Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!

mengejaAvatar border
TS
mengeja
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Shalom, salam sejahtera. Om swastiastu. Namo buddhaya. Wei de dong tian.

emoticon-I Love Indonesia

Hai, GanSis. Apa kabar? Kali ini ane mau membahas tentang negara-negara di dunia yang memiliki tanggal hari kemerdekaan sama. Kira-kira indonesia sama dengan siapa ya? GanSis juga bisa mengecek siapa tahu sama dengan ultah kelahirannya hehe.

emoticon-I Love Indonesia

Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Beberapa bendera negara di dunia.
Gambar: cntraveler.com
---------------


Setiap negara di dunia pasti mempunyai hari besar utama yang jatuh pada tanggal tertentu GanSis. Biasanya berkaitan dengan hari kemerdekaan yang memperingati ulang tahun negara atau peristiwa penting lainnya, seperti memperingati keluar atau bergabungnya sebuah entitas kelompok terhadap entitas kelompok lain atau dalam kasus tertentu mengenang berakhirnya tragedi pendudukan militer.

Mayoritas negara di dunia merayakan hari kemerdekaan dengan menetapkannya sebagai hari libur nasional. Tentu saja demi mengenang perjuangan para pendahulu bangsa yang mati-matian membela negara. Sebab sebuah bangsa takkan pernah berdiri tanpa jasa-jasa para pahlawan yang rela mengorbankan jiwa dan raga.

Hari kemerdekaan masing-masing negara pun memiliki tanggal yang berbeda-beda sebab garis waktu perjuangannya juga berbeda-beda. Misal sebagian besar negara-negara di Karibia atau Amerika Latin yang merdeka pada tahun 1800-an. Tentu berbeda dengan mayoritas negara-negara di Asia yang merdeka setelah berakhirnya Perang Dunia II. Begitu juga negara-negara di Afrika yang kebanyakan merdeka pada tahun 1960/70-an.

Walaupun begitu secara kebetulan ada pula yang mempunyai tanggal kembar. Negara mana saja yang memiliki tanggal hari kemerdekaan sama? Ini dia GanSis!

emoticon-Kaskus Banget

Tanggal 1 Januari: Haiti, Sudan, Kamerun, Samoa, Republik Ceko, dan Slowakia
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Dari sekian banyak tanggal dalam kalender Gregorian, ternyata banyak juga negara yang hari kemerdekaannya jatuh pada tanggal 1 Januari.

Haiti tanggal 1 Januari 1804, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.

Sudan tanggal 1 Januari 1956, memperingati Hari Kemerdekaan dari Mesir dan Inggris.

Kamerun tanggal 1 Januari 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis dan Inggris.

Samoa tanggal 1 Januari 1962, memperingati Hari Kemerdekaan dari Selandia Baru.

Republik Ceko tanggal 1 Januari 1993, memperingati hari terbentuknya Republik Ceko setelah bercerai dengan Slowakia. Dahulu kedua negara bernama Cekoslowakia.

Slowakia tanggal 1 Januari 1993, sama seperti pasangan lamanya Republik Ceko, memperingati hari terbentuknya Slowakia setelah bercerai dengan Ceko. Dahulu kedua negara bernama Cekoslowakia.



Tanggal 27 April: Togo, Sierra Leone, dan Afrika Selatan
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------

Togo tanggal 27 April 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.

Sierra Leone tanggal 27 April 1961, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Afrika Selatan tanggal 27 April 1994, memperingati Hari Kebebasan yang menandai berakhirnya praktik diskriminasi rasial Apartheid.



Tanggal 24 Mei: Ekuador dan Eritrea
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Ekuador tanggal 24 Mei 1822, memperingati hari kemenangan dalam Perang Pichincha melawan penjajah Spanyol.

Eritrea tanggal 24 Mei 1993, memperingati Hari Kemerdekaan dari Ethiopia.



Tanggal 26 Mei: Georgia dan Guyana
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Georgia tanggal 26 Mei 1918, memperingati hari terbentuknya Republik Demokratik Georgia setelah runtuhnya Kekaisaran Rusia. Namun, hanya bertahan 3 tahun setelah diinvasi Uni Soviet pada tanggal 11 Februari 1921, lalu dianeksasi pada tanggal 25 Februari 1921.

Guyana tanggal 26 Mei 1966, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.



Tanggal 1 Juli: Kanada, Somalia, Burundi, dan Rwanda
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Kanada tanggal 1 Juli 1867, memperingati Hari Dominion yang menandakan terbentuknya Kanada. Sejak tahun 1982, namanya berubah menjadi Hari Kanada.

Somalia tanggal 1 Juli 1960, memperingati Hari Kemerdekaan atau hari penyatuan Somaliland Italia dengan Somaliland Inggris menjadi Republik Somalia.

Burundi tanggal 1 Juli 1962, memperingati Hari Kemerdekaan dari Belgia.

Rwanda tanggal 1 Juli 1962, memperingati Hari Kemerdekaan dari Belgia. Kok bisa sama dengan tetangganya Burundi? Ya karena dulu mereka masih satu negara dengan nama Ruanda-Urundi. Seiring berjalannya waktu masing-masing memerintah sendiri.



Tanggal 5 Juli: Venezuela, Aljazair, dan Tanjung Verde
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Venezuela tanggal 5 Juli 1811, memperingati Hari Kemerdekaan dari Spanyol.

Aljazair tanggal 5 Juli 1962, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.

Tanjung Verde tanggal 5 Juli 1975, memperingati Hari Kemerdekaan dari Portugal.



Tanggal 6 Juli: Malawi dan Komoro
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Komoro tanggal 6 Juli 1964, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Komoro tanggal 6 Juli 1975, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.



Tanggal 9 Juli: Argentina dan Sudan Selatan
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Argentina tanggal 9 Juli 1816, memperingati Hari Kemerdekaan dari Kekaisaran Spanyol.

Sudan Selatan tanggal 9 Juli 2011, memperingati Hari Kemerdekaan dari Sudan.



Tanggal 12 Juli: São Tomé & Príncipe dan Kiribati
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


São Tomé & Príncipe tanggal 12 Juli 1975, memperingati Hari Kemerdekaan dari Portugal.

Kiribati tanggal 12 Juli 1979, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.



Tanggal 26 Juli: Belanda, Liberia, dan Maladewa
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Belanda tanggal 26 Juli 1581, memperingati Hari Kemerdekaan dari Kekaisaran Spanyol.

Liberia tanggal 26 Juli 1847, memperingati Hari Kemerdekaan dari Amerika Serikat.

Maladewa tanggal 26 Juli 1965, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.



Tanggal 1 Agustus: Swiss dan Benin
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Swiss tanggal 1 Agustus 1291, memperingati Hari Aliansi melawan Kekaisaran Romawi Suci. Dikenal juga sebagai Hari Nasional Swiss.

Benin tanggal 1 Agustus 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.



Tanggal 6 Agustus: Bolivia dan Jamaika
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Bolivia tanggal 6 Agustus 1825, memperingati Hari Kemerdekaan dari Spanyol.

Jamaika tanggal 6 Agustus 1962, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.



Tanggal 7 Agustus: Kolombia dan Pantai Gading
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Kolombia tanggal 7 Agustus 1819, memperingati Hari Kemerdekaan dari Spanyol.

Pantai Gading tanggal 7 Agustus 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.



Tanggal 15 Agustus: India, Korea Selatan, Korea Utara, dan Republik Kongo
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


India tanggal 15 Agustus 1947, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Korea Selatan tanggal 15 Agustus 1945, memperingati Hari Kemerdekaan dari Jepang. Disebut juga sebagai Hari Pembebasan Nasional Korea atau Gwangbokjeol(Hangeul: 광복절).

Korea Utara tanggal 15 Agustus 1945, memperingati Hari Kemerdekaan dari Jepang. Sama seperti saudaranya Korea Selatan, di Korea Utara juga disebut sebagai Hari Pembebasan Tanah Air atau Chogukhaebangui nal (Hangeul: (조국 해방의 날). Ini menjadi satu-satunya hari libur nasional yang dirayakan bersama oleh kedua Korea.

Republik Kongo tanggal 15 Agustus 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.



Tanggal 17 Agustus: Indonesia dan Gabon
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Indonesia tanggal 17 Agustus 1945, memperingati Hari Kemerdekaan dari Belanda. For your information GanSis, Belanda baru mengakui 17 Agustus 1945 sebagai Hari Kemerdekaan Indonesia itu telat banget tahun 2005 saat untuk pertama kalinya pihak Belanda turut hadir dalam Upacara Kemerdekaan RI ke-60 yang diwakili oleh Menteri Luar Negeri Belanda, Bernard Rudolf Bot. Apa alasan Belanda keras kepala? Karena mereka mengakui Hari Kemerdekaan Indonesia itu pada tanggal 27 Desember 1949, bertepatan dengan Penyerahan Kedaulatan dari Kerajaan Belanda (diwakili oleh Ratu Juliana) kepada Republik Indonesia (diwakili oleh Wapres Mohammad Hatta) di Istana Dam, Amsterdam.

Gabon tanggal 17 Agustus 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.



Tanggal 31 Agustus: Malaysia, Trinidad & Tobago, dan Kyrgyzstan
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Malaysia tanggal 31 Agustus 1957, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Trinidad & Tobago tanggal 31 Agustus 1962, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Kyrgyzstan tanggal 31 Agustus 1991, memperingati Hari Kemerdekaan dari Uni Soviet.



Tanggal 15 September: El Savador, Kosta Rica, Guatemala, Honduras, dan Nikaragua
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Khusus untuk tanggal ini, ane gabung semua karena dulu masing-masing negara masih bersatu di bawah naungan Republik Federasi Amerika Tengah atau República federal de Centroamerica. Nah tanggal 15 September 1821 menjadi Hari Kemerdekaan Republik Federasi Amerika Tengah dari Spanyol. Seiring berjalannya waktu, masing-masing negara memilih berpisah membentuk negara sendiri.



Tanggal 16 September: Meksiko dan Papua Nugini
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Meksiko tanggal 16 September 1810, memperingati Hari Kemerdekaan dari Spanyol. Disebut juga sebagai Grito de Dolores atau Tangisan Dolores. Dolores adalah nama kota di Meksiko yang menjadi pelopor gerakan kemerdekaan Meksiko melawan penjajah Spanyol.

Papua Nugini tanggal 16 September 1975, memperingati Hari Kemerdekaan dari Australia.



Tanggal 21 September: Malta, Belize, dan Armenia
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Malta tanggal 21 September 1964, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Belize tanggal 21 September 1981, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Armenia tanggal 21 September 1991, memperingati Hari Kemerdekaan dari Uni Soviet.



Tanggal 1 Oktober: Tiongkok, Nigeria, Siprus, dan Tuvalu
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Tiongkok tanggal 1 Oktober 1949, memperingati hari berdirinya Republik Rakyat Tiongkok.

Nigeria tanggal 1 Oktober 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Siprus tanggal 1 Oktober 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Tuvalu tanggal 1 Oktober 1978, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.



Tanggal 10 Oktober: Kuba, Taiwan, dan Fiji
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Kuba tanggal 10 Oktober 1868, memperingati meletusnya Perang Kemerdekaan 10 Tahun melawan penjajah Spanyol.

Taiwan tanggal 10 Oktober 1911, memperingati Pemberontakan Wuchang yang menjadi awal revolusi menggulingkan Dinasti Qing.

Fiji tanggal 10 Oktober 1970, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.



Tanggal 11 November: Polandia dan Angola
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Polandia tanggal 11 November 1918, memperingati Hari Kemerdekaan dari Austria, Prusia, dan Rusia.

Angola tanggal 11 November 1975, memperingati Hari Kemerdekaan dari Portugal.



Tanggal 18 November: Oman, Latvia, dan Maroko
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Oman tanggal 18 November 1650, memperingati Hari Kemerdekaan dari Portugis.

Latvia tanggal 18 November 1918, memperingati Hari Kemerdekaan dari Kekaisaran Rusia.

Moroko tanggal 18 November 1956, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.



Tanggal 28 November: Panama, Albania, dan Mauritania
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Panama tanggal 28 November 1821, memperingati Hari Kemerdekaan dari Spanyol.

Albania tanggal 28 November 1912, memperingati Hari Kemerdekaan dari Turki Ottoman.

Mauritania tanggal 28 November 1960, memperingati Hari Kemerdekaan dari Perancis.



Tanggal 30 November: Barbados dan Yaman
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Barbados tanggal 30 November 1966, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Yaman tanggal 30 November 1967, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.



Tanggal 16 Desember: Bahrain dan Kazakhstan
Negara-Negara Ini Memiliki Tanggal Hari Kemerdekaan yang Sama Gansis! Ada Indonesia!
Gambar: wikipedia.com
---------------


Bahrain tanggal 16 Desember 1971, memperingati Hari Kemerdekaan dari Inggris.

Kazakhstan tanggal 16 Desember 1991, memperingati Hari Kemerdekaan dari Uni Soviet.


emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia

Sumber Referensi:
1

emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia

Sekian thread dari ane. Ambil bagusnya, buang buruknya. Semoga bermanfaat. Bye.

emoticon-Blue Guy Cendol (L)emoticon-Rate 5 Star
eviedania
sebelahblog
sebelahblog dan eviedania memberi reputasi
2
2.1K
27
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.