Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

bambanghindartoAvatar border
TS
bambanghindarto
Rilis Film tentang 'Yesus Gay', Markas Komedi Brazil Dibom Molotov

Gambar salah satu adegan dalam film 'The First Temptation of Christ' yang memicu kecaman di Brazil. Foto/Tangkapan layar YouTube/The Independent
RIO DE JANEIRO - Markas Porta dos Fundos, sebuah kelompok komedi di Brazil, diserang dengan bom molotov setelah mereka merilis film yang menggambarkan Yesus Kristus sebagai seorang homoseksual.

Serangan terjadi pada 24 Desember 2019. Tak ada korban luka dalam serangan bom molotov karena penjaga keamanan markas dengan cepat memadamkan kobaran api.

Kelompok komedi itu baru-baru ini mendapat kecaman, terutama dari kaum konservatif religius di Brazil setelah mereka merilis sebuah film pendek berjudul "The First Temptation of Christ" di Netflix.

Baca Juga:
Mabuk, Asisten Autopsi Kepergok Berhubungan Seks dengan Mayat
Pro-Israel, Brazil Akan Pindahkan Kedutaannya ke Yerusalem 2020



Film pendek ini menampilkan sosok Yesus yang diperankan oleh Gregório Duvivier. Yesus, dalam film ini, membawa pulang kekasihnya yang bernama Orlando dan berulang kali mencoba mengungkapkan hubungan mereka serta berupaya untuk memperkenalkannya kepada keluarga Kudus—Mary (Maria), Joseph, dan Tuhan.


Porta dos Fundos selama ini memproduksi sketsa lucu dan konten video. Melalui akun Twitter-nya, mereka mengonfirmasi serangan tersebut.

"Pada pagi hari tanggal 24 Desember, pada (menjelang) malam Natal, markas Porta dos Fundos menjadi korban serangan. Molotov cocktail dilemparkan ke gedung kami," kata kelompok komedi itu dalam bahasa Portugal di akun Twitter-nya, Rabu (25/12/2019).

Film pendek tentang Yesus itu itu berdurasi 46 menit. Film itu telah memicu reaksi keras dari komunitas agama di Brazil. Lebih dari 2 juta orang telah menandatangani petisi yang mendesak platform Netflix menghapus film tersebut, dengan alasan bahwa isinya menyinggung umat Kristen.

"Kami akan bergerak maju, lebih bersatu, lebih kuat, lebih terinspirasi dan percaya diri bahwa negara ini akan selamat dari badai kebencian ini dan cinta akan menang bersama kebebasan berbicara," imbuh kelompok komedi tersebut, seperti dikutip Sputniknews, Kamis (26/12/2019).

Porta dos Fundos mulai terkenal setelah meluncurkan saluran komedi YouTube pada 2012 dengan menawarkan sketsa satire dan konten video lucu. Itu menjadi saluran YouTube Brazil pertama yang mencapai 10 juta pelanggan. Sementara itu, Brazil tetap menjadi rumah bagi komunitas Katolik terbesar di dunia.


BUKAN BOM PANCI
Diubah oleh bambanghindarto 27-12-2019 02:41
alizazet
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 6 lainnya memberi reputasi
5
3K
54
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671KThread40.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.