autom942Avatar border
TS
autom942
Honda X-ADV 3W, Wujud Honda ADV Beroda 3
OTOZOLA - Sebuah kabar mengejutkan datang dari salah satu produsen otomotif raksasa di Jepang yaitu Honda dimana produsen ini diketahui sedang mempertimbangkan akan membuat Honda X-ADV versi roda 3 yang bakal diberi nama Honda X-ADV 3W.

Informasi ini pertama kali muncul ketika sebuah media otomotif di Jepang yaitu Young Machine yang juga mengatakan bahwa versi roda tiga ini akan dilakukan percobaan terlebih dahulu.



Kabarnya teknologi roda tiga ini direncakan akan diterapkan di motor-motor moge Honda diatas 500cc.

Tampaknya teknologi ini akan melengkapi penanganan saat belok dengan link jajaran genjang berbentuk V terbalik dan batang pengikat miring.



Tentu saja kabar ini membuat para pecinta otomotif dunia sangat antusias meskipun hal ini belum tentu akan diwujudkan oleh pihak Honda sendiri.

BACA JUGA : Toro Rosso, Mobil F1 Honda Yang Mejeng di GIIAS 2019

Perlu diketahui bahwa Honda X-ADV 3W yang muncul pada majalah Young Machine tersebut hanya merupakan sebuah rekaan desain yang tidak menutup kemungkinan Honda akan membuat versi skutik adventure yang serupa.



Tidak sama seperti saudaranya yang baru saja muncul di Indonesia dengan mesin 150cc, versi terbaru itu diberitakan akan menggunakan mesin 745cc dengan transmisi DCT yang sama dengan Honda X-ADV 750 cc.

Di Indonesia sendiri Honda X-ADV baru saja diluncurkan dalam ajang IIMS 2019 yang tentu saja langsung menyedot perhatian para pengunjung karena desainnya yang keren.

Honda X-ADV sendiri dibanderol dengan harga sekitar Rp. 400 juta di Indonesia sedangkan untuk di Jepang sendiri dibanderol dengan harga 1.236.600 Yen atau jika dirupiahkan sekitar Rp. 160 juta dan sudah termasuk pajak.

Sebelumnya diketahui bahwa kemunculan skutik roda tiga sudah sangat marak dalam industri otomotif, dimana terlihat ada beberapa perusahaan otomotif besar yang sudah terlebih dahulu meluncurkan produk roda tiganya.

Salah satunya adalah pesaing utama dari Honda sendiri yaitu Yamaha yang sudah mengeluarkan motor-motor beroda tiga seperti Yamaha Niken dan juga Yamaha Tricity.



Di Indonesia sendiri sudah duluan ada skutik roda tiga yang diluncurkan yakni Piaggio MP3, Yamaha Tricity dan juga Peugeot Metropolis.

Bagaimana tanggapan dari sahabat Otozola mengenai berita yang satu ini ? Apakah sahabat tertarik untuk mencobanya ? Yuk berikan tanggapannya dikolom COMMENT dan jangan lupa untuk di SHARE.


slametgentho
edv039
stone3
stone3 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
7.1K
40
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.7KThread14.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.