Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

BeritagarIDAvatar border
TS
MOD
BeritagarID
Menakar peluang Sandiaga Uno-Mardani Ali Sera yang diusung PKS
Menakar peluang Sandiaga Uno-Mardani Ali Sera yang diusung PKS
Bakal Calon Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno memberikan keterangan kepada media mengenai deklarasi hasil pertemuan dengan Koalisi Kekeluargaan di Jakarta, Senin (22/8/2016).
Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menyorongkan kadernya Mardani Ali Sera sebagai pendamping calon Gubenur Sandiaga Uno dalam pemilihan kepala daerah DKI Jakarta 2017 nanti. PKS mengusung Sandiaga-Mardani melalui keputusan Dewan Pimpinan Tingkat Pusat PKS, Kamis (8/9/2016) lalu. Bagaimana peluang Sandiaga-Mardani bersaing di pilkada DKI 2017?

PKS mengklaim telah mendapatkan persetujuan dari Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto untuk mengusung Sandiaga Uno dan Mardani Ali Sera untuk maju dalam Pilkada DKI Jakarta 2017. Wakil Ketua Majelis Syura PKS Hidayat Nur Wahid mengatakan, deklarasi resmi pasangan tersebut akan dilakukan sebelum 19 September 2016.

"Secara prinsip, Pak Prabowo sudah setuju juga dan sudah dikomunikasikan. Hanya saja prosesi untuk sampai tingkat deklarasi bersama, itu yang kami belum sepakat. Tapi yang jelas akan deklarasi," kata Hidayat, dikutip Kompas.com, Jumat (9/9/2016).

Hidayat mengatakan, Mardani merupakan putra Betawi asli dan kader yang sudah lama berkiprah bersama PKS. Mardani dinilai memiliki rekam jejak yang sangat baik di partai dan terbukti mampu memimpin dari tingkat ranting. Hidayat memastikan, Mardani anti-korupsi serta termasuk pemimpin muda.

Presiden PKS, Sohibul Iman menambahkan ada beberapa pertimbangan sehingga mengusung Sandiaga-Mardani seperti hasil survei, jumlah kursi PKS di DPRD DKI, hingga komunikasi politik ke partai lain. Gerindra memiliki 15 kursi di DPRD dan PKS 11 kursi sehingga cukup untuk mengusung calon yang mensyaratkan minimal 22 kursi.

Munculnya Sandiaga-Mardani menghangatkan persaingan di pemilihan Gubernur DKI yang akan berlangsung pada Februari 2017. Sandiaga-Mardani akan bertarung melawan petahana Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama yang diusung Partai NasDem, Hanura dan Golkar.

KPU DKI Jakarta menjadwalkan membuka pendaftaran pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur pada 19-21 September 2016. Walhasil, masih ada kemungkinan calon gubernur dan wakil gubernur berubah menjelang pendaftaran.

Pemilik suara terbesar di DPRD, PDI Perjuangan pun belum menentukan calon gubernur, meskipun telah muncul desakan agar mengusung Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. PDIP membuka peluang mengusung Basuki dan menjadikan Djarot Saiful Hidayat sebagai wakilnya.

"Semua proses dan tahapan sudah dilalui, saat ini tinggal menunggu keputusan ketua umum," kata Hasto Kristiyanto melalui Antaranews.

Belum putusnya PDI Perjuangan ini menjadikan calon petahana Basuki alias Ahok terus dijagokan dalam pilkada DKI nanti. Dalam sejumlah survei, Ahok selalu diunggulkan dibandingkan dengan kandidat lainnya. Sosok yang dapat menyaingi Ahok, menurut beberapa survei, mengarah ke Tri Rismaharini.

Dari sisi popularitas maupun elektalibilitas, Ahok masih belum terkalahkan. Pendiri Lembaga Survei KedaiKOPI dan dosen Universitas Paramadina, Hendri Satrio, melalui rilis, mengatakan ada faktor yang berpengaruh sehingga petahana dapat kalah dalam PIlgub DKI 2017.

Dalam survei KedaiKOPI, Hendri mengatakan sebagian responden (74 persen) meyakini calon alternatif berpeluang mengalahkan petahana. "Hingga saat ini nampaknya masyarakat masih menimbang-nimbang calon alternatif selain petahana. Sehingga nama-nama seperti Tri Rismaharini, Rizal Ramli, Budi Waseso dan Sandiaga Uno masih memiliki peluang," kata Hendri.

Munculnya tokoh alternatif pun tidak serta merta mengadang Ahok karena elektablitasnya masih terpaut jauh. Lalu, faktor apa yang berpengaruh mengalahkan petahana?

Berdasarkan hasil survei, sebagian besar responden (34,8 persen) percaya Ahok berpotensi akan kalah bila tersandung kasus hukum. Faktor lain yang berpotensi mengalahkan Ahok adalah koalisi antara PDI Perjuangan dan Gerindra yang diyakini 13,3 persen responden.
Menakar peluang Sandiaga Uno-Mardani Ali Sera yang diusung PKS


Sumber : https://beritagar.id/artikel/berita/...ng-diusung-pks

---

Baca juga dari kategori BERITA :

- Menakar peluang Sandiaga Uno-Mardani Ali Sera yang diusung PKS Misteri asal usul senjata Gatot terungkap

- Menakar peluang Sandiaga Uno-Mardani Ali Sera yang diusung PKS Menyorot video anti-Ahok dari aktivis mahasiswa HTI

- Menakar peluang Sandiaga Uno-Mardani Ali Sera yang diusung PKS Ahli patologi Australia akui ada sianida di lambung Mirna

anasabila
anasabila memberi reputasi
1
3K
6
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Beritagar.id
Beritagar.idKASKUS Official
13.4KThread741Anggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.