koibrush
TS
koibrush
Melihat Kembali Iklan Smartfren Dari yang Dulu Hingga Kini


Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, Apa kabar agan dan sista sahabat teman pintar semuanya. Kali ini TS kembali membawa topik nostalgia dari salah satu operator seluler Indonesia yang masih ada hingga kini apa lagi kalau bukan Smartfren. Nostalgia yang TS maksud adalah iklannya yang unik, menarik, dan tentu saja ada yang bikin kita sebagai penonton terhibur. Iklan Smartfren sudah banyak sekali ditayangkan di televisi dari tahun ke tahun dengan format berbeda sekaligus menghibur dan namanya juga iklan pasti donk menawarkan produk di dalam kontennya. Hanya saja isi konten iklan Smartfren tak jarang bikin penontonnya tertawa. Oke, tanpa perlu berlama-lama lagi TS langsung saja menuju ke beberapa video iklan Smartfren dari yang jadul hingga yang terkini, cek langsung gan emoticon-Big Grin

1. Iklan Fren (2003)




Iklan ini tayang di tahun 2003 dimana TS sendiri baru tamat SD saat itu, melihat kualitas video yang masih Standard Quality dan konten iklannya berisi sekumpulan mahasiswa sedang menelpon lalu sambungannya putus nyambung di saat yang bersamaan ada mahasiswa lain yang menawarkan solusi terkait masalah putus sambung jaringan tersebut. Tanpa putus-putus, tarif nelpon yang cuma 400 rupiah per menit nelpon ke seluruh Indonesia bagi TS termasuk murah di zaman itu emoticon-Big GrinFren, kartu selularku di akhir iklannya.

2. Iklan Smart (2006)



Iklan ini muncul di tahun 2006 dimana TS sudah berada di bangku SMP, di iklan ini antara Frendan Smart belum menjadi satu kesatuan. Sehingga iklan ini hanya mengusung nama Smart dengan konten iklan yang lucu menurut TS, masih mengedepankan tarif nelpon yang murah, rp 10 per detik ke operator lain, ke sesama Smart yang hanya Rp 1, SMS yang hanya rp 50, dan Internet rp 0,275/KB. Slogannya menggunakan tag Hebat , Hemat.

3. Iklan Hepi Mobile-8 (2008)



Memasuki tahun 2008 mobile-8 meluncurkan layanan sistem telepon Fixed Wireless Access diberi nama Hepi. Hepimenggunakan jaringan CDMA freq. 800 MegaHertz untuk seluruh wilayah di Indonesia. Konten iklannya semakin menarik dengan inovasi menawarkan produk lewat lagu dengan dinyanyikan oleh berbagai kalangan mulai dari pelajar SMA, pegawai kantor, atlet hingga pengendara sepeda motor. 1000 rupiah per hari dari Hepi ke Hepi ditambah semakin murah dengan rp 10 per sms.

4. Iklan AHA-EVDO (2009)


        
Tahun 2009 sebuah modem portable dirilis, bernama AHA, bukan AHHA ya gan, walaupun kelak AHHA akan menjadi model iklan di Smartfren WOW di masa mendatang, seperti yang terlihat pada iklan ini ada berbagai ekspresi kesal, kurang puas dari bintang iklan di dalamnya, mungkin karena koneksi yang lelet kali ya? Tapi sampai ke bintang iklan yang terakhir terlihat ekspresi puas lalu nyeletuk 'AHA' sepertinya ia senang sekali dengan koneksi internetnya yang kenceng, cepet, alias tidak lelet.

5. Iklan Smartfren LokalPlus (2011)



Ganti, Ganti, Ganti, kalau agan dan sista ingat iklan Smartfren ini, pasti agan ngelihat adegan dimana seorang remaja berada di konter handphone diberi penawaran kartu perdana Smartfren LokalPlus lalu di sebelahnya ada seorang cewek yang berteriak ganti, ganti, ganti lalu orang-orang di sekitarnya ikut menyorakinya sampai orang-orang di luar pusat perbelanjaan hingga ke jalan raya ikut teriak ganti, ganti, ganti. Udah seperti demo saja nih iklannya emoticon-Big Grin. Akhirnya si pemuda tersebut mengganti operator selulernya, namun ujaran ganti, ganti, kini beralih ke pembeli berikutnya.


6. Iklan Smartfren IHateSlow (2011)




Masih di tahun yang sama dengan Smartfren LokalPlus, muncul lagi Iklan Smartfren I Hate Slow, artinya aku benci lelet, hampir mirip dengan iklan AHA yang dibikin kesal lewat koneksi lelet, kali ini lebih kompleks menampilkan banyak orang yang kesal dengan koneksi yang lambat mulai dari donloadhingga streaming Youtube saja harus buffering. Pada adegan lainnya ditampilkan orang-orang seperti mencari sinyal ke tempat yang mendukung kecepatan koneksi ada juga adegan melempar laptop melalu jendela, duh sayang banget emoticon-Frown, Di saat harapan pupus, muncul smartfren yang menawarkan sinyal kencang bahkan sampai ada animasi si merah menendang progress download bar hingga ke posisi finish, ada-ada saja. Tampak di bagian akhir iklan orang-orang begitu riang gembira sampai menari-nari di atas mobil.

7. Iklan Smartfren "Domino Effects" (2012)



Setahun berikutnya masih dalam memperkenalkan produk smartfren I hate slow, muncul kembali iklan yang menurut TS "niat banget". Bikin efek domino yang melibatkan banyak orang membentuk barisan panjang ketika ada salah satu orang yang jatuh maka akan memicu yang orang yang ada di barisannya ikut jatuh pula secara serentak terus menjatuhkan orang yang ada di depannya, diiringi lagu twinkle twinkle little starsemakin menambah kesan yang pas terhadap adegan tersebut.

8. Iklan Smartfren #GoUnlimited (2018)



TS melompat jauh ke tahun 2018 dimana iklan Smartfren sudah semakin mantapsaja. Tersedia banyak pilihan kuota paket data, maka tidak heran tinggal KuotakanMaumu maka pelanggan Teman Pintar bisa dengan mudah kembali melakukan aktivitas daring dengan kuota melimpah di jaringan Full 4G, tentunya semakin cepet dalam mengakses informasi apalagi dipakai buat donlod pasti kenceng tuh akses datanya. Dalam iklan juga terdapat pilihan Super 4G Unlimited, mengusung tema Go Unlimited, yang berarti koneksi internet unlimited dalam menggunakan aplikasi daring, streaming online, download  file multimedia dan lain sebagainya membuat Teman Cerdas dapat dengan puas nonton youtube dengan kualitas video yang jernih, bagus, dan ga perlu lama-lama buffering. Pilihan kuota yang juga termurah ditambah koneksi anti lelet tentu pilihan yang keren buat teman pintar yang sibuk dengan aktivitas daringnya.


9. Iklan Smartfren WOW (2019)




Ini dia gan sis, iklan terbaru dari Smartfren, bertajuk Smartfren WOW, yang bukan sembarang iklanin produk saja, melainkan memberikan penawaran berupa program undianyang engga main-main hadiahnya, 1 unit rumah, 1 unit mobil Innova tipe G A/T
3 unit vespa tipe LX 125, 5 unit handphone Samsung Note 10, lalu ada 10 tabungan Sinarmas Rp 5.000.000, 30 unit Samsung A10S, 450 vocer pulsa Smartfren 250 ribu, dan 1000 pocer belanja di Tokopedia sebesar 100.000 rupiah. Nah sebagai informasi buat agan dan sista sekalian program undian #SmartfrenWow ini masih berlangsung dan memasuki tahap 6, dimulai dari 1 Februari 2020 hingga 29 Februari 2020. Agan dan Sista pengguna Smartfren berkesempatan menang undian tahap 6 dengan mengumpulkan #Smartpoin di aplikasi MySmartfren, bagi yang belum donload aplikasinya bisa download secara gratis di Google Playstore atau Apple Store. Pada aplikasi My Smartfren yang sudah agan dan sista download  tadi nantinya bisa menjadi wadah untuk mengumpulkan Smartpoin dimana poin ini nantinya dapat ditukar menjadi kupon undian. Setiap 100 Smartpoin dapat agan dan sista tukar poin tadi menjadi coupont undian berhadiah seperti yang TS jelaskan di atas. Ayo agan dan sista tunjukkan Semangat WOW kalian karena tahap 6 ini adalah tahap akhir dari program undian Smartfren WOW. Hadiahnya beneran bukan kaleng-kaleng, sudah banyak yang menjadi pemenangnya karena program undian Smartfren WOW ini sudah mendapatkan pemenang yang beruntung dari tahap 1 hingga tahap 5, siapa tahu tahap 6 agan dan sista menjadi pemenangnya? Kumpulkan terus Smartpoin agan dan sista untuk setiap pembelian paket internet Smartfren di aplikasi MySmartfren,



atau dengan agan dan sista melakukan telepon maupun sms setelah itu lakukan spin pada aplikasi MySmartfren untuk mendulang poin. Kejutan mendapat untung dari program undian Smartfren WOW ini sudah dirasakan sendiri oleh mbak Maya, pada video di atas. Jangan lewatkan penawaran menarik ini, siapa sih yang engga mau dapat rumah, mobil, vespa secara gratis? Hanya dengan menukar poin nominal murahberkesempatan dapat rumah emoticon-Wowcantik.

Lebih kurang itulah sembilan video iklan Smartfren dari yang dulu hingga yang terkini, meski sebenarnya masih banyak video iklan Smartfren yang inovatif, menghibur, dan memberikan informasi terkait produk dan program undiannya. Namun untuk kali ini ane hanya cantumkan 9 saja. Sekian dan terima kasih sudah mampir agan dan sista sekalian, semoga agan dan sista yang mengikuti program undian tahap 6 bisa menjadi salah satu pemenangnya.




 




Diubah oleh koibrush 17-02-2020 13:29
anasabilasebelahblog4iinch
4iinch dan 11 lainnya memberi reputasi
8
13.3K
204
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.