papaganteng212Avatar border
TS
papaganteng212
Motor Listrik Honda, Harga Cuma Rp 16 Juta
Motor Listrik Honda, Harga Cuma Rp 16 Juta

Halo agan-agan yang budiman, bersua lagi dengan ane papaganteng212.



Gan, era kendaraan listrik sudah mulai berkembang di dunia, termasuk di Indonesia yang kini tinggal menunggu keputusan pemerintah soal perpajakan, guna menentukan harga jual kendaraan berbasis elektrik ini.

Di Indonesia sudah ditandai dengan kehadiran Gesits, yang diklaim sebagai motor listrik buatan nasional. Lalu Astra Honda Motor (AHM) juga memperkenalkan PCX listrik beberapa waktu lalu, sayang masih berstatus belum dijual.

Kali ini, terbang ke tanah China, Honda di China meluncurkan sepeda motor listrik jenis skuter yang dikembangkan menggunakan baterai li-ion bernama V-Go.

Kelebihannya, C-GO berdimensi kecil, yang dikembangkan sebagai kendaraan untuk mobilitas perkotaan. Honda mengklaim daya jelajah tenaga baterai yang digunakan V-Go mampu mencapai jarak 60 kilometer.

Honda V-Go memiliki kelebihan terhadap stabilitas pengendalian, karena Honda memposisikan baterai tepat di bawah lantai pijakan kaki. Sehingga motor ini diklaim lincah melibas jalan perkotaan.

Apron depan mendapat headlamp LED terintegrasi. Motor listrik diposisikan ke arah roda belakang skuter. Sudah mengadopsi rem cakram ke arah depan dan untuk keselamatan pengendara, serta CBS (Combined Braking System) yang dipatenkan Honda.

Mengusung teknologi ramah lingkungan dan teknologi canggih lainnya, Honda V-Go dibanderol dengan harga 7.889 yuan atau setara Rp16 juta-an.


Desainnya sih terkesan futuristik, gimana menurut agan-agan?
nona212
nona212 memberi reputasi
2
4.5K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.7KThread15KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.