matthysse76Avatar border
TS
matthysse76
Cegah Kejahatan, Wanita Sopir Taksi Online Pasang Teralis di Mobilnya


Beralasan mengantisipasi terjadinya aksi kejahatan yang menyasar pengemudi taksi online di Palembang membuat Valery (42) memasang teralis di mobilnya. Diketahui, selama beberapa tahun terakhir sejumlah kasus perampokan bahkan pembunuhan dialami driver taksi online di kota itu.

Dilansir dari merdeka.com, Valery mengaku sempat bingung mencari cara untuk melindungi diri selama mengemudi. Dirinya dituntut segera mengambil keputusan karena mencari nafkah tetap berlanjut tetapi keamanan terjamin.

Alhasil, ia memilih untuk memasang teralis pada bagian kursi sopir. Wanita itu mengaku lebih nyaman dan aman setelah melindungi diri dengan cara tersebut.

"Tadinya bingung cari jalan apa biar ekstra aman. Saya pikir-pikir teralis lebih aman dan nyaman juga," kata Valery.

Tak susah mengaplikasikan idenya itu. Dia mendatangi bengkel las untuk merakit konsep yang diinginkannya tanpa merusak mobil dan bisa bongkar pasang. Biaya yang dikeluarkan baginya terbilang murah, hanya Rp700 ribu.

"Saya bikinnya 2018 sampai sekarang, tidak mahal, tidak repot, tapi aman," ujarnya
Wanita asal Kelurahan 26 Ilir, Kecamatan Bukit Kecil, Palembang, itu menuturkan, pelindung diri sangat penting baginya mengingat intensitas mengemudi cukup tinggi. Bahkan dirinya kerap menjemput atau mengantar penumpang hingga dini hari.

"Alhamdulillah aman-aman saja walaupun kerja malam-malam. Teralis ini setidaknya bisa mengubah niat orang berbuat jahat," kata dia.
Sejak memasang teralis, banyak komentar dari penumpangnya. Ada yang mencibir karena menganggap berlebihan, tetapi banyak juga yang memuji dengan alasan keselamatan.

"Yang penting penumpang nyaman, saya jemput dan antar mereka sesuai rute. Mau dibilang gini gitu terserah, lagian aplikator juga mengizinkan," pungkasnya.

http://m.forum.detik.com/cegah-kejah...-t2301534.html

idenya baik demi mencegah kejahatan, tapi yang perlu diperhatikan juga soal keselamatan berkendara alias kecelakaan yang mungkin saja terjadi karena dengan memasang teralis ruang gerak jadi sempit dan bisa saja berpengaruh dengan kantung airbag.. tetap semangat bekerja bu dan selalu waspada
soljin7
swiitdebby
sebelahblog
sebelahblog dan 3 lainnya memberi reputasi
2
1.8K
16
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.8KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.