Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fathurarvAvatar border
TS
fathurarv
HATI-HATI PENIPUAN DENGAN MODUS MEMINTA FOTO KTP
Ini benar benar pengalaman pertama saya menjual sesuatu secara online.Saya hampir tertipu,ya mungkin memang salah saya karena gampang percaya sama orang lain Langsung Saja, Awalnya saya ingin menjual akun game di salah satu online shop(O**). Tidak lama saya pasang iklan langsung ada yang menghubungi saya. Dan dia minat dengan iklan saya,Dia pun meminta saya untuk memfotokan KTP saya dengan alasan biar saling percaya. Disini saya pun tidak curiga dan saya memberikan foto KTP saya,Dan dia juga mengirimkan foto KTPnya dan Mengaku bernama Alif Mustofa (Foto KTP salah satu korban si pelaku).Lalu si pelaku ini Mengirimkan bukti Transfer dari bank mandiri, dan dia menyuruh saya ke atm mandiri untuk mencairkan uangnya dengan cara aktifasi kode otp, si penipu menyuruh saya megabarinya ketika saya sudah di atm mandiri.Ternyata setelah saya baca di internet itu adalah salah satu modus penipuan.Beruntungnya saya tidak berhasil ditipu oleh pelaku,Saya pun langsung chat si pelaku bahwa dia melakukan modus penipuan, dan pertama tanpa saya sadari saya juga menjadi korban karena sudah memberikan foto KTP saya pada pelaku. Karena pelaku bisa kapan saja menggunakan KTP saya untuk melakukan aksi penipuan lainnya pada orang lain. Jadi disini saya ingin memberitahukan jangan sembarangan memberi foto identitas diri kepada orang yang tidak dikenal. Jadi jika ada yang ingin membeli sesuatu atau apapun itu yang mengatas namakan saya Muhammad Fathur Arvian dengan menunjukkan foto KTP itu 100% bukan saya. Ini adalah gambar percakapan saya dengan pelaku.   
Diubah oleh fathurarv 30-04-2019 11:00
0
6K
5
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Surat Pembaca
Surat PembacaKASKUS Official
13KThread2KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.