naluw89Avatar border
TS
naluw89
Waspada, Inilah 10 Tanda Seseorang Berbohong di WhatsApp
Kopi17an – Whatsapp, aplikasi ini sudah sangat dikenal dan mayoritas penduduk Indonesia sudah menggunakannya. Banyak orang berpikir kalau berbohong melalui pesan sangatlah mudah. Hal ini terjadi karena kita tidak bisa melihat langsung mata dari lawan bicara kita dan kita tidak tahu bagaimana raut mukanya. Mungkin kalau kita tidak langsung membalasnya dan kita bisa membelas dengan kalimat yang lebih baik.
Walapun demikian, kita masih bisa menemukan kebohongan seseorang melalui pesan yang ia kirimkan.
Maka kali ini Noobzilla akan membahas bagaimana mengetahui seseorang berbohong melalui pesan yang ia kirimkan pada aplikasi Messaging (Whatsapp, Telegram, Line, dsb).
Tanda 10 : Kalimatnya muluk-muluk

Si pembohong biasanya secara tidak sadar akan menyembunyikan kebohongannya diantara kalimat yang ia tulis. Riset yang dilakukan oleh Cornell University menunjukan bahwa kalimat yang bohong biasanya lebih panjang daripada kalimat yang jujur. Ketika seseorang mengatakan kebohongan, kalimat mereka menjadi lebih panjang satu kata daripada rata-rata.
Tanda 9: Kata-kata tidak jelas

Seorang pembohong biasanya menggunakan kata yang mengekspresikan kemungkinan dan ketidakamanan untuk menghindari percakapan secara langsung. Kemungkinan dia tidak ingin menyakiti lawan bicaranya, sebaliknya dia juga tidak mau melakukan apa yang kamu minta.

Baca juga  Mobil Militer Baru Volvo dapat melaju seperti Kepiting!


Dilansir dari thetimes.co.uk (09/02/18), pada sebuah penelitian, wanita biasaya akan sering berbohong menggunakan kata-kata seperti “mungkin, ” “coba,” dan “aku.”
Tanda 8 : Mengulangi perkataan



Meyakinkan lawan bicaranya adalah tujuan utama dari si pembohong. Maka dari itu dia akan mengulangi kebohongannya terus hingga kamu percaya padanya. Tetaplah berhati-hati dan jangan biarkan orang lain mencurangimu.

Tanda 7: Jeda lama sebelum membalas



Kita memang tidak tahu mengapa lawan bicara kita tidak segera membalas pesan kita dalam waktu yang lama. Mungkin dia sedang sibuk sehingga tidak bisa lansung membalas. Akan tetapi, terkadang hal ini bisa menjadi tanda bahwa seseorang sedang berusaha untuk memikirkan apa yang harus mereka ucapkan. Jika dalam situasi ini, seseorang sedang memutuskan apakah dia akan berbohong atau mengatakan kejujuran.

Tanda 6 : Mengetik terlalu lama



Jika lawan bicaramu jarang mengirimkan pesan panjang, lalu tiba tiba ia mengetik cukup lama, lebih baik kamu mulai menaruh curiga. Mungkin dia sedang berusaha untuk membenarkan beberapa kata agar pesan yang ia kirim terlihat meyakinkan.


Baca juga  Menkominfo: Kebijakan 5G di Indonesia Masih Lama

Tanda 5 : Ngeles



Tidak semua pertanyaan akan dibalas dengan jawaban langsung, terkadang si pembohong akan berusaha mengalihkan topik pembicaraannya agar kamu tidak membahas lagi masalah dengannya.

Tanda 4 : Baperan



Si pembohong ini biasanya ada pada wanita dimana dia akan menggunakan trik ini untuk balik memanipulasi emosi lawan bicaranya sehingga ia merasa bersalah. Lebih berhati-hatilah dengan situasi seperti ini dan jangan biarkan kamu dibodohi.

Tanda 3 : Menyalahkan balik



Selain sok baper, ini adalah salah satu cara untuk memanipulasi lawan bicara menggunakan sisi emosi. Pada kasus ini, si pembohong akan berusaha untuk mengendalikan situasi. Dia akan bertanya balik dan berusaha membuat kita malu dan meminta kita untuk berkaca.

Tanda 2: Balik bertanya



Untuk mencari aman, si pembohong biasanya akan mengetes reaksimu terlebih dahulu. Apa yang terjadi kalau seseorang marah karena dia tahu kalau ia dibohongi? Pada kasus ini, si pembohong sudah siap untuk mengendalikan situasi. Apabila ini yang terjadi padamu, maka kamu harus bisa membalikan keadaan dengan mengendalikan situasi, jangan biasakan dia untuk mengubah topik pembicaraan.
[url=https://kopi17an.com/2019/06/21/realme-c2-akan-mulai-dijual-pada-12-siang-hari-hari-ini-via-flipkart-realmeS E N S O R-harga-di-india-spesifikasi-penawaran-jual/][/url]
Tanda 1 : Berpura-pura



Trik yang satu ini sangat populer digunakan, hal ini bertujuan untuk membuat lebih banyak waktu untuk mencari cara yang tepat. Si pembohong berharap kamu melupakan permasalahan dan berusaha menjauhimu. Jika kamu terlalu memaksa orang seperti ini, mereka akan memilih untuk mendiamkanmu.

Bonus : Mengeluh



Jika lawan bicaramu merespon pertanyaan dengan pola yang mirip dengan ini, kemungkinan besar dia tidak ingin berurusan denganmu. Jika kamu tidak terikat dengan urusan bisnis atau keuangan, lebih baik hindari berbicara dengan orang seperti ini.


sumber


https://kopi17an.com/2019/07/01/wasp...-di-whatsapp/
[url=https://kopi17an.com/2019/06/21/realme-c2-akan-mulai-dijual-pada-12-siang-hari-hari-ini-via-flipkart-realmeS E N S O R-harga-di-india-spesifikasi-penawaran-jual/][/url]


0
840
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.