- Beranda
- Computer Stuff
Yuk Mengenal Teknologi SSD NVMe, Apa sih Bedanya dengan SSD SATA
...
TS
CanduTekno
Yuk Mengenal Teknologi SSD NVMe, Apa sih Bedanya dengan SSD SATA
NVMe menjadi salah satu teknologi komputer yang paling terkenal dan berguna bagi kita semua, dengan adanya Teknologi NVMe saat ini kecepatan transfer data dapat dilakukan dengan cepat tanpa hambatan.
NVMe adalah Interface logical baru untuk SSD yang menggunakan utilitas PCIe 3.0 layaknya Kartu Grafis.
Pengembangan NVMe (Non Volatile Memory Express) didukung oleh lebih dari 80 Perusahaan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang menginginkan kecepatan proses transfer dan pengolahan data meningkat.
Dengan menggunakan Slot PCIe 3.0 untuk menghubungkan SSD ke dalam sistem, maka Kecepatan Pemrosesan Data SSD NVMe akan meningkat tinggi dibandingkan dengan SSD SATA.
SSD SATA mungkin lebih cepat pemrosesan datanya dibandingkan dengan harddisk, namun SSD SATA akan kalah cepat dibandingkan dengan SSD NVMe.
Namun seperti yang kita ketahui durabilitas dari Drive SSD sangat pendek berbeda dengan Harddisk yang menggunakan sistem mekanis maka Lifespan nya lebih lama.
Perbedaan SSD SATA dan SSD NVMe
Jika kita membicarakan kedua perbadaan perangkat ini ktia bisa menemukannya pada kecepatan masing-masing perangkat. Dengan kemampuan PCIe 3.0 SSD NVMe lebih cepat saat mengolah proses data dibandingkan dengan SSD yang masih menggunakan SATA.
Selain itu SSD NVMe dapat menampung banyak command atau perintah dibandingkan SSD SATA, jika SSD SATA hanya sanggup menampung 32 command dalam 1 antrian, maka SSD NVMe sanggup menampung 64 ribu perintah dalam 1 kali antrian. Karena mampu menampung Perintah hingga 64 ribu, maka SSD NVMe jauh lebih unggul dibandingkan dengan SSD SATA.
Lalu untuk soal manajemen antrian, NVMe juaranya. NVMe memiliki manajemen antrian yang lebih baik dan tertata daripada SSD SATA. NVMe bisa menerima perintah lebih dari 1 inti prosesor dan bisa memprioritaskan permintaan.
NVMe juga menggunakan serial Bus yang lebih tinggi dibandingkan SSD yang masih menggunakan SATA, maka NVMe sudah menggunakan PCIe 3.0 dengan kecepatan supernya.
Manfaat NVMe
• Peningkatan performa kecepatan karena hambatan SATA yang telah dihapus
• Jumlah perintah yang tidak terbatas
• Manajemen Antrian yang sangat baik
• Serial bus yang lebih cepat dengan multi jalur
• Keamanan terjamin menurut Trusted Computing Group OPAL.
Kesimpulan
Harga dari Kedua perangkat ini juga tidak terlalu berbeda, memang masih mahalan NVMe namun kita bisa memilihnya sesuai kebutuhan yang kita inginkan.
SSD SATA dan SSD NVMe keduanya sama baik, semua kembali ke diri kita masing-masing, apakah kita perlu upgrade ke SSD NVMe atau tetap menggunakan SSD SATA kita.
Sumber:
Spoiler for Sumber Artikel:
falin182 dan 6 lainnya memberi reputasi
7
9.3K
43
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Computer Stuff
50.5KThread•10.1KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya