agungsetiawa099Avatar border
TS
agungsetiawa099
Dua Pelajar Dilindas Truk di Paluta, 1 Tewas 1 Kritis
Kedua pelajar yang merupakan kakak adik itu terlindas truk di Jalan Lintas Gunung Tua-Langga Payung, tepatnya di Desa Huta Lombang.


Kondisi kedua korban yang tewas dan kritis usai kecelakaan. (Foto : Efendi Jambak).


Kitakini.news – Dua pelajar terlindas truk di Jalan Lintas Gunung Tua-Langga Payung tepatnya di Desa Huta Lombang, Selasa (8/10/2019) siang. Kedua kakak beradik bernama Ade Irma Harahap (16) dan Fitri Ramadani Harahap (14), keduanya warga Desa Batang baruhar Jae, Kecamatan Padang Bolak, Padang Lawas Utara (Paluta).

Akibat kecelakaan tersebut, sang adik Fitri Ramadani tewas, sementara Ade Irma mengalami kritis. Kejadian ini dibenarkan Kasat Lantas Polres Tapsel AKP Soya Lato Purna melalui Kasubbag Humas Polres Tapsel Iptu Alpian Sitepu.

Alpian Sitepu mengatakan, peristiwa tersebut terjadi saat keduanya dengan mengendarai motor Honda Supra x 125 seusai pulang sekolah.

Saat itu kedua korban mencoba mendahului mobil Mitsubishi Truk Fuso BK 9845 LU yang dikemudikan M.Yusri di depan mereka. Namun, saat hendak mendahului truk di depannya tersebut, datang dari arah berlawanan becak bermotor (betor) yang belum diketahui identitasnya kemudian menyenggol sepeda motor kedua korban.

Akibat disenggol betor tersebut, keduanya terpental ke tengah jalan. Nahas, saat terpental di jalan keduanya terlindas ban truk yang mereka coba dahului tadi.

“Memang benar keduanya mengalami lakalantas kontra Mobil Mitsubishi Truck Fuso BK 9845 LU yang dikemudikan oleh M. Yusri, dimana sebelumnya kedua kendaraan tersebut, datang dari arah yang bersamaan,” ujar Alpian Sitepu, Rabu (9/10/2019).

Baca Juga : Diduga Rem Blong, Kecelakaan Bus Terjadi di Riau, 7 Penumpang Tewas

Dua Pelajar Terlindas Truk, Satu Korban Tewas Setelah Sempat Dibawa ke RSUD Gunung Tua

Lebih lanjut Iptu Alpian Sitepu menjelaskan jarak antara truk Fuso dengan korban terlalu dekat sehingga tidak terkendalikan lagi.

“Akibat jarak yang terlalu dekat dengan Mobil Mitsubishi Truck Fuso sehingga peristiwa nahas tersebut tidak dapat terhindari dan pengendara berikut yang diboncengnya tersebut terlindas,” jelas Alpian.

Tambah Alpian, dua pelajar terlindas truk tersebut langsung dilarikan ke RSUD Gunung Tua dalam kondisi sangat mengenaskan. Namun, sesaat dalam perawatan korban, Fitri Ramadani Harahap meninggal dunia, sedangkan kakaknya Ade Irma Harahap kritis dan dalam perawatan di rumah sakit.




Saksikan Videonya Disinihttps://www.youtube.com/watch?v=XJEXfqqoxlo

Info Selengkapnyahttps://kitakini.news/37774/dua-pela...g-lawas-utara/

Sumber https://kitakini.news/

0
1.4K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.