Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Games
  • Fairy Tail Dapatkan Adaptasi RPG Dari Koei Tecmo

gamezolaAvatar border
TS
gamezola
Fairy Tail Dapatkan Adaptasi RPG Dari Koei Tecmo


GAMEZOLA - Nama besar dari Koei Tecmo memang tidak pernah mengecewakan para penggemarnya terlebih lagi dalam mengeluarkan game-game yang didasarkan pada adaptasi anime yang terkenal dan yang terbaru ini giliran anime Fairy Tail yang mendapatkan adaptasinya.

Koei Tecmo kembali mengumumkan game adaptasi dari anime yang satu ini dengan judul yang sama namun tidak menutup kemungkinan akan ada perubahan judul ketika dirilis nantinya.

Game adaptasi ini akan dikerjakan oleh Gust dengan bekerja sama dengan Hisashi Koinuma selaku General Producer dan juga Keisuke Kikuchi yang bertindak sebagai salah satu producernya.



Hisashi Koinuma bukanlah nama baru dalam game-game Musou atau Warrios, Keisuke Kikuchi juga merupakan orang dibalik kesuksesan Nights Of Azure dan Blue Reflection dan Gust adalah developer yang menggarap kesuksesan dari Atelier.

Alih-alih Omega Force yang mengerjakan gamenya Koei Tecmo menunjuk Gust dikarenakan Koei Tecmo tidak ingin game terbaru ini nantinya akan menjadi game yang mirip dengan game Warrios seperti One Piece Pirates Warriors 4 dan sejenisnya.

Kabar terbaru menyebutkan bahwa game yang satu ini akan berbasis turn-based RPG dan bukan Action Hack and Slash atau Beat' em up.

BACA JUGA : Game ONE PIECE : Pirate Warriors 4 Siap Rilis

Bersamaan dengan kabar ini sebuah trailer dirilis oleh Koei Tecmo dan berikut adalah trailernya :

Spoiler for Trailer:


Pada trailer tersebut diperlihatkan aksi keren dari Natsu, Lucy, Gray, Erza dan juga Wendy.

Jika sahabat pernah memainkan game Dragon Quest XI maka tentu tidak akan asing lagi dengan gameplay turn-based RPG ini, dimana sistem yang akan diterapkan nantinya sama untuk game Fairy Tailini.



Nantinya pemain akan dapat membentuk party dan melakukan perintah untuk menyerang secara bergantian, hanya saja pihak Koei Tecmo masih hanya sekedar memberikan informasi tersebut tanpa gambaran gameplay yang lebih jelas.

Tak lupa juga pihak Koei Tecmo juga memastikan bahwa alur cerita dari game adaptasi Fairy Tail ini akan mengambil dari arc populer di pertengahan serialisasi manganya.

Arc yang dimaksud mungkin saja adalah arc Dragon King Festival atau bisa saja arc lain yang lebih terkenal setelahnya.



Rencananya game ini akan dirilis pada tahun 2020 mendatang untuk platform Playstation 4, Nintendo Switch dan juga PC. Sedangkan untuk informasi detail mengenai game ini akan dibagikan oleh pihak developer pada ajang Tokyo Game Show 2019 yang sedang berlangsung sekarang ini hingga tanggal 15 September nanti.

Bagaimana tanggapan dari sahabat Gamerszola megenai berita yang satu ini? Apakah sahabat tertarik untuk mencoba game ini nanti setelah dirilis? Yuk berikan tanggapannya dikolom COMMENT dan jangan lupa untuk di SHARE.
tata604
tata604 memberi reputasi
1
1.2K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Games
GamesKASKUS Official
38.9KThread16KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.