jamalmrAvatar border
TS
jamalmr
Salah Paham PA 212 soal Program Standarisasi Da'i, Inilah Penjelasannya

Banyak yang salah paham dengan rencana program standarisai da'i yang diajukan oleh Kementerian Agama RI dan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Kelompok yang salah paham itu diantaranya adalah Persaudaraan Alumni 212 (PA 212).

Mereka menuding ada misi terselubung dalam program standarisasi dai tersebut. Diantaranya untuk membatasi ruang gerak penceramah.

Hal itu jelas ngawur dan tidak tepat, karena tujuan adanya program standarisasi ini bukan sebagaimaan dituduhkan oleh PA 212 tersebut.

Dalam program standarisasi da'i ini, MUI menjelaskan dua dimensi yang akan diperhatikan, yakni bersifat ideologis dan pemahaman kedalaman keagamaan.

Dari sisi ideologi, MUI ingin semua dai menyampaikan ajaran yang tidak memecah belah persatuan bangsa.

Kemudian, dimensi kedua, yakni pemahaman pendalaman keagamaan. Sebab, tak sedikit juga para dai yang tampil di televisi masih minim mengenai pemahaman keagamaan.

Peningkatan kualitas dan kapasitas penceramah melalui standarisasi dai ini penting dilakukan agar para penceramah dapat memberikan ceramah yang bermanfaat demi menjaga persatuan umat dalam bingkai NKRI dan pemahaman keagamaan yang semakin komprehensif.

Oleh karena itu, kita jangan salah paham atas program standarisasi da'i tersebut. Tujuan adanya program ini bukan untuk membatasi ruang gerak penceramah, tetapi guna meningkatkan kapasitas dan kemampuannya.

Justru inilah yang penting dilakukan negara agar para penceramah agama bisa membimbing masyarakat ke jalan yang baik dan benar. Bukan kah begitu seharusnya?
chrysalis99
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 6 lainnya memberi reputasi
7
1.7K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.