Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

OjodupehAvatar border
TS
Ojodupeh
Pengembangan Mobil Listrik PLN 'Mandek' di Tengah Jalan
Pengembangan Mobil Listrik PLN 'Mandek' di Tengah Jalan



Jakarta, CNN Indonesia -- Rencana pengembangan mobil listrik Perusahaan Listrik Negara (PLN) saat ini 'mandek' di tengah jalan. Sebelumnya perusahaan pelat merah ini diketahui tengah menggarap dua jenis mobil listrik, yaitu MPV dan SUV.

Pihak yang ditunjuk menggarap mobil listrik PLN adalah anak perusahaan Energi Baru Terbarukan (EBT), yaitu PT Pembangkit Jawa Bali (PJB). Kedua mobil listrik itu telah dikembangkan sejak 2017 dan pada Juli 2019 desainnya muncul ke permukaan.


Berdasarkan keterangan Manajer Pengembangan Energi Baru Terbarukan PJB Dimas Kaharudin, pengembangan mobil listrik PLN terkendala perubahan manajemen pengelola proyek tersebut.


"Ganti pengelola program, proses internal," kata Dimas saat dihubungi, Jumat (10/1).

Dimas menjelaskan pemegang kendali pengembangan mobil listrik PLN berganti dari Divisi Pengembangan Bisnis menjadi Divisi Pengembangan Teknologi. Namun Dimas tak menjabarkan sebab perubahan skema manajemen itu.

"Jadi sekarang sampai di situ untuk desainnya," ucapnya.

Dimas belum dapat memastikan kapan proyek pengembangan mobil itu kembali berjalan, meski begitu dia memprediksi roda kembali berputar pada pertengahan tahun ini.

"Nanti paling lanjut lagi di tengah-tengah tahun, InsyaAllah," katanya.

Mobil listrik PLN jenis SUV 5-penumpang sudah diberi nama S series, sementara MPV yang muat 7-penumpang yakni E series. Kedua mobil itu sama-sama memiliki desain futuristik dengan bentuk lampu meruncing.

PJB sempat menyebutkan kedua mobil listrik itu akan dilengkapi dua motor listrik yang masing-masing punya tenaga setara 268 tenaga kuda dan torsi 750 Nm. Pengisian daya baterai dirancang sesuai dengan sistem fast charging 800 volt. (ryh/fea)


https://m.cnnindonesia.com/teknologi...i-tengah-jalan

Berdoa moga bang eric bikin gebrakan untuk mendukung proyek ini

Btw kelihatanya desainya bagus dan berani bersaing dengan produk yg lainya.

Oya muga muga lolos uji emisi,ga kek si selo dahlan kemaren
orbin039
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.1K
28
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.5KThread41.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.