febi12283Avatar border
TS
febi12283
Taksi Driver Online di bunuh Jasadnya dibuang ke Tol

                                                      Pembunuh driver taksi online ditangkap



Selamat Siang Kaskuser.

Pelaku pembunuhan Rusdianto (41), driver taksi online ditangkap. Pelaku, Gianto (36), membunuh korban dengan cara menjeratnya.

"Korban dijerat lehernya pakai tali dari belakang. Berdasarkan pengakuan sementara, pembunuhan dilakukan sendiri, tak ada pihak lain yang terlibat," kata Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Himawan di Mapolres Pasuruan, Kamis (24/10/2019).

Sebelumya pada Senin 21 Oktober, pelaku memesan taksi online dengan tujuan Pondok Maritim Surabaya Selatan, selanjutnya menuju Graha Family. Saat korban tiba di lokasi yang disepakati, pelaku mengajak korban keluar sebentar dengan alasan menunggu bosnya.


Sekitar 10 menit kemudian, pelaku kembali dan masuk ke mobil disusul korban. Setelah keduanya masuk ke mobil, korban dijerat dengan tali tampar hingga meninggal. Setelah meninggal, pelaku membawa mobil korban menuju Malang untuk membuang jasad. Namun rencana itu diurungkan dan pelaku memutar balik mobil ke Surabaya.

"Pelaku lalu membuang jasad korban di pinggiran jalan Tol Pandaan-Malang KM 72/200 arah Malang-Surabaya. Mobil korban dibawa kabur," terang Rofiq.


Hingga akhirnya pada Rabu (23/10) siang, salah seorang warga di sekitar TKP, Dusun Seloan Desa Capang Kecamatan Purwodadi, melihat jasad korban.


"Warga yang hendak buang hajat melihat sesuatu tertutup kardus. Karena curiga, warga tersebut mendekati dan ternyata mayat yang sudah membusuk," ungkap Rofiq.


Penemuan tersebut kemudian dilaporkan ke pihak tol lalu diteruskan ke polisi. Polisi tiba di lokasi kemudian melakukan olah TKP. Mayat yang semula belum diketahui identitasnya itu dibawa ke RS Bhayangkara Porong untuk diautopsi.



Polisi kemudian memcari indentitas mayat pemeriksaan sidik jari. Setelah berhasil diidentifikasi, polisi kemudian melakukan penyelidkan hingga berhasil menangkap pelaku. Pengungkapan pelaku pembunuhan merupakan hasil pengolahan data kependudukan korban, laporan orang hilang hingga digital forensik.

Pembunuh Rusdianto (41), driver mobil online Gojek, warga Jalan Rejo Makmur 2A/32 Kelurahan Pakal Kecamatan Benowo Kota Surabaya, dibekuk. Pelaku atas nama Gianto (36) warga Babatan, 1/31, RT 03/RW 02, Wiyung. Pelaku ditangkap rumah temannya Perum Palem Pertiwi Blok JF 10, Desa Palem Watu Kecamatan Menganti Kabupaten Gresik, Kamis (24/10) pukul 00.20 WIB, saat tidur.




Sumber:https://news.detik.com/berita-jawa-timur/d-4758312/ini-pengakuan-pembunuh-driver-taksi-online-jerat-korban-lalu-dibuang-ke-tol



Pembunuhan terhadap Driver Online bukan kali ini Terjadi,Berikut Info pembunuhan terhadap driver Online Beberapa waktu yang lalu:



                      Sofyan sopir taksi online yang hilang usai mengantarkan penumpang



Polda Sumatera Selatan berhasil meringkus salah satu terduga pelaku pembunuhan Sofyan, seorang sopir taksi online di Palembang, pada hari Senin (12/11/2018). Setelah itu, polisi akhirnya menemukan jasad Sofyan di semak-semak pinggir jalan di wilayah Kecamatan Lakitan, Kabupaten Musirawas, Sumatera Selatan, pada hari Selasa (13/11/2018). Perburuan polisi terhadap jasad Sofyan membutuhkan waktu lama. Saat ini polisi pun masih mengincar tiga pelaku yang buron. Seperti diketahui istri Sofyan, Fitriani, melaporkan suaminya telah hilang pada hari Selasa (30/10/2018) lalu. Saat itu Fitriani hanya mendapat pesan dari Sofyan untuk memantau dirinya saat mengantar penumpang yang misterius. Sofyan telah tewas di tangan komplotan perampok spesialis sopir taksi online tersebut.




Screen shot percakapan WhatsApp Soeharto Sopir taksi online yang ditemukan tewas di Sumedang, Jawa Barat kepada kerabatnya, Rabu (01/08/2018)


Suharto alias Alex sempat mengirim pesan WhatsApp terakhir kepada rekan-rekannya sesama sopir taksi online. Alez sendiri adalah sopir dari Jakarta yang sedang mengantar penumpang ke wilayah Jawa Barat. Setelah sempat dinyatakan hilang, Suharto ditemukan tak bernyawa di antara semak-semak hutan di Sumedang, Jawa Barat. Tubuh korban penuh luka lebam dan di lehernya terdapat luka cekikan. Polisi terus mencari bukti -bukti dan meminta keterangan sejumlah saksi untuk dapat mengejar pelaku. Diduga kuat, korban dianiaya oleh pelaku yang berpura-pura mengorder taksi online.




Para terduga pelaku kasus pencurian dengan kekerasan terhadap seorang pengemudi taksi online Justinus Sinaga (41), saat dihadirkan dalam rilis kasus tersebut di Mapolres Bogor, Rabu (7/3/2018).


Kepolisian Resor Bogor telah mengamankan empat orang pelaku yang diduga terlibat dalam kasus pembunuhan terhadap seorang pengemudi taksi online bernama Justinus Sinaga (41). Kepala Polres Bogor Ajun Komisaris Besar AM Dicky mengatakan, motif pelaku menghabisi nyawa korban karena ingin menguasai harta benda milik Justinus. Untuk melancarkan aksinya tersebut, para pelaku menyusun rencana dengan masing-masing orang memiliki perannya sendiri. Salah satu pelaku, sebut Dicky, memesan taksi online dari titik lokasi penjemputan di Holland Bakery, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, dengan tujuan Gunung Salak Endah, Kecamatan Pamijahan, Kabupaten Bogor. "Modusnya, salah satu pelaku memesan taksi online. Kemudian secara bersama-sama, korban dibunuh dengan cara menjerat leher menggunakan tali. Tangan dan kaki korban diikat tali tambang, lalu mata dan mulutnya dilakban," ucap Dicky, Rabu (7/3/2018). Salah satu pelaku memukul kepala korban menggunakan batu hingga tak sadarkan diri. Setelah itu pelaku lainnya kemudian melemparnya dari dalam mobil ke jurang. "Jasad korban ditemukan di lokasi objek wisata Gunung Bunder, Pamijahan, pada Senin (5/3/2018) pagi," kata Dicky.


Berhati-hatilah dalam mencari rezeki bre,Banyak berdoa Meminta perlindungan yang di Atas

Salam Kaskuser.






perihbanget
jokerI88I
tighanadrummer
tighanadrummer dan 6 lainnya memberi reputasi
7
3.7K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.7KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.