linalusianaAvatar border
TS
linalusiana
Favorit! Buah Dari Hutan Kalimantan Ini Sudah Mulai Langka!




Selamat pagi Agan dan Sista. Diriku datang seperti biasa, menyapa dengan riang gembira. Semoga kalian di manapun berada tetap dalam lindungan-Nya. Aamiin 😇



Na akan mengenalkan beberapa jenis buah yang tumbuh di hutan Kalimantan. Buahnya sudah mulai langka sekarang. Hanya ditemui pada musim-musim tertentu, itupun kalau kita kebagian. Biasanya buah gini, rebutan GanSist!
Ada beberapa orang yang memang mencari buahnya untuk dijual lagi secara online dan offline.





Buah apa saja, sih? Mari simak berikut ini :




1. Salak Kalimantan atau Akam







Buah ini memiliki bentuk dan kulit yang hampir sama seperti salak. Tapi rasanya jauh berbeda, karena ini cocoknya untuk penggemar rujak saja. Rasanya yang asem luar biasa dengan sedikit manis untuk yang buahnya sudah agak tua. Pokoknya yang tahu rasa buah ini, cukup dengan melihat gambar saja sudah bisa bikin ngeces. Bijinya juga mirip dengan biji salak. Mereka masih sepupuan kali, ya GanSist!





2. Buah Tembatu' atau Mangrove





Buah ini bisa kita buka menggunakan parang. Isinya untuk yang sudah cukup tua, sama seperti kelapa. Kalau yang muda, seperti degan atau kolang-kaling. Cocok untuk dibuat es atau dimakan secara langsung.






3. Teratungan






Buah ini serupa durian. Durinya agak lebih panjang-panjang dan buah lebih kecil dari durian. Untuk rasa, tidak jauh berbeda. Teratungan sedikit tajam aroma dan rasanya legit, tentu saja tak kalah enak dari durian. Pecinta durian wajib coba kalau sudah musim buah ini di Kalimantan.






4. Pampaan / Pekawai





Ini sejenis durian juga. Warnanya orange jingga, memiliki aroma yang hanya samar. Rasapun tidak begitu legit, tapi punya ciri khas sendiri untuk rasanya. Tidak kalah enak dari yang tadi. Karena Na suka dengan buah yang ini, kadar kolesterolnya tidak terlalu tinggi.






5. Ramunia / Satar








Nah, yang ini paling favoritnya Na. Bentuknya kecil dengan seukuran bola pingpong, ada juga yang agak lonjong kecil seperti buah melinjo. Memiki kulit yang tipis, aroma dan rasa buah sama seperti mangga biasa. Yang berwarna kuning, rasanya manis sedikit asam saja sama seperti mangga. Kalau yang muda, sedap sekali untuk dibikin rujak, sambal atau campuran memasak. Memiliki biji berwarna ungu.






6. Kemunting






Bahagia ketika masa kecil selalu mencari buah ini kalau musimnya tiba. Buah yang masak berwarna hitam dengan rasa manis yang khas. Dengan biji yang cukup banyak. Jadi, kalau makan buah ini kebanyakan, harus diselingi dengan minum air yang cukup, ya.






7. Asam Maram







Asam maram sering juga disebut asam paya', jayau dan salak hutan. Bentuknya agak bulat tidak sama dengan buah Akam. Tapi, untuk rasanya, sangat asam sekali. Buah yang juga sangat cocok untuk pecinta asam dan rujak. Biasanya orang sering membuatnya manisan.








Sebenarnya masih banyak lagi buah-buahan yang lain. Berhubung Na ada pekerjaan yang harus di selesaikan, cukup sampai di sini dulu untuk pengenalan buah dari hutan Kalimantan. Buat Kalian yang belum pernah mencicipi, kapan-kapan main ke Kalimanta ya, GanSist! Tapi, pas musim buahnya. Semoga kita masih bisa menemui buah-buah diatas dan mencicipinya, karena setiap musim kemarau banyak hutan yang terbakar.
emoticon-Mewekemoticon-Mewekemoticon-Mewek

Na menanti Cendol dan Cinta dari kalian GanSist!

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

emoticon-Big Kissemoticon-Big Kissemoticon-Big Kiss



Diubah oleh linalusiana 09-09-2019 01:11
Cahayahalimah
nona212
aniespawangair
aniespawangair dan 20 lainnya memberi reputasi
21
17.8K
151
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread•82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.