Kaskus

Entertainment

Pengaturan

Mode Malambeta
Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

napeloginiAvatar border
TS
napelogini
Ibukota Pindah? Ah, Biasa Saja.....
Ibukota Pindah? Ah, Biasa Saja.....


Wacana pemindahan ibu kota republik Indonesia dari Jakarta ke Kalimantan sepertinya semakin mengerucut ke arah realisasi. Terlebih Jokowi sudah menetapkan Kalimantan Timur akan dijadikan sebagai ibu kota baru khususnya sebagai pusat pemerintahan RI.

Walau kita belum tahu kapan mega proyek tersebut mulai dilakukan.....

Bisa 4 tahun lagi, 10, 15, 30, bahkan mungkin malah gak jadi sama sekali....


Lalu apa istimewanya?Secara pribadi, jika hanya sebatas wacana dan rencana. Saya pikir pemindahan ibu kota ini tidak ada yang istimewa. Biasa saja.......

Banyak kok, negara lain yang sudah melakukan hal tersebut. Malaysia, Myanmar, Brazil, Kazakhstan, Palau juga Australia. Semua berjalan biasa saja. Cuma pindah tempat doang'kan?

Ibukota Pindah? Ah, Biasa Saja.....
Meme nyindir ala Rocky Gerung

Tapi ya begitulah, bukan Indonesia namanya kalo gak dibikin rame. Mulai dari rakyat jelata yang gak ngerti apa-apa sampai politikus kelas atas semua bicara tentang rencana pemindahan tersebut.

Apalagi di media sosial ramenya bisa 100 kali lipat dari pasar tumpah yang sedang diserbu emak emak......

Ada yang mengkritik ada pula yang mendukung...... Ada yang memuji ada pula yang mencaci.....

Pokoknya macam-macam responnya. Yang nyinyir pun banyak, bahkan sampai dibuatkan pula macam-macam meme'nya.

Ibukota Pindah? Ah, Biasa Saja.....

Misal : meme tugu monas diangkut ke Kalimantan pake helikoper. Istana negara diboyong ke Kalimantan pake kapal tongkang. Orang Jakarta berubah jadi orang kampung'lah. Pokoknya sangat beraneka ragam. Hahaaaaa........ emoticon-Big Grin

Spoiler for :



Cuma terkadang orang indonesia memang suka agak berlebihan dalam merespon sesuatu yang sebetulnya biasa saja.Kita terlalu mengada ngada, terlalu berpikir kejauhan. Bahkan saking jauhnya akhirnya jadi ngawur dan ngelantur.

Seolah rencana pemindahan ibukota ini akan membuat Jakarta menjadi kota mati. Dan hutan Kalimantan akan hancur karena pembangunan akan dilakukan secara masif di tanah Dayak sana.....

Padahal pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan ini ya biasa saja. Toh dalam sejarahnya negara kita juga pernah kok beberapa kali pindah ibukota.

Pada tahun 1999, Malaysia juga pernah melakukannya. Dulu Kuala Lumpur adalah pusat administrasi negara Malaysia, kemudian dipindahkan ke Putrajaya. Dan itu berjalan sangat sukses. Gak ada tuh ribut-ribut disana.......

Masa kita gak malu sama Malaysia? Apalagi katanya Malaysia sendiri siap membantu rencana pemindahan ibu kota RI ke Kalimantan. Wah malah bisa rame lagi nih....


Ibukota Pindah? Ah, Biasa Saja.....
Duta besar Malaysia untuk Indonesia Zainal Abidin Bakar

Jakarta: Duta Besar Malaysia untuk Indonesia Zainal Abidin Bakar mengatakan pemindahan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan merupakan keputusan tepat. Dia menawarkan bantuan dari pemerintah Malaysia untuk pemindahan ibu kota ini.

"Kita akan mengajak investor Malaysia, perusahaan Malaysia untuk berinvestasi pada konstruksi dari ibu kota baru ini," terangnya.

https://m.medcom.id/malaysia-tawarka...kota-indonesia


Dalam bahasa yang sederhana mungkin bisa saya jelaskan kenapa pusat pemerintahan RI harus pindah ke Kalimantan?

1. Jakarta sudah crowded

Jakarta sudah sumpek, macet yang menggila, hingga banjir yang gak beres-beres. Sudah terlalu crowded buat dijadikan pusat pemerintahan.
Ledakan penduduk juga sudah semakin parah seolah pembangunan Indonesia ini semuanya numplek di Jakarta

2. Bosen di Pulau Jawa terus

Biar adil memang sudah seharusnya pusat pemerintahan itu dipindahkan ke luar pulau Jawa. Maksudnya biar ada pemerataan.

Jadi sudah tepat kok jika ibu kota dipindahkan ke Kalimantan, karena secara geografis posisinya ada di tengah-tengah Indonesia.

Bahkan kalo bisa setiap 30 tahun sekali ibu kota RI itu pindah-pindah terus. Misalnya setelah di Kalimantan lanjut ke Papua. Adil bukan?


Ibukota Pindah? Ah, Biasa Saja.....
Tirto.id

Sebagai penutup intinya begini : Mau dipindahkan kemana saja ya terserah. Yang penting uang buat mindahinnya ada. Bukan duit sedikit loh tapi bertriliun-triliun......

Yang penting lagi, siapapun pemerintahnya mereka harus becus mengurus ibu kota baru nanti. Bukan cuma bisa membangun infrastruktur baru tapi membawa masalah yang sama dengan Jakarta.....

Bukan begitu? emoticon-Bingung





Saya, napelogini......... Terima kasih


Foto : Google Images





Diubah oleh napelogini 29-08-2019 04:25
napelogitu
davinof
gpandita
gpandita dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.9K
17
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
KASKUS Official
924.4KThread88.1KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.