Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

fpicondetAvatar border
TS
fpicondet
Sandi Belum Pasti Hadiri Sujud Kemenangan


RMOLSumsel.  Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga sudah memindahkan lokasi Sujud Kemenangan dari Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, ke rumah Prabowo Subianto di Jalan Kartanegara 4.

Sujud Kemenangan akan digelar hari ini, Jumat (19/4), usai Shalat Jumat.

"Shalat Jumat, habis itu baca doa. Setelah itu Sujud Syukur. (Acara) di Istiqlal. Sudah begitu saja," kata Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga, Ustaz Yusuf Martak di Jakarta tadi malam sebelum keputusan memindahkan acara dari Masjid Istiqlal ke Jalan Kartanegara 4.

Dia menyebut peserta kegiatan ialah para relawan dan pendukung Prabowo dari berbagai komponen massa. Kegiatan digelar sebagai bentuk syukur atas kemenangan pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno di Pilpres 2019.

"Acara ini bentuk kebahagiaan buat kami setelah sekian bulan menunggu proses pilpres. Alhamdulillah selesai pada 17 April kemarin. Informasi masuk, (capres dan cawapres yang kami dukung) sudah di atas 62 persen," ungkap dia seperti diberitakan JPNN .

Dia menyanggah acara sujud syukur kemenangan ini prematur. Seban, menurut Yusuf pemenang Pilpres 2019 sudah diketahui yakni Prabowo - Sandiaga. "Enggak prematur. Sah aja. Silakan saja, enggak masalah," ucap dia.

Dia menyebut kegiatan ini sudah diketahui aparat kepolisian. BPN Prabowo-Sandiaga telah berbicara dan menjalin komunikasi ke kepolisian. "Pemberitahuan sudah. Kami selalu rapi dan tertib," ucap dia.

Sementara itu Juru Bicara BPN Prabowo-Sandiaga, Andre Rosiade memastikan Prabowo akan hadir dalam kegiatan sujud kemenangan tersebut. Namun, Andre tidak tahu pasti kemungkinan Sandiaga ikut dalam acara itu. Terlebih lagi, eks Wakil Gubernur DKI Jakarta itu tengah menderita sakit cegukan.

"Setahu saya Prabowo akan salat jumat di Masjid Istiqlal. Setahu saya itu," ungkap dia.


Sandi belum bisa dipastikan ikut sujud syukur?

emoticon-Wakaka
Diubah oleh fpicondet 19-04-2019 03:56
3
2.8K
70
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.2KThread41.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.