Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bimbimzdtAvatar border
TS
bimbimzdt
Darimana Nasi Goreng Berasal?


Siapa yang ngga kenal sama makanan yang satu ini? Untuk masyarakat Indonesia tentu makanan ini sangat lazim ditemukan entah itu di pinggir jalan atau bahkan di rumah. Tapi kamu tau ngga dari mana sih nasi goreng itu berasal?

Makanan ini pada awalnya berasal dari Tiongkok yang kemudian menyebar ke daerah Asia Tenggara. Nasi goreng baru masuk ke Indonesia sekitar abad ke-14 yang dibawa oleh pendatang dari Yuan ke wilayah Majapahit saat itu.



Nasi goreng bisa dibilang sudah menjadi masakan nasional Indonesia. Sebab makanan ini sangat mudah untuk ditemui di berbagai daerah dengan variasinya masing-masing.

Contohnya seperti di daerah pantai, masyarakat memberi tambahan seafood atau ikan sebagai bahan tambahan. Ada juga yang di wilayah dataran tinggi yang lebih sering menggunakan sayuran sebagai tambahan makanan ini.



Kenapa Nasi Goreng Begitu Digemari Oleh Masyarakat? Karena masyarakat Indonesia memilih nasi sebagai makanan pokok sehari-hari. Alasan lain adalah karena nasi goreng biasanya dibuat dari nasi yang sudah lama termasak dan agar tidak basi dimasak lah nasi tersebut menjadi nasi goreng.

Alat dan bahan untuk membuat nasi goreng juga sangat mudah karena hanya memerlukan penggorengan, minyak, kecap dan tentunya nasi yang bisa ditambah oleh berbagai macam bahan lainnya seperti sayuran atau telur.



Saat ini nasi goreng sudah mendunia dan memiliki beraneka macam jenis dari berbagai bahan. Di Thailand ada yang namanya nasi goreng nanas. Tentu masakan ini menggunakan nanas sebagai bahan tambahan. Bukan itu saja, makanan ini juga ditambah oleh berbagai jenis seafood sehingga makanan ini terasa gurih dan menyegarkan ketika di makan.

Bukan cuma di Asia, nasi goreng sudah menyebar hingga ke benua Amerika terutama negara Peru. Nasi goreng khas Peru dinamakan chaufa. Masakan ini merupakan perpaduan antara nasi goreng yang ditambahkan dengan daging dan telur yang dipotong dadu beserta rempah khas Peru. Ketika dimakan, chaufa ininakan memberikan rasa yang kaya rempah khas Peru yang gurih.



Untuk versi lokal, nasi goreng biasanya dibuat dengan kecap, telur atau bumbu penyedap saja. Namun variasi nasi goreng bisa dibilang sangat banyak khususnya di Indonesia. Masyarakat biasanya menambahkan lalapan, kerupuk, ikan, atau bahkan sambal kedalam masakannya.



Ayo Kasih Saya Bintang Lima Dan Cendol Untuk Thread Ini Agar Saya Semangat Untuk Update Thread Terbaru.

Terimakasih Yang Sudah Membaca Thread Ini GanSist emoticon-Smilie
ceuhetty
nurulnadlifa
nona212
nona212 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
2.2K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cooking & Resto Guide
Cooking & Resto GuideKASKUS Official
8.8KThread12.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.