Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

uniqueoriginalAvatar border
TS
uniqueoriginal
BULLY KEMBALI MEREBAK DI INDONESIA
Assalamualaikum
Salam sejahtera bagi kita semua

Ini thread pertama ane yang selama ini berdiam diri menjadi seorang Silent Reader

Pada thread kali ini ane akan membahas seputar tentang "Bullying"

BULLY KEMBALI MEREBAK DI INDONESIA

APA ITU BULLYING? Bullying adalah..

Penindasan, perundungan, perisakan, atau pengintimidasian (bahasa Inggris: bullying) adalah penggunaan kekerasan, ancaman, atau paksaan untuk menyalahgunakan atau mengintimidasi orang lain. Perilaku ini dapat menjadi suatu kebiasaan dan melibatkan ketidakseimbangan kekuasaan sosial atau fisik. Hal ini dapat mencakup pelecehan secara lisan atau ancaman, kekerasan fisik atau paksaan dan dapat diarahkan berulang kali terhadap korban tertentu, mungkin atas dasar ras, agama, gender, seksualitas, atau kemampuan. Tindakan penindasan terdiri atas empat jenis, yaitu secara emosional, fisik, verbal, dan cyber. Budaya penindasan dapat berkembang di mana saja selagi terjadi interaksi antar manusia, dari mulai di sekolah, tempat kerja, rumah tangga, dan lingkungan

Sumber :


KENAPA SAMPE DI BULLY?
Menurut pengalaman ane dulu waktu jaman sekolah..
1. Karena kita ga mau ikut geng tertentu yg biasanya di bentuk oleh kawan-kawan sepermainan. (Dulu waktu masih SD pernah ngalamin 😒)

2. Biasanya korban bullying di dominasi oleh mereka yg cenderung mempunyai sifat pendiam atau yg kurang bisa bersosial dengan lingkungan sekitar, buat usia sekolah terutama SD sampai SMA anak pendiem seringkali di sinonimkan dengan sombong emoticon-Cape d...

3. Perselisihan dengan anak yg dianggap "BOS" dilingkungan kelas atau sekolah? (Pengalaman pribadi juga) emoticon-Sorry
Biasanya hal ini yg sering terjadi, perselisihan dengan bosnya badboy akan automatis membuat kita menjadi sasaran bullying.

4.Menjadi terlalu dalam hal tertentu, terutama dalam hal fisik juga bisa menjadikan kita sasaran pelaku bully. Terlalu gemuk, kurus, atau dianggap jelek secara penampilan.

5. Kesenjangan status sosial juga kadang dapat menjadi penyebab kasus bulli, terutama hubungan antara si "kaya" dan si "miskin.

Sebenernya masih banyak lagi gan yg bisa membuat seorang anak menjadi korban bully paling tidak di atas adalah yg pernah ane alami dan ketahui.

GIMANA CARA MENGHINDARI BULLY?

Ini masih menurut ane,
1. Mengajarkan pada anak2 untuk menguatkan mental, karena semakin terlihat lemah justru para pembully akan merasa senang, dan tidak berhenti untuk membulli.

2. Mengajarkan cara bersosialisasi yang baik, dan menghindari candaan yang terlalu berlebihan, minimal akan mengurangi pertikaian sesama teman yang dapat berujung pada pembulian

3. Cara terakhir adalah membekali anak dengan beladiri, sebenarnya bukan untuk menyelesaikan segala sesuatu dengan kekerasan, namun anak yang belajar beladiri cenderung mempunyai kepercayaan diri yang bagus, sikap yang tegas dan lebih tenang dalam menghadapi tekanan dari teman yang jahil.

CONTOH KASUS BULLI
PERISTIWA

Korban Bullying di Kota Malang Pernah Dilempar ke Paving dan Pohon





Malang(beritajatim.com) – Kasus perundungan atau bullying yang dialami oleh MS siswa Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 16 Kota Malang menemukan fakta baru. Berdasarkan pengakuan tujuh siswa terduga pelaku kekerasan, bahwa MS pernah dibanting ke paving dan pohon.
Kapolresta Malang Kota, Kombespol Leonardus Simarmata mengatakan hasil pemeriksaan yang dilakukan polisi, tujuh siswa itu mengakui melakukan tindakan kekerasan kepada MS. Pemeriksaan dilakukan pada Senin, (3/2/2020) kemarin status ketujuh siswa itupun masih sebagai saksi.
“Anak-anak ini mengaku mengangkat korban secara bersama-sama lalu dilempar ke paving, kemudian diangkat lagi dan dilempar ke pohon,” ujar Leo, Selasa, (4/2/2020).
Leo mengungkapkan, kepada polisi tujuh siswa itu mengaku hanya iseng mengerjai MS. Namun, polisi memastikan akan bertindak obyektif dalam kasus hukum ini. Bila terbukti melanggar, tujuh siswa ini bakal diproses sesuai prosedur undang-undang.
“Dugaannya melanggar pasal 80 ayat 2 Undang-Undang Nomor 35 tahun 2014 tentang kekerasan yang dilakukan bersama-sama di muka umum. Tetapi karena terduga pelaku masih anak-anak, proses hukumnya sesuai dengan peradilan anak,” tandas Leo.
Sementara itu, kasus ini ditangani Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polresta Malang Kota karena pelaku dan korban sama-sama anak dibawah umur. Polisi juga melakukan pendampingan terhadap korban maupun pelaku dengan memberikan pendampingan psikologis. (luc/ted)

[URL=[URL=https://beritajatim.com/peristiwa/korban-bullying-di-kota-malang-pernah-dilempar-ke-paving-dan-pohon/][/URL]]sumber[/URL]

PENUTUP
Tentunya kita sebagai manusia ingin hidup yang wajar, aman, dan tenteram tapi kita tidak bisa menutup mata bahwa dalam bermasyarakat perselisihan tidak dapat dihindari. Kita sebagai insan harus bersiap dalam segala kemungkinan yang akan terjadi, entah dengan cara menghindari sumber masalah, atau menghadapi dengan cara yang baik.

Sekian Thread dari ane, semoga agan berkenan, kalau ada kurang lebihnya ane mohon maap sebesar besarnya emoticon-Salaman
Diubah oleh uniqueoriginal 08-02-2020 04:47
lina.wh
NadarNadz
nona212
nona212 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
1.9K
50
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Heart to Heart
Heart to HeartKASKUS Official
21.9KThread28.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.