• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Foto Penampakan Sosok ANEH Di Antara Burung Ini Mencuri Perhatian Netizen

kamayteaAvatar border
TS
kamaytea
Foto Penampakan Sosok ANEH Di Antara Burung Ini Mencuri Perhatian Netizen


Foto Penampakan Sosok ANEH Di Antara Burung Ini Mencuri Perhatian Netizen





Ada yang tau apa itu burung COOT atau mungkin gansis pernah mendengar soal burung coot ini?
Burung coot ini berwarna hitam dengan bagian paruh atau moncongnya yang berwarna putih, sekilas bentuknya mirip dengan bebek terlebih jika mereka sedang berada di air, hanya saja perbedaan warnanya akan membuat orang akan mengetahui dengan pasti jika itu adalah burung COOT.

Burung coot ini juga terkenal dengan perilaku induknya yang sangat kejam dan disiplin terhadap anak-anaknya,
salah satunya yang dilakukan oleh induk burung COOT adalah membenamkan anaknya ke dalam air serta mengguncang-guncangkan kepala si anak dengan sangat keras jika si anak ketahuan rakus dalam makan, memaksa atau selalu berkoak terlalu keras.
Dan bahkan sang induk tidak segan-segan untuk meninggalkan sang anak begitu saja setelah memarahi atau mengguncang-guncang kepala sang anak,
Kejam kan? emoticon-Takut (S)

Tapi kali ini ane tidak akan berbicara soal burung coot lebih jauh gan, tapi lebih kepada sebuah konten receh yang menarik perhatian netizen baru-baru ini,
dan tentunya masih soal burung coot tersebut.



Sebuah postingan gambar atau foto ini menarik perhatian netizen karena akan memancing ketelitian setiap orang untuk melihat apa yang ada di dalam foto tersebut.
Dan akun Twitter bernama Paul Bronks (@SlenderSherbet) baru-baru ini membagikan gambar aneh dan unik yang penuh dengan kejanggalan.

Foto yang dia bagikan tersebut ternyata berhasil menjadi viral di Twitter setelah mendapatkan lebih dari 3ribu lebih Retweet dan 16 ribu Like.
Bahkan ribuan netizen juga ikut memberikan komentar kocak dan juga beragam meme balasan setelah melihat gambar aneh tersebut di media sosial.
Postingan foto itu terlihat menampakkan kawanan "bebek hitam" yang memiliki bagian tubuh sangat tak biasa.
Tapi sebenarnya, foto tersebut tidak menampakkan kawanan bebek gan, melainkan kawanan burung endemik di sebagian besar Amerika Utara yang bernama burung COOT.



Jika diperhatikan secara sepintas, pastinya gansis hanya akan menemukan deretan burung coot yang sedang berendam di pinggir sungai.
Tapi jika gansis perhatikan lebih saksama, maka akan terlihat seekor anjing koplak berwarna hitam lengkap dengan kok bulutangis berwarna putih di hidungnya.
Berkat penampilannya tersebut, anjing koplak tersebut bisa "menyamar" menjadi burung coot dan berbaur di sekitarnya.
Banyak netizen yang merasa geli sehingga memberikan beragam komentar serta meme atau video mengenai anjing yang berhasil menyamar.
"Terima kasih, makhluk misterius yang bersembunyi itu membuatku tertawa sepanjang hari," komentar @evacarneiro. emoticon-Wkwkwk


-------------------------------------------------------------------------------------------------

Lumayan lah gan, walaupun receh setidaknya ada pengetahuan juga dari trit ini, yaitu kita bisa sedikit mengetahui tentang apa itu burung coot emoticon-Ngakak





Penulis : kamaytea
Refensi : Sumber Berita

sumber foto : google


emoticon-Rate 5 Staremoticon-Nyepi emoticon-Nyepi emoticon-Rate 5 Star


Diubah oleh kamaytea 29-10-2019 07:33
anasabila
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 24 lainnya memberi reputasi
25
17.4K
125
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.