Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

7rhapsodyAvatar border
TS
7rhapsody
Jokowi minta pendukungnya tunggu hasil resmi KPU
Calon presiden petahana, Joko Widodo, meminta pendukungnya untuk menunggu hasil perhitungan resmi pemilu dari KPU.

"Dari indikasi exit pool dan quick count sudah kita lihat semua. Tetapi kita harus bersabar semua, menunggu perhitungan KPU secara resmi," kata Joko Widodo, di Djakarta Theater, Jakarta, Rabu.

Pasangan Joko Widodo-KH Ma'ruf Amin menurut sejumlah hasil quick count beberapa lembaga unggul dibanding pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno.

Sedangkan hasil resmi KPU ditargetkan akan dipublikasikan pada 22 Mei 2019.

Saat menyampaikan pernyataan tersebutm, Jokowi didampingi oleh calon wakil presiden Ma'ruf Amin serta para ketua umum partai koalisi, yaitu Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum DPP Partai NasDem Surya Paloh, Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, Ketua Umum DPP PKB Muhaimin Iskandar, Plt Ketua Umum DPP PPP Suharso Monoarfa, Ketua Umum DPP Hanura Oesman Sapta Odang, Ketua Umum DPP Perindo Harry Tanoe, Ketua Umum DPP PSI Grace Natalie, Ketua Umum DPP PBB Yusril Ihza Mahendra, Ketua Umum DPP PKPI Diaz Hendropriyono.

Jokowi juga mengucapkan terima kasih kepada penyelenggara pemilu yang dinilai berhasil menghasilkan pemilihan presiden dan pemilihan legislatif yang jujur dan adil.

"Kita semuanya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada KPU, Bawaslu, DKPP (Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilihan Umum), sehingga proses pesta demokrasi pileg dan pilpres tadi pagi telah berjalan dengan jujur dan adil," tambah Jokowi.

Tidak ketinggalan Jokowi berterima kasih kepada TNI dan Polri.

"Terima kasih juga kita sampaikan kepada TNI dan Polri yang telah mengamankan pengamanan dan ketertiban sehingga semua berjalan baik," katanya.

Jokowi pun mengajak masyarakat untuk kembali bersatu setelah pemilu.

"Ketiga marilah kita kembali bersatu sebagai saudara sebangsa dan setanah air setelah pileg dan pilpres persatuan kerukunan kita sebagai saudara sebangsa setahan air," kata Jokowi.

Pewarta: Desca Lidya Natalia
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2019

antaranews.com : Jokowi minta pendukungnya tunggu hasil resmi KPU
2
1K
19
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.1KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.