Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Bisnis
  • Sukses Jualan Online di Instagram dengan Tips Berikut

todimumuAvatar border
TS
todimumu
Sukses Jualan Online di Instagram dengan Tips Berikut
Instagram telah menjadi media social paling popular yang digunakan orang saat ini. Bukan hanya sebagai tempat untuk mengekspresikan diri, media social yang satu ini pun berkembang menjadi wadah untuk berbisnis sehingga tidak jarang kita temukan banyak yang berjualan melalui Instagram.
Meskipun sama-sama online, tapi nyatanya berjualan di Instagram dan di media social lain sangatlah berbeda. Hal ini disebabkan karena setiap media social memiliki karakteristik tersendiri. Jadi, jika kamu ingin berjualan di Instagram, berikut hal-hal yang harus kamu lakukan agar kamu bisa mencapai omset yang ingin dicapai.



1. Membuat Akun Instagram Bisnis
Jelas, hal pertama yang harus kamu lakukan ialah membuat akun Intagram bisnis, bukan akun pribadi. Hal ini dilakukan untuk menjaga privasi kamu. Selain itu, fitur dalam Instagram bisnis pun akan mendukung jualanmu, misalnya adanya analisis posting dan iklan yang bisa membantumu memperluas pasar.
Dalam membuat akun bisnis ini, pastikan kamu telah memiliki nama yang menarik untuk toko onlinemu. Jangan lupa berikan penjelasan singkat tentang produk yang kamu jual dalam biografi Instagrammu. Jika kamu masih bingung, kamu bisa melihat contohnya di beberapa online shop di Instagram.

2. Mencari Follower Sebanyak-banyaknya
Tips kedua ialah kamu cari follower sebanyak-banyaknya. Meskipun jumlah follower tidak menjamin jumlah omset yang tinggi, tapi dengan memiliki follower yang banyak kamu bisa menunjukkan pada audience jika produkmu banyak diminati orang.
Untuk mendapatkan follower memang susah-susah gampang. Mudah jika kamu memiliki modal yang cukup besar untuk membeli follower. Tapi hal ini akan menjadi sulit apabila kamu tidak memiliki modal untuk membeli follower. Namun, lebih baik kamu tidak membeli follower karena nantinya setiap hari jumlah followermu akan turun. Lebih baik dapatkan follower secara organik agar semua followermu aktif.

3. Upload Konten Menarik
Jika kamu telah memiliki akun bisnis, inilah saatnya untuk membuat konten yang menarik. Bukan hal baru lagi jika konten akan sangat berperan untuk membantumu lebih dikenal orang dan membuat mereka tertarik dengan produk jualanmu.
Untuk kamu yang berjualan, jangan asal upload foto produk ya. Pastikan jika foto produkmu memang menarik. Hal tersebut bisa terlihat dari kualitas foto dan editing foto yang dilakukan. Buatlah foto produkmu makin professional agar orang makin tertarik dengan apa yang kamu jual. Selain itu, angle foto pun sangat mempengaruhi menarik tidaknya sebuah produk. Karena itulah, jika kamu ingin total, ada baiknya kamu sewa jasa pemotretan produk jika dirasa perlu.
Jangan lupa juga untuk memberikan deskripsi mengenai produk tersebut pada caption. Ingat, perhatikan tata bahasa yang kamu gunakan, sesuaikan dengan target pasar dan buat deskripsi produknya detail sehingga orang bisa tahu bagaiman produkmu.
Hashtag pun penting untuk kamu perhatikan agar kamu bisa lebih mudah ditemukan target pasarmu. Sertakan hashtag yang sesuai dengan produk di setiap postingan. Misalnya jika kamu berjualan jam, maka hastag yang digunakan harus berkaitan dengan jam.

4. Menggunakan Jasa Endorse
Meski followers kamu sudah banyak, endorse juga penting dilakukan agar target pasarmu semakin luas. Tidak berkutat di followers akun Instagram kamu. Namun, kamu harus pintar dalam memilih jasa endorse. Belakangan banyak bisnis online menggunakan jasa akun Instagram artis dalam mempromosikan bisnisnya. Padahal ongkos endorse semacam ini sangatlah mahal.
Nah, untuk menekan biaya, kamu cukup mencari akun instagram biasa saja tapi yang memiliki banyak followers. Endorse semacam ini biasanya jauh lebih murah dibanding menggunakan jasa akun Instagram artis.

5. Memberi Diskon atau Promo
Selain memposting foto produk yang menarik, menggunakan hastag yang relevan, dan menggunakan jasa endorse, sekali-lima kali kamu juga perlu memberi diskon atau promo kepada pembeli. Hal ini dilakukan agar pembeli produk yang kamu jual lebih luas dan lebih banyak lagi.
Agar lebih menarik, kamu sebaiknya berikan diskon atau promo di momen yang tepat misalnya saat hari kemerdekaan, akhir tahun, hari raya. Yang penting ialah ada sebuah momen penting mengapa kamu memberikan diskon tersebut sehingga banyak orang yang tertarik dengan produk yang kamu jual.


Itulah 5 poin penting yang harus kamu pahami jika ingin sukses jualan di Instagram. Kini, apakah kamu makin ingin membuat bisnis di media social? emoticon-Salam Kenal


Sumber 1
Sumber 2
0
895
3
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Bisnis
BisnisKASKUS Official
69.9KThread11.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.