Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?

akiboschAvatar border
TS
akibosch
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
Hallo Agan-agan dan sista-sista. Ada banyak sekali kendaraan roda dua atau yang sering kita sebut dengan motor.
emoticon-Malu
Perkembangan kendaraan roda dua untuk sekarang ini memang berkembang sangat pesat, berbeda sekali dengan beberapa puluh tahun sebelumnya. Dimana tidak semua orang bisa memiliki kendaraan, hal terbut dikarenakan harganya yang mahal. Untuk mendapatkan sebuah motor harus barter dengan tanah, sawah dan lainnya. Oleh sebab itu perkembangan motor pada zaman dulu tidak seperti sekarang ini, dimana setiap bulannya ada saja motor terbaru yang keluar.
emoticon-Wow

Meskipun untuk sekarang ini sudah banyak sekali jenis motor terbaru dengan spesifikasi sangat mumpuni. Namun banyak juga beberapa orang yang ingin memiliki motor jadul, karena pada motor jadul memiliki kesan yang tersendiri. Kalian semua dapat lihat saja pada desainnya dan juga komponen-komponen yang dibawakan. Maka tak heran jika untuk sekarang ini untuk harga motor jadul sudah lumayan mahal. Terlebih jika semua part masih original, kami yakin harganya pasti akan sangat mahal.
emoticon-Leh Uga
Untuk sekarang ini memang ada banyak sekali motor jadul terlaris yang bisa kalian miliki dari merk motor ternama seperti Yamaha dan Honda. Sebagai contoh saja yaitu Honda Super Cub 800, dimana untuk motor ini memang dilirik oleh banyak sekali orang. Terlebih jika bodinya masih original, pastinya akan sangat laku mahal. Selain itu juga masih ada banyak lagi motor jadul terlaris yang bisa kalian miliki. Tentunya tidak akan kalah keren dengan beberapa motor sport terbaru untuk saat ini. Untuk lebih jelasnya, dapat simak langsung saja ulasan yang ada dibawah ini.
emoticon-Jempol
1. Honda Super Cub
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?

Honda Super Cub pada zaman dahulu memang memiliki kualitas yang sangat oke sekali, karena pada motor tersebut hanya memebawan kapasitas 80 cc saja. Bahkan motor tersebut di klaim mampu menempuh jarak hingga 100km/1 liter bahan bakar. Sedangkan untuk harga motor jadul terlaris satu ini mencapai 2 sampai 4 jutaan rupiah. Harga tersebut bisa disesuaikan dengan part yang dibawakan masih ori semua atau tidak. 
emoticon-Betty
2. Honda C70
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?

Honda C 70 atau sering disebut Honda Pitung merupakan salah satu besutan dari Honda. Dimana motor tersebut diproduksi pada tahun 70an, namun untuk sekarang ini. Jenis motor jadul satu ini banyak dicari oleh beberapa orang, bahkan ada salah satu yiutuber yang sering menggunakan motor ini untuk videonya. Sedangkan untuk soal harga kembali ke motor tersebut, apaka semua part masih original atau tidak.
emoticon-Bingung
3. Honda Astrea Grand
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?





Honda menjadi salah satu produsen motor yang sudah menghadirkan cukup banyak sekali jenis motornya. Kalian semua tentu tidak asing lagi dengan salah satu produknya yakni Honda Astrea Grand, untuk jenis ini ada banyak sekali variannya. Namun untuk kebanyakan orang lebih condong ke Astrea Grand atau sering disebut Astrea Bulus. Lalu untuk harga pasaran untuk sekarang ini mencapai 3 sampai 4 jutaan untuk kondisi siap pakai dan surat-surat lengkap.
emoticon-2 Jempol
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
4. Astrea Prima
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
Honda Astrea Prima menjadi salah satu varian terlaris dari Honda Astrea pada zamannya, karena pada motor tersebut memiliki spesifikasi sangat mumpuni. Maka tak heran jika banyak sekaliu orang yang meminati dengan salah satu motor jadul terlaris dari Honda. Sedangkan untuk harganya lebih murah bila dibandingkan dengan harga Honda Astrea Grand, namun untuk kualitas semuanya hampir sama saja kok.



emoticon-Cool
5. Honda Astrea Supra
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
Satu lagi motor jadul besutan dari Honda yang banyak dicari yakni Honda Astrea Supra. Kehadiran motor satu ini menjadi awal kemunculan dari Honda Supra X yang kini sudah berevolusi sampai Supra GTR 150. Namun untuk generasi pertamanya memang menjadi salah satu motor jadul terlaris yang bisa kalian miliki. Terlebih motor ini memang sangat oke sekali dan yang pastinya sangat irit bahan bakar. Sedangkan untuk harga Honda Astrea Supra memiliki harga jualnya sekita 2 sampai 3 jutaan rupiah.



emoticon-Wow
6. Honda CB100
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
Jika dilihat secara sepintas pada motor Honda CB 100 memang sangat klasik sekali, pasalnya pada motor ini merupakan motor tahun 70an. Untuk sekarang ini sudah banyak sekali komunitas Honda CB yang sudah ada, namun kebanyakan motornya merupakan kanibalan dari mesin Honda GL. Sedangkan untuk motor original bisa dijual dengan harga yang cukup mahal, bahkan bisa untuk membeli sebuah motor matic 110 cc yang baru loh. Keren sekali bukan, maka tak heran jika Honda CB 100 menjadi incaran banyak orang.
emoticon-Traveller
7. Honda GL Pro
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?

Ada banyak sekali motor jadul yang bisa kalian miliki dan salah satunya ialah Honda GL Pro. Motor besutan dari Honda ini dibuat pada tahun 90an, dimana terdapat tiga generasi dari mulai pertama di produksi. Untuk generasi yang pertama White Engine yang di produksi pada tahun 1985-1991. Untuk generasi kedua Black Engine 1992-1994 dan untuk generasi ketiga Neo Tech pada tahun 1995-1999. Motor ini sekarang banyak dicari dan untuk harganya juga lumayan sekita 4 sampai 6 jutaan.


emoticon-Motret
8. Yamaha V50

Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?

Perlu kalian ketahui jika motor Yamaha pertama kali yang di jual di Indonesia ialah Yamaha V50, dalam penjualannya secara CBU. Sebenarnya ada beberapa varian yang ada dari V50,V70, V80 dan V90. Namun untuk jenis Yamaha V50 menjadi pilihan utama, karena motor tersebut merupakan motor pertama kali yang di jual ke Indonesia. Sehingga sangat wajar saja jika motor jadul ini banyak di cari oleh banyak orang.
emoticon-Matabelo
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
9. Yamaha Fiz R

Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?

Yamaha menjadi salah satu produsen motor di Indonesia, selain memiliki motor jadul C50. Yamaha juga memiliki motor bebek 2 tak yang kini kembali menjadi bincangan banyak orang yakni Yamaha Fiz R. Salah satu motor jadul terlaris satu ini memang banyak dicari, karena pada motor ini memiliki perawatan yang sangat mudah sekali. Untuk sekarang ini untuk pasaran harganya sekita 4-sampai 5 jutaan, sedangkan untuk kondisi istimewa mampu mencapai 10 jutaan rupiah lebih.
emoticon-Hot News

10. Yamaha Force
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
Pastinya banyak yang tahu dengan salah satu produk dari Yamaha yakni Yamaha Force 1. Motor ini di produksi pada tahun 92, mungkin banyak pembaca yang belum lahir. Pada masanya, motor ini sangat laris manis karena tenganya yang sangat wah. Hanya saja pada tahun 2000an sudah yidak produksi lagi, karena Yamaha telah menghadirkan Yamaaha Fiz R. Namun motor jadul tersebut, untuk saat ini juga masih banyak yang mencarinya.
emoticon-Jempol
11. Yamaha RX King
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
Untuk jenis motor satu ini siapa yang tidak tahu, mungkin ini menjadi satu-satunya raja jalanan yakni Yamaha RX King. Motor satu ini di produksi pada tahun 90an sampai 2005, meskipun sudah tidak produksi lagi. Masih banyak orang yang mencari motor satu ini, bahkan untuk satu unit Yamaha RK King telah dibanderol dengan harga 5 sampai 10 jutaan. Sedangkan untuk kondisi istimewa, ada yang berani membayar dengan harga sampai 15 jutaan rupiah loh.







emoticon-Hansip
12. Yamaha RX100
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
Yamaha RX 100 menjadi awal kelahiran dari RX King, karena untuk jenis RX 100 di produksi pada tahun 85an. Dimana motor tersebut mampu bertahan sampai 11 tahun lamanya yang kemudian di lanjutkan dengan kedatangan Yamaha RX King. Pada motor tersebut mampu menghasilakn tenaga sangat tangguh pada masanya. Lalu untuk sekarang ini, motor tersebut menjadi salah satu motor jadul terbaik.
emoticon-Cendol Gan
13. Suzuki Satria Hiu



Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?

Meskipun untuk sekarang ini sudah banyak sekali motor terbaru yang sudah hadir secara resmi di pasaran. Namun ada banyak orang yang tetap mencari motor jadul seperti yang sudah kami sampaikan kepada kalian semua. Salah satu beran ternama seperti Suzuki juga memiliki produk motor jadulnya yakni Suzuki Satria Hiu. Motor jadul satu ini memang sangat dicari oleh banyak orang, bahkan ada yang berani membelinya dengan harga mencapai 10 jutaan rupiah.
emoticon-Perancis
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
14. Kawasaki Binter Merzy
Nostalgia Yuk, Gan & Sis Ingat Tidak Dengan Motor Jadul Ini ?
Kawasaki Binter Merzy 200 menjadi motor sport pertama kali yang datang di Indonesia, motor ini pertma kali hadir pada tahun 80an. Maka sangat wajar saja jika untuk saat ini, motor tersebut menjadi salah satu motor jadul terlaris dan terbaik. Hanya saja untuk harga jualnya sekarang tidak seperti Yamaha RX King dan beberapa motor jadul lainnya.

Itulah beberapa motor jadul terlaris yang sudah kami sampaikan kepada kalian semuanya, dimana beberapa motor diatas memang menjadi incaran oleh banyak orang. Namun untuk sekarang ini Yamaha RX King dan Yamaha Fiz R memang sangat laku keras dan bahkan harganya juga lumayan mahal. Selain itu juga untuk perawatannya memang sangat mudah serta suku cadangnya masih mudah untuk kita temui.




Source: Otoflik

Partner: www.akimobil.com


Diubah oleh akibosch 12-01-2020 01:44
0
3.6K
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.8KThread16.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.