan Sumpur Kudus.

Adik-adik remaja yang kreatif membuat dinding dan lantai galery mereka menjadi lokasi terindah untuk kerja dan bisa dijadikan sebagai tempat berfoto ria. Mereka menggambar dinding dengan obyek lukisan lokasi peninggalan sejarah di daerahnya. Salah satu yang terkenal adalah makam anak raja dan jembatan gantung yang lumayan panjang. Mereka menggambar dinding hanya memakai cat minyak, luar biasa bukan?

Selain itu, adik-adik tersebut juga menghasilkan karya yang sangat antik. Seperti lampu tidur dan lampu taman dari bambu, gantungan kunci, plakat wisuda dan banyak lagi yang lainnya.

Dari mereka ane tahu, ternyata mereka menggunakan bambu tua yang sudah tidak terpakai lagi dan itu sangat banyak di daerah tersebut. Sehingga mereka bisa membuat cendramata tersebut dengan biaya minim.



Dok. Pribadi

Di galery mareka juga ada kegiatan membuat batik tulis tangan yang disebut batik bacorak. Selain warna-warna yang menarik, bahan catnya dibuat dari bahan alami seperti kulit manggis dan daun mangga.

Sepertinya mereka memang ingin memanfaatkan alam sekitar untuk diolah sedemikian rupa tanpa harus merusak lingkungan sekitar.


Dok. Pribadi

Nah, kalau agan dan sista pen jalan-jalan ke sini boleh lah ane tunggu dengan secangkir kopi Rangkiang asli Minang.

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
anasabila
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.