CanduTeknoAvatar border
TS
CanduTekno
7 Laptop Core i5 Terbaik dengan Harga Murah untuk Agan!

Laptop saat ini menjadi kebutuhan penting bagi seorang pelajar, mereka menggunakan laptop untuk menunjang kegiatan belajar mereka. Saat ini ada banyak sekali tipe laptop. Ada yang menggunakan prosesor core i3, ada juga laptop core i5.

Sekarang banyak orang yang lebih suka menggunakan laptop dengan core i5 dibandingkan laptop core i3. Hal ini dikarenakan prosesor i5 lebih unggul soal performa dan harganya juga tidak beda jauh dengan laptop yang menggunakan core i3.

Bagi kalian yang kesulitan mencari laptop core i5 terbaik tenang saja, saat ini CanduTekno akan berbagi informasi laptop core i5 murah yang dapat kalian beli.

Rekomendasi Laptop Core i5 Murah Terbaik 2019
Berikut ini daftar laptop core i5 berkualitas yang layak kalian beli. Dengan laptop ini kalian sanggup memainkan game berat dan melakukan aktifitas desain ringan.

1.Lenovo V330-14ISK


Spesifikasi Lenovo V330-14ISK
• Layar: 14 inch HD
• Prosesor: Intel Core i5-8250U-1.6Ghz-3.4Ghz
• VGA: Intel UHD 620
• RAM: 4GB
• Media Penyimpanan: HDD 1TB
• Harga: Rp7.000.000,.


Lenovo V330-14ISK hadir dengan desain yang Minimalis dan membawa performa yang cukup baik. Laptop ini dibanderol dengan harga 7 jutaan dan sudah menggunakan Prosesor Core i5-8250U.

Laptop core i5 murah ini memiliki RAM sebesar 4GB dan media penyimpanan HDD berukuran 1TB, dengan kapasitas media penyimpanan sebesar ini kalian mampu menyimpan file seperti game, film dan lain sebagainya.

Laptop elegan ini juga menggunakan layar berukuran 14 inch HD, jadi mata kalian akan dimanjakan dengan tampilan grafis berkualitas dari laptop intel core 5 ini.

2. Lenovo Legion Y520 15


Spesifikasi Lenovo Legion Y520 15
• Layar: 15.6 inches FHD
• Prosesor: i5-7300HQ
• VGA: NVIDIA GeForce GTX 1050 Ti
• RAM: 8GB
• Media Penyimpanan: HDD 1TB
• Harga: Rp10.000.000,.


Laptop dengan core i5 terbaik selanjutnya adalah Lenovo Legion Y520 i5. Laptop ini membawa prosesor i5-7300HQ dan VGA GTX 1050 Ti sebagai dapur pacu utamanya.

Laptop dengan prosesor i5 ini dibanderol dengan harga yang cukup mahal yaitu 10 jutaan, Laptop ini memiliki RAM sebesar 8GB. Jadi kalian tidak usah takut lagi soal kecepatan multitasking.

Selain itu Lenovo Legion Y520 i5 juga dilengkapi dengan media penyimpanan HDD sebesar 1TB serta sudah menggunakan layar berukuran 15.6 inch Full HD.

3. ACER E5-476G


Spesifikasi ACER E5-476G
• Layar: 14 inci, 1366 x 768 piksel
• Prosesor: Intel Core i5-8250U
• VGA: NVIDIA GeForce 130MX with 2GB VRAM
• RAM: 4GB DDR4
• Media Penyimpanan: HDD 1TB
• Harga: Rp8.000.000,.


Bagi kalian yang memiliki budget terbatas namun ingin laptop dengan core i5 yang bisa digunakan untuk gaming serta desain, maka kalian bisa memilih Acer E5-476G.

Laptop core i5 murah ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau yaitu sekitar 8 jutaan dan sudah membawa prosesor i5-8250U sebagai dapur pacunya. Selain itu Laptop ini juga menggunakan VGA dari NVIDIA GeForce 130MX dengan 2GB VRAM.

Jadi kalian tidak perlu meragukan kualitas laptop terbaik ini. Selain itu Acer E5-476G juga membawa RAM sebesar 4GB serta memori penyimpanan 1TB.

4. ASUS VivoBook Flip 14 TP410UR


Spesifikasi ASUS VivoBook Flip 14 TP410UR
• Layar: 14 inci, FHD
• Prosesor: i5-7200U
• VGA: NVIDIA GeForce 930MX, with 2GB GDDR5 VRAM
• RAM: 16GB

• Media Penyimpanan: HDD 1TB
• Harga: Rp7.500.000,.


Laptop Asus VivoBook Flip 14 TP410UR hadir dengan desain 2-in-1 dan membawa spesifikasi yang cukup baik dengan menggunakan prosesor i5-7200U serta VGA GeForce 930MX. Laptop ini dibanderol dengan harga sekitar 7.5 jutaan.

Laptop Asus VivoBook Flip 14 TP410UR memiliki desain yang minimalis serta trendy, laptop tipis ini memiliki RAM sebesar 16GB dan Media penyimpanan sebesar 1TB. Selain itu laptop dengan core i5 paling bagus ini juga memiliki layar berukuran 14 inch full HD.

Laptop ini cocok untuk digunakan oleh content creator karena memiliki spesifikasi yang cukup untuk menjalankan aktifitas perekaman dan editing ringan.

5. HP 14S-CF0045TX


Spesifikasi HP 14S-CF0045TX
• Layar: 14 inci, HD
• Prosesor: Intel Core i5-8250U
• VGA: Intel UHD Graphics 620 + AMD Radeon 520 2GB DDR3
• RAM: 4GB

• Media Penyimpanan: HDD 1TB
• Harga: Rp8.200.000,.


Tidak ingin kalah dengan produsen laptop lainnya. Produsen laptop merk HP juga memiliki laptop core i5 terbaik milik mereka yaitu HP 14S-CF0045TX. Laptop ini dibanderol dengan harga sektiar 8.2 jutaan dan sudah menggunakan prosesor i5 terbaru.

Laptop ini menggunakan Core i5-8250U serta VGA AMD Radeon 520 2GB DDR3 dan RAM sebesar 4GB. Dengan spesifikasi ini kalian sudah bisa bermain game seperti PUBG Lite di PC.

Laptop ini juga hadir dengan membawa media penyimpanan berukuran besar 1TB.

6. ASUS A442UR


Spesifikasi ASUS A442UR
• Layar: 14 inci, HD
• Prosesor: Intel Core i5-8250U
• VGA: Intel UHD Graphics 620 + NVIDIA GeForce GT930MX 2GB DDR5
• RAM: 4GB

• Media Penyimpanan: HDD 1TB
• Harga: Rp8.000.000,.


ASUS A442UR hadir dengan tampilan desain yang fresh serta minimalis, laptop ini memiliki layar dengan ukuran 14 inch HD serta sudah menggunakan prosesor i5 sebagai dapur pacunya.

Laptop dengan harga 8 jutaan ini menggunakan Intel Core i5-8250U serta NVIDIA GeForce 930MX 2GB sebagai dapur pacunya, selain itu laptop ini juga dilengkapi dengan RAM berukuran 4GB serta media penyimpanan 1TB.

Bagi kalian yang membutuhkan laptop ringan berkualitas, mungkin Asus A442UR bisa menjadi opsi kalian.

7. ASUS A407UF 


Spesifikasi ASUS A407UF 

• Layar: 14 inci, HD
• Prosesor: Intel Core i5-8250U
• VGA: NVIDIA GeForce MX130 2GB GDDR5
• RAM: 4GB

• Media Penyimpanan: HDD 1TB
• Harga: Rp8.100.000,.


Laptop yang menggunakan prosesor i5 terakhir adalah Asus A407UF. Laptop dengan desain tipis serta memiliki bobot ringan ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau. Hanya sekitar 8.1 jutaan saja.

Asus A407UF sudah menggunakan Prosesor core i5 sebagai dapur pacunya dan dilengkapi dengan VGA dari Nvidia MX 130.  Laptop ini juga dilengkapi dengan RAM berukuran 4GB serta HDD 1TB.

Laptop ini sangat cocok bagi kalian yang suka memainkan game ringan dilaptop.

Kesimpulan
Itulah daftar rekomendasi laptop dengan core i5 terbaik yang dapat kalian miliki, silahkan pilih laptop diatas sesuai dengan budget dan kebutuhan kalian. Jangan sampai salah pilih laptop.

Sumber
Quote:


Baca Thread CanduTekno yang Lain
Spoiler for spoiler:


JANGAN LUPA

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Imlekemoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star

Diubah oleh CanduTekno 06-08-2019 07:32
danQe
Gan.Dek13
nona212
nona212 dan 12 lainnya memberi reputasi
9
14.4K
108
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Computer Stuff
Computer StuffKASKUS Official
50.4KThread8.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.