Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

yuni.wahyuni114Avatar border
TS
yuni.wahyuni114
Jadilah TKI Cerdas, TKI Milenial yang Berkualitas
Jadilah TKI Cerdas, TKI Milenial yang Berkualitas

Aku rindu kamu yang dulu

Ketahuilah, setiap manusia pasti mengalami perubahan. Sama halnya denganku.

Mulai dari perubahan fisik, emosi, hingga perubahan sikap yang memang selalu menyesuaikan dengan kebiasaan setiap orang.

Menjalani hari-hari jadi seorang Care Giver di luar negeri, khususnya Taiwan, itu nggak mudah. Tapi juga nggak bisa dikatakan sangat sulit.

Meski sebagian orang bilang, "Taiwan itu syahdu, Gaes. Foto profil kelihatannya indah, pada aslinya ya seperti itu."

Bicara soal TKI, baik di Taiwan maupun luar negara lain sebenarnya sama. Perubahan tetap akan ada.

Mungkin, kalau di rumah pendiam. Di sini jadi harus terbiasa berani. Berani berinteraksi dengan orang lain, berani berinteraksi dengan Tuhan, bahkan berinteraksi dengan aneka ragam komunitas yang memang dasarnya banyak ragam watak juga kepribadian.

Menanggapi soal pertanyaan beberapa teman yang pernah bertanya pada saya.

Quote:


Pertanyaan yang menurut saya pribadi, ini cukup cerdas. Karena kenyataan, banyak sekali pembicaraan-pembicaraan miring soal para pekerja di luar negeri. Khususnya bagi mereka yang belum memahami bagaimana dunia rantau saat ini.

Tanpa banyak mengurangi apa pun 'perubahan' TKI dan lainnya, saya akan menjelaskan beberapa 'perubahan' dan keseruan yang banyak dipertanyakan pada diri saya saja, ya?

Berikut ini catatannya:

emoticon-Cek PM

1. Semakin banyak teman

Meski saya seorang TKI, nggak ada salahnya jika saya berubah dari yang dulu di rumah jarang bergabung dengan komunitas, menjadi yang amat suka dengan kumpul-kumpul dengan banyak orang. Salah satunya Komunitas Penulis Kreatif Taiwan.

Selain dapat gaji, dapat nambah teman dari banyak latar belakang profesi, keluarga, bahkan keyakinan dalam beragama.

Jadilah TKI Cerdas, TKI Milenial yang Berkualitas
dok. pri

2. Bertambah wawasan dan informasi

Menjadi orang yang tergabung dalam komunitas, membuat saya banyak tahu soal dunia kepenulisan, yang memang menjadi minat saya pada bidang tulis menulis.

Beberapa hal lain yang saya dapat juga, tentu makin banyaknya informasi yang bisa saya dapat dari mereka yang tergabung dalam komunitas juga.

Jadilah TKI Cerdas, TKI Milenial yang Berkualitas
dok. pri

3. Membangun kepribadian

Hal yang amat sangat saya rasakan setelah gabung dalam komunitas, salah satunya adalah membangun kepribadian.

Dimana dulu saya sangat sering update soal-soal kehidupan pribadi saya ke semua jejaring sosial. Baik berupa kemarahan, kekecewaan dan lain sebagainya.

Setelah ikut dalam komunitas dan tahu soal dunia tulis menulis ini, saya lebih banyak bisa menahan untuk tidak membagikan apa pun seperti 'zaman jahiliyah' versi saya.

Quote:


Jadilah TKI Cerdas, TKI Milenial yang Berkualitas
dok. pri

4. Tempat nyari jodoh

Soal jodoh ini

emoticon-Ngakak

Saya hanya akan bilang, siapa pun yang bertemu, kemudian saling kenal, sampai pada akhirnya bersanding ke pelaminan sebab ada komunitas yang menyatukan, "Selamat, ya? Semoga tetap jadi satu visi misi di dunia sampai ke syurga-Nya."

Jadilah TKI Cerdas, TKI Milenial yang Berkualitas
dok. pri

Untuk teman-teman TKI maupun pengguna media sosial di manapun berada, semoga juga bisa menemukan komunitas yang bisa menjadikan kalian berubah jadi lebih baik, lebih baik, dan lebih baik untuk seterusnya.

Demikian itu beberapa manfaat dan 'perubahan' pada diri saya. Jika masih ada yang bertanya bagaimana cara bergabung di komunitas, silakan cari tahu dulu minat kalian apa. Baru searching via media sosial yang kalian punya.

Semoga bermanfaat dan menginspirasi teman-teman TKI dan Agan Sista semuanya. Saya Yuni Wahyuni. Selamat berakhir pekan

emoticon-Big Kiss

Taiwan, 7 September 2019

Source pict: Dokumen pribadi
Diubah oleh yuni.wahyuni114 07-09-2019 06:36
aileenlee293
embunsuci
999999999
999999999 dan 13 lainnya memberi reputasi
14
1.9K
50
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.3KThread84.3KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.