• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Mengunggah Poto, Jangan Sampai Kamu Melakukannya

RaeinnAvatar border
TS
Raeinn
Kesalahan yang Sering Dilakukan Saat Mengunggah Poto, Jangan Sampai Kamu Melakukannya
Media sosial bukan hal asing lagi bagi kita semua. Mulai dari kalangan anak-anak, remaja, dewasa, hingga orang tua. Media sosial, sudah merajalela dalam kehidupan kita. Dunia maya, seakan sudah lebih nyata dari kehidupan nyata itu sendiri.

Bermain media sosial, bukan hanya sekadar digunakan untuk berkomunikasi dengan keluarga, teman, dll. Tapi, juga sering digunakan untuk membagikan momen keseharian.

Momen keseharian yang sering kita jumpai yang dibagikan di media sosial, bukan hanya sekadar berupa kata-kata yang menggambarkan apa yang sedang dilakukannya. Tapi, biasanya juga disertai dengan poto.

Namun, mereka yang mengunggah poto, seringkali melakukan berbagai kesalahan yang sangat fatal (versi saya).

Berikut, beberapa kesalahan yang sering dilakukan seseorang tanpa mereka sadari:

1. Mengunggah poto, dengan emotikon di wajah. Sedangkan, teman yang ada di poto itu juga, tidak menggunakan emotikon.

Hal yang sudah sering kita jumpai, bukan? Nampak, hal ini merupakan sesuatu yang biasa saja. Tapi, bila diperhatikan lagi, mereka mengunggah poto tidak ingin wajahnya dilihat oleh banyak orang, namun tak menghiraukan wajah temannya untuk dilihat oleh orang lain.

2. Mengunggah poto, hanya memperhatikan penampilan dirinya saja.

Hal yang juga sering kita jumpai di berbagai media sosia. Mereka yang mengunggah poto, hanya memperhatikan penampilan dirinya, tanpa memperdulikan penampilan teman yang juga ada di dalam poto itu. Sekali lagi, hal ini nampak biasa saja. Tapi, ketika mengunggah poto, kita selalu ingin terlihat bagus, maka sebaiknya pedulikan juga teman yang ada di dalam poto itu. Sebab, bukan hanya kita saja yang ingin terlihat bagus tetapi teman kita juga.

3. Mengunggah poto, tanpa memperhatikan keadaan dalam poto.

Tak beda jauh dengan kesalahan sebelumnya. Hanya saja, kesalahan yang satu ini, dianggap begitu sepele. Mereka yang mengunggah poto, hanya memperhatikan penampilan dirinya, tak memperhatikan latar yang ada dalam poto tersebut.

Mereka yang mengambil gambar di tempat umun, atau di tempat lainnya, dengan pakaian yang sudah menutup seluruh aurat mereka. Jika, hasil pengambilan gambar diri mereka sudah terlihat bagus, tanpa berpikir dua kali, langsung mengunggah poto tersebut.

Tapi, jika kita ingin mengunggah poto dengan aurat yang sudah tertutup, rapih. Coba perhatikan latar di dalam poto kita, jangan sampai ada orang di dalam poto tersebut yang tanpa sengaja ikut terambil, namun tidak menutup aurat mereka secara sempurna.

Demikian, kesalahan yang sering dilakukan saat mengunggah poto. Ingat ya, teman-teman. Jika kita ingin terlihat bagus di media sosial, jangan hanya memperhatikan diri sendiri. Tapi, juga harus memperhatikan orang lain. Agar, kita semua sama-sama terlihat bagus di media sosial.
endonesiano78
ukhtyfit81
anasabila
anasabila dan 9 lainnya memberi reputasi
10
1.6K
34
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.