• Beranda
  • ...
  • Health
  • Kalian #TimTelurSetengahMatang atau #TimMatangParipurna?

NyimazzzAvatar border
TS
Nyimazzz
Kalian #TimTelurSetengahMatang atau #TimMatangParipurna?


Siapa yang tidak suka makan telur?
Ini sih makanan wajib dan andalan banget, ya.
Telur puyuh, telur ayam, telur ayam kampung, telur bebek, semua kita makan! Ya nggak?

Selain murah meriah dan gampang didapat, telur juga punya banyak gizi yang dibutuhkan oleh tubuh kita. Protein dalam telur kabarnya adalah protein yang lebih mudah diserap tubuh dan secara otomatis pemanfaatannya bisa jadi lebih efektif.

Ada juga Lutein dan Zeaxanthin yang adanya di dalam kuning telur, fungsinya apa? Buat membantu menjaga kesehatan mata kita, supaya tidak mudah terkena katarak.

Vitamin D pada telur tentu saja untuk penyerapan kalsium ya, bagus buat gigi dan tulang kita.
Ada juga Kolin, bagi janin diperlukan untuk pertumbuhan otak, dan bagi orang dewasa bisa untuk menjaga fungsi otak.


Nah, telur juga menimbulkan kontroversi bagi warganet lho. Kontroversi yang akhirnya melahirkan dua kubu. Satu kubu telur setengah matang dan satu kubu telur matang sempurna. Sedang tren ya makanan-makanan cantik yang menggunakan telur setengah matang sebagai menu tambahannya. Memang menarik sekali sih kalau dilihat. Saat diiris, kuning telur yang masih setengah matang itu bakalan meleleh keluar dengan gerakan slow motion yang eye-catchy sekali. Yummy!



Bagi yang suka pasti akan terasa nikmat sekali, ya. Tapi apa kalian tahu bahwa sebenarnya telur setengah matang itu lumayan beresiko untuk dimakan? Iya, telur utuh bisa saja mengandung bakteri Salmonella. Bakteri ini tentu tidak akan mati begitu saja bila kita tidak memasak atau mengolah telur dengan sempurna. Ditakutkan bakteri ini bisa menyebabkan kita mengalami keracunan makanan yang disebut Salmonellosis. Gejala Salmonellosis biasanya demam, dehidrasi, mual dan muntah. Dampak ini akan jadi lebih berbahaya bila mengenai bayi atau ibu hamil.
So, sebaiknya jangan terlalu sering ya!


Di kubu satunya, telur matang sempurna. Apakah dengan matang sempurna berarti kita bebas dari dampaknya? Tidak juga.
Kalau kita perhatikan dengan teliti, pada telur yang terlalu lama direbus akan terdapat lapisan hijau di luar kuning telur, lapisan ini sebenarnya tak boleh dimakan.

Menurut timesofindiaHidrogen sulfida berasal dari putih telur dan protein dalam putih telur mengandung belerang yang bergabung dalam hidrogen dapat membentuk gas mematikan. Saat kulit terluar telur semakin panas, gas akan menuju ke kuning telur.
Sementara kuning telur mengandung zat besi dan saat bertemu dengan gas hidrogen sulfida, akan membentuk besi sulfida. Hal ini yang menyebabkan kuning telur memiliki lapisan hijau.


Walau memang belum ada laporan terkait dari penyakit yang disebabkan oleh hal ini, tapi kita juga harus waspada. Salah satu cara untuk menghentikan proses pematangan pada telur rebus adalah dengan segera mengganti air rebusannya dengan air dingin.

Kalau telur yang digoreng bagaimana?
Menggoreng telur memang sangat bisa jadi cara alternatif nan praktis dalam mengolahnya. Bisa digoreng begitu saja (telur mata sapi), didadar dengan tambahan beberapa bumbu seperti garam dan lada, bisa juga dijadikan scramble eggs, atau dalam kehidupan sehari-hari kita sebut dengan telur orak-arik. Proses menggoreng telur juga bisa jadi lebih singkat daripada merebusnya. Tapi tak boleh seenaknya juga. Terlalu banyak minyak, penggorengan yang terlalu panas bisa berakibat kurang baik, karena protein dalam telur yang terlalu lama digoreng akan menjadi padat dan susah diserap oleh tubuh. Kalau sudah begini, yang kita dapat dari makan telur hanyalah kenyangnya (dan lemak) saja, gizinya sudah hilang semua.




Jadi sebaiknya memang proseslah telur dengan semestinya saja, baiknya merebus telur itu dalam waktu 4 menit. Jika merasa masih kurang matang, maksimalkan menjadi 6 menit. Jangan lebih atau kurang dari itu, supaya manfaatnya bisa didapat secara optimal.

Begitu juga bila kalian memilih untuk menggorengnya, pastikan memakai minyak secukupnya dengan besar api yang sedang saja. Supaya tidak gosong di luar tapi mentah di dalam.
Karena dalam tim mana pun kalian bergabung, segala sesuatu yang berlebihan itu tidak pernah baik ya gaes. Boleh makan telur setengah matang, boleh pula makan telur yang matang paripurna. Tapi pastikan jangan berlebihan menkonsumsinya. Sewajarnya saja ya.
Nah, pagi ini anak kos macam kalian sarapan telur setengah matang atau matang sempurna?



***

Terima kasih sudah mampir ke thread saya, teman-teman. Yang mau berkomentar, silakan. Asalkan sopan dan bisa memancing diskusi yang baik.

***

Sumber gambar: unsplash.com
Diubah oleh Nyimazzz 18-11-2019 05:25
b4perman
mionggarong
lina.wh
lina.wh dan 19 lainnya memberi reputasi
20
8K
268
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.6KThread9.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.