Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

dhilfaAvatar border
TS
dhilfa
Rezeki Datang dari Ikut Komunitas
Rezeki Datang dari Ikut Komunitas

Kecintaan ane pada motor sudah ane rasakan semenjak masa lulus SMP. Akhirnya ane memutuskan untuk mengambil jurusan otomotif di Sekolah Menengah Kejuruan. Tak heran jika teman - teman ane mayoritas suka dengan otomotif dan yang tak kalah seru beberapa diantara mereka bergabung dengan komunitas motor. Ingat ya gan, komunitas motor bukan geng motor.



Mereka mengajak ane gabung di komunitas motor vespa. Kebetulan ane punya vespa butut keluaran tahun 90-an. Lumayan lah buat pergi jarak dekat di dalam kota.



Bergabung jadi anggota komunitas vespa ini membuat ane merasakan manfaat nyata dari berkomunitas.

Pertama, ane jadi lebih paham masalah mesin motor. Komunitas keren ini juga sering diskusi seputar onderdil vespa, cara merawat mesin dan mengatasi permasalahan- permasalahan mesin yang tidak diajarkan di sekolah ane. Lumayan banget dapat ilmu gratis kalau sering nimbrung di acara yang digelar tiap malam Minggu.

Kedua, merasakan touringkeliling kota. Sebagai anak vespa yang takut main jauh - jauh sendirian, acara keliling kota bareng - bareng anggota klub vespa yang lain juga membuat ane mengerti jalur - jalur menuju pedesaan di kota tempat ane berdomisili. Ketakutan bila mesin motor tiba - tiba mogok atau ngadat pun sirna karena kebersamaan yang terjalin saat acara berlangsung. Biasanya ada tim khusus yang menjadi 'dokter motor' selama touring.

Ketiga, menambah teman baru. Dulu teman ane hanya anak - anak seumuran ane yang satu sekolah atau satu desa tapi semenjak gabung di komunitas vespa, teman - teman ane bertambah tak hanya di usia sebaya saja melainkan juga yang sudah berumur lebih tua daripada ane. Ada yang sudah menikah, ada yang sudah punya anak, bahkan yang punya cucu pun ada. Keragaman usia teman ini, ane rasa bisa membuat wawasan ane jadi lebih terbuka. Bukan sekedar ilmu dan pengetahuan tentang motor saja tapi juga urusan wanita dan rumahtangga, gan. Komplit banget kagak tuh? emoticon-Ngakak (S)

Keempat, munculnya kesempatan mengais rezeki dari bisnis teman satu komunitas. Sebagai anak sekolahan yang bisa dibilang relasi kagak luas - luas amat, bergabung di komunitas hobi seperti club vespa ini ternyata membuka kesempatan menghasilkan uang tambahan bagi ane. Para "sesepuh" di club ini beberapa ada yang punya usaha sendiri dan ane kecipratan rezekinya yaitu dapat tawaran pekerjaan di tempat Beliau. Ane bisa kerja paruh waktu di tempat teman satu club ane. Bayangin gan, anak sekolah masih SMA kan jarang tuh ada yang mau menerima kerja. Karena sudah kenal dengan si pemilik usaha akhirnya ane bisa deh cari rezeki disana. Semua ini berkat gabung di komunitas vespa, gan.
Diubah oleh dhilfa 24-09-2019 03:12
ceuhetty
sebelahblog
zafinsyurga
zafinsyurga dan 5 lainnya memberi reputasi
6
482
5
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.