Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

carrpiratesAvatar border
TS
carrpirates
Fenomena Pilkades! Sepertinya Sedikit Perantau Yang Kembali


Halo agan dan sista sekalian, di desa kalian lagi ada pemilihan Kepala Desa nggak ? Kebetulan di desa ane lagi menyelenggarakan pemilihan Kepala Desa hari ini emoticon-Big Grin. Nggak tau sudah dari jaman dahulu atau baru sekarang, tetapi ane menemukan fenomena yang cukup menggelitik tentang pemilihan Kepala Desa, khususnya di sekitar daerah ane.

Pertama, ane menemukan kalau calon Kepala Desa adalah orang yang sudah pernah menjabat sebelumnya atau dari lingkaran orang tersebut, umumnya keluarga. Sepertinya, dari waktu ke waktu ya orang - orang itu saja yang mencalonkan dan menjabat. Yaa, kalau masalah ini sih sepertinya menjadi masalah umum di dunia perpolitikan Indonesia. Indonesia masih kental dengagn nuansa oligarki yang mana kekuasaan dipegang oleh segelintir elit kecil dari masyarakat.

Kedua, beberapa ane temukan kalau semua calon adalah keluarga sendiri. Ada yang ibu dan anak, ada yang suami dan istri, dan ada juga yang anak, istri, dan adik nyalon semuanya. Siapapun yang memenangkan pemilihan, pada akhirnya kekuasaan tetap ada pada keluarga itu. Sepertinya mereka sudah tidak ada lawan lagi di lingkup desa. 



Desa ane ada di kabupatan kecil di propinsi Jawa Timur. Ane mengambil kesimpulan sementara kalau banyak yang merantau ke kota besar dan belum mau kembali. Yaa, mau bagaimana lagi ? faktor pendapatan dan peluang sepertinya memang lebih banyak di kota besar. Mungkin nanti kalau sudah mapan dan punya modal, atau kalau sudah pensiun baru kembali ke daerah masing - masing. Ane sendiri beruntung mendapatkan pekerjaan di kota besar tetapi bisa dikerjakan di rumah. 

Ane pribadi gak masalah sih siapa saja yang terpilih asal bisa amanah dalam mengemban jabatan. Hanya saja, fenomena ini cukup menggelitiki buat ane. Apakah di daerah agan dan sista juga seperti itu ? Atau ada fenomena menarik lainnya ? Komentar aja ya emoticon-Big Grin.

***

Sekian dulu thread dari ane dan semoga bisa menambah wawasan. Kalau ada salah kata dan ucap tolong dikoreksi dan dimaafkan. Kalau agan dan sista punya pendapat lain, jangan sungkan - sungkan untuk menyampaikannya. Ane pamit undur diri dulu dan sampai jumpa di thread ane selanjutnya.

Quote:



0
176
1
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
KASKUS Kreator Lounge
KASKUS Kreator LoungeKASKUS Official
1.2KThread997Anggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.