Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?


Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?

Hi sobat kaskus, gw c4punk semoga hari ini rezeki kalian di tambah ketika mencari kebenaran di muka bumi. Sulitnya mencari orang jujur bahkan terbuka baik itu masalah baik dan buruk, memang sudah di prediksi dengan turunnya banyak fitnah di muka bumi. Dimana keburukan terlihat sebuah hal yang baik, maka yang menawarkan kebaikan itu adalah sesuatu yang buruk.

Hmmm sungguh mengerikan bukan ? Kapan itu terjadi ?

Zaman sekarang, zaman di mana kapitalis sangat berkuasa cengkeraman mereka tidak hanya berada di dunia nyata bahkan dunia maya pun di serbu oleh mereka yang tidak suka akan sebuah kejujuran. Disebut sebagai zaman Pinokio, pasti tahukan cerita pinokio ketika ia berbohong hidungnya akan semakin panjang. Cerita pinokio memang sudah usang di telan zaman, tapi intisari dari cerita pinokio tentang sebuah kebohongan akan mengakibatkan penyakit yang di derita pada tubuh pinokio itu sendiri.

Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?

Bayangkan bila seorang individu suka berbohong, atau masyarakat senang berbohong, atau lebih tinggi lagi dimana para dewan rakyat suka mempertontonkan kebohongan ? waw... berarti tanpa disadari negeri ini sudah sakit bila jiwa pinokio tertanam merasuk sukma.

Apakah semua orang senang dengan sifat pinokio ?

Tidak !! Karena dari kecil sering kita dimarahi bila kita sering berbohong, walau dalam perjalan waktu sosok manusia tak lepas dari kebohongan seperti mencontek, sebuah kebohongan kecil yang tak dianggap namun dari yang kecil tadi akan membesar hingga kebohongan demi kebohongan seakan akan hal yang biasa.

Sekarang kita tarik pada keadaan saat ini, banyak orang bersandiwara terlebih lagi pejabat politik yang gemar sekali main drama mau dari oposisi atau pihak istana sebenarnya sih sama saja hanya caranya saja yang berbeda. Toh ketika mereka rekonsiliasi lahirlah kebijakan yang membuat rakyat merasa di bohongi 🙄.

Tak hanya itu sobat, orang-orang yang berkata lantang dan benar dianggap sosok yang perlu di bungkam bahkan tak jarang mereka pun tak di beri panggung untuk diskusi di ranah ilmu. Hal ini terjadi baru-baru ini ketika rektor UGM menolak acara yang mengundang sosok ustadz yang di cinta banyak orang namun di benci banyak orang juga. Lucu dia yang ngundang dia yang nolak... aneh bin ajaib, Abdul Somad seakan dinilai sosok yang kontroversial, bahkan banyak yang meradang ketika mendengar namanya langsung teriak-teriak NKRI harga mati. Hebat sekali Abdul Somad itu punya pasukan militer sekelas Kopasus kah bisa merongrong NKRI ? Ahh entahlah terkadang akal dan emosi seperti satu dalam tubuh yang hidup di zaman pinokio, mereka tak bisa melihat secara gamblang apakah itu sebuah kebenaran atau hoax semua serba samar dan bisa membuat gaduh.



Ketika UGM menolak UII pun lantas menerima, tempat dan waktu pun sama yaitu Jogjakarta. Jadi berita hoax tentang sultan tak menerima UAS pun sirna seketika, inilah masa-masa masyarakat di adu domba dengan berita-berita kebohongan yang masif.

Entah ada apa dengan rektor UGM mungkin sudah ada tekanan di balik meja tak ada yang tahu, karena kejujuran harus di bungkam dengan tag line ustadz radikal, pendukung khilafah dan sebagainya tanpa tabayun kok jadinya lucu..!! Ahhh.. TS nya UAS lover nih ?... kalau kebenaran yang di ungkap UAS mengapa kita harus benci ? Toh yang mimpi 5x terus kalah kan bukan UAS 😂 berarti ia jujur memang ada yang mimpi tah.

Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?

Bahkan isu SARA kerap terlontar hingga papua pun membara, entah bagaimana mereka dapat tertawa dan menyiram luka di tubuh anak bangsa. Siapakah yang bermain Dajjal kah ?

Bendera bintang kejora berkibar di Istana namun semua politisi diam dan menganggap itu bukan makar, ketika bendera tauhid berkibar langsung auto makar... ? Begitu takutnya kah dengan khilafah toh Pancasila itu hasil pemikiran cendekia muslim yang berkiblat dari khilafah, kenapa saat ini Pancasila dianggap dzalim karena butir-butirnya tak ada yang dilaksanakan hanya sebagai slogan saja karena fakta di lapangan Pancasila hanya harapan kosong..

Zaman pinokio ini sebenarnya sudah di prediksi dalam berbagai macam cerita, bahkan kepercayaan nenek moyang kita bagi yang muslim sering dengar kata "Ruwaibidhah" yup sosok orang yang bodoh namun sering cari panggung di banyak media dan ngurusi masyarakat umum.

Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?

Tapi biar lebih membumi dengan nusantara gw tampilkan prediksi dari Jayabaya saja, yaitu "Kalabendu" ketika di zaman itu orang mulia malah terpenjara (Wong mulyo dikunjoro), orang yang lurus terbelenggu (Wong lugu kebelenggu), orang baik disingkirkan (Wong apik ditampik-tampik) dan orang jahat justru mendapat kedudukan (Wong jahat munggah pangkat).

Perhatikan siapa yang jahat merekalah para koruptor yang banyak beredar di tubuh wakil rakyat dan juga pegawai Istana dimana hulunya dari sebuah partai politik. Namun ketika revisi uu KPK muncul, kejahatan sepertinya ingin di persulit penangkapannya.

Hmmm... goro-goro sudah datang, akan kah ini tanda akhir zaman dimana satrio piningit akan tiba ? Yuk lah kita tunggu saja setidaknya di zaman ini, yang diam akan aman, yang kepo akan pusing, yang terpengaruh akan emosi, yang berbohong akan tertawa, yang jujur akan mati.

Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?

Salam dua jari ✌ jangan lupa lari, kapal sudah oleng kapten... 🙄

Gw c4punk see u next thread..


emoticon-I Love Indonesia

"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2019
referensi : klikdan klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star

Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?
Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?
Di Zaman Pinokio Kebenaran Akan Seperti Keburukan !! Tanda Akhir Zaman Kah ?






Diubah oleh c4punk1950... 16-10-2019 15:03
ceuhetty
sebelahblog
zafinsyurga
zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
4.2K
22
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread83.9KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.