Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kekoreaanAvatar border
TS
kekoreaan
BTS akan Comeback Hari Ini!
BTS akan Comeback Hari Ini!
(Foto: Big Hit Entertainment)

Akhirnya, setelah menunggu selama kurang lebih 10 bulan, BTS kembali dengan album baru! Album terbaru mereka, ‘Map of the Soul: 7’ akan resmi dirilis di seluruh platform streaming musik pada pukul 16:00 WIB / 18:00 KST hari ini, 21 Februari 2020.

Dikutip dari Headline Planet, salah satu perwakilan dari agensi yang menaungi BTS, Big Hit Entertainment mengatakan bahwa, “BTS saat ini menerima cahaya dan bayangan dari identitas mereka untuk menceritakan kisah dari mereka yang telah menemukan diri mereka sepenuhnya”. Wah, jadi makin penasaran gak sih gan sama albumnya?

Dikutip dari Yonhap News, seperti pendahulunya, ‘Map of the Soul: Persona’, ‘Map of the Soul: 7’ masih terinspirasi oleh Carl Jung, seorang psikiater dan penulis asal Swiss. Album baru ini akan terdiri atas 5 lagu dari  ‘Map of the Soul: Persona’ dan 15 lagu baru. Preview untuk title trackalbum ini yang berjudul ‘ON’, sudah dirilis pagi ini, pukul 4:00 WIB lewat aplikasi ‘TikTok’ dengan durasi 30 detik. Pendek tapi berhasil bikin ARMY langsung seger ya pas denger lagunya! Eits, di versi resminya nanti, ‘ON’ juga punya versi spesial yaitu versi kolaborasi dengan SIA loh! Nah, makin penasaran kan tuh kayak apa lagunya?


BTS akan Comeback Hari Ini!
(Foto: Big Hit Entertainment)

Menurut BTS, ‘ON’ adalah lagu yang menggambarkan perasaan cinta dan perasaan menjadi seorang seniman yang disempurnakan dan dikembangkan lewat perjalanan karir mereka selama tujuh tahun ini. Semakin bikin penasaran, fix!

Nggak cuma SIA, tapi Troye Sivan juga turut ikut ambil bagian dalam album ini loh. Troye mengambil bagian dalam lagu ‘Louder Than Bombs’. Kira-kira musik BTS disentuh sama Troye Sivan jadinya kayak apa ya gan? Pasti keren banget!

Lagu berikutnya adalah ‘We Are Bulletproof: The Eternal’ yang merupakan kelanjutan dari dua lagu dengan judul yang sama di album BTS sebelumnya, ‘2 COOL 4 SKOOL’. Menurut Jungkook dan V, lagu ini memiliki perbedaan dengan dua lagu sebelumnya dan merupakan bagian final dari ‘We Are Bulletproof’. Lagu ‘UGH!’ adalah lagu kolaborasi dari rap line, yaitu SUGA, RM, dan J-Hope. SUGA bilang kalau lagu ini akan menjadi sejenis ‘Cypher’ yang ada di album-album BTS sebelumnya, dan merupakan lagu yang mengungkapkan kemarahan mereka terhadap kejahatan. ‘00:00 (Zero O’Clock)’ akan menjadi lagu vocal line, yaitu Jin, Jimin, V dan Jungkook, dan ‘Friends’ adalah lagu yang dinyanyikan oleh V dan Jimin, menunjukkan persahabatan mereka. 

Selanjutnya, ada lagu kolaborasi RM dan SUGA yang berjudul ‘Respect’, ‘Filter’ yang merupakan lagu solo Jimin, yang menunjukkan berbagai sisi Jimin yang berbeda, ‘My Time’ yang menceritakan emosi Jungkook sejak traineehingga saat dewasa, ‘Inner Child’ yang merupakan lagu solo V, menceritakan masa lalunya saat ia menghadapi masa-masa sulit, dan ‘Moon’, yang merupakan lagu solo Jin, yang mengungkapkan rasa cintanya untuk ARMY. 

Lagu-lagu tersebut juga akan dilengkapi oleh tiga lagu yang sebelumnya sudah dirilis, yaitu ‘Black Swan’, ‘Interlude: Shadow’ dan ‘Outro: EGO’. 

Tapi, ARMYs harus bersabar nih. Karena meskipun hari ini BTS akan merilis album mereka, tapi MV untuk lead single nya baru akan dirilis pada 28 Februari minggu depan nih. Hari ini, mereka hanya akan merilis album dan ‘Kinetic Manifesto Film: Come Prima’. 

Gimana? Makin nggak sabar kan? Makin deg-degan kan nih ARMY? Sabar sebentar lagi ya guys~




Illuvinia
Illuvinia memberi reputasi
1
513
1
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kekoreaan
KekoreaanKASKUS Official
10.8KThread2.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.