Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Mahbubah127Avatar border
TS
Mahbubah127
Jangan Nolep, Ayo Berkomunitas


Komunitas Menghilangkan Stress

Assalamualaikum Gansis, apa kabar? Semoga selalu baik ya? Ane kali ini akan membahas serunya memiliki komunitas beserta manfaat apa saja yang bisa diperoleh.

Tak dipungkiri, pada era digital ini semakin mudah bagi orang buat menyesuaikan minat dan hobi, ya? Bahkan nyaris semua yang kita sukai tersedia. Nah, di sini kita bisa memanfaatkan komunitas-komunitas yang terbentuk di medsos. Tentunya tak melupakan juga bersoaialisasi di dunia nyata.

Kebetulan nih, Gan! Ane tuh punya banyak banget komunitas. Semua itu disebabkan ane punya banyak hobi. Sebagai orang yang bosenan, gak mau dong, ane menekuni satu bidang saja. Seperti air mengalir saja. Yah, maenstream banget sih, tapi ya sudahlah. Suka-suka gue dong, hahaha ... tetapi ane menikmati banget.

Jangan nolep. Dalam hidup ini, Agan tidak sendiri, ada banyak hal-hal menyenangkan di luar sana. Nikmati hidup kita dengan cara yang benar.

Contoh nih ya, ane punya komunitas literasi, menjahit, merajut, kerajinan tangan, tadarus Al Qur'an, kuliner, travelling dan lain-lain. Tentu saja, ada yang dominan dan ada yang tersisihkan. Sesuai kebutuhan dan mud ajalah. Saat pingin ke kuliner misalnya, ya gabung aja. Ntar kalau sudah bosen, yah beralih ke komunitas sebelahnya. Gampang kan?


Sumber gambar dokpri

Oh iya, betewe endewei, apa sih untungnya ikut komunitas-komunitas macam gitu? Yaelah, Gansis, banyak banget. Mau tau? Nih ane paparin satu-satu.

1. Menambah Saudara/Teman

Dengan mengikuti komunitas yang memiliki tujuan dan kesukaan yang sama, kita menjadi tidak merasa sendiri Gansis. Setidaknya ada teman yang bisa saling mendukung dan menyemangati. Tahu tidak? Bahkan terkadang, seringnya interaksi membuat kita sampai menjadi seperti saudara loh. Gak percaya? Buktikan!

2. Menambah Ilmu

Komunitas bisa juga dijadikan sebagai ajang share, berbagi ilmu dan pengalaman dalam menekuni bidang dan minat yang sama. Suka-duka, info, maupun kesulitan-kesulitan yang dihadapi, bisa dicarikan solusinya dalam komunitas. Jadi, beruntung banget bisa ada dalam suatu komunitas.

3. Penghilang Stress

Tak dipungkiri Gansis, dunia kerja maupun sekolah jaman now sangat menguras pikiran, tenaga, dan waktu. Saat kita sudah diambang suntuk hingga menjelang stress, sementara, waktu dan buget tidak memungkinkan, nongkrong di komunitas menjadi obat yang lumayan mujarab buat ngilanginnya. Sekadar mengintip lewat chit-chat di medsos bisa jadi alternatif, atau jika memungkinkan, Agan bisa langsung nimbrung saat ada kopdar. Dijamin stress berangsur kabur perlahan-lahan kayak mantan saat ketahuan. Jiahaha...

4. Menyalurkan Energi Positif

Dalam diri manusia itu sejatinya terdapat banyak energi positif. Jika ia tidak disalurkan maka ia akan menumpuk dan berubah menjadi energi negatif. Maka komunitas adalah salah satu wadah untuk menyalurkan energi positif tersebut. Carilah hal-hal positif di sekitar kita. Sesuaikan dengan hobi, minat, dan kebutuhan. Kalau cocok, kenapa tidak? Semakin banyak hal positif kita tebarkan, maka semakin banyak pula orang yang tertular energi positif tersebut.

Jadilah penebar kebaikan di sekitarmu, maka kamu akan bahagia dan orang-orang di sekitarmu juga bahagia.

Ane kira itu dulu yang bisa ane jembrengin ya, Gansis. Jadi sekarang jangan ragu-ragu untuk masuk dan memiliki komunitas. Dijamin seru kok. Jangan jadi penyendiri. Salurkan energi buat hal-hal positif. Jangan jadi nolep. Ingat ... ingat ... ting!

Selamat Berkomunitas.
Gresta
sebelahblog
ceuhetty
ceuhetty dan 5 lainnya memberi reputasi
6
1K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.2KThread83.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.