moviegangstaAvatar border
TS
moviegangsta
'Us' Pecahkan Rekor Pendapatan Film Horor Sepanjang Masa



Jordan Peele kembali meraih sukses lewat karyanya. Dua tahun setelah 'Get Out' sukses di box office, film selanjutnya karya sutradara tersebut yaitu 'Us', tak kalah melambung tinggi lewat pemasukan dari penjualan tiket yang debut di angka USD 70,3 juta (sekitar Rp 999,4 juta), menurut data dari Universal Pictures per hari Minggu (24/3/2019) seperti dilansir TIME.compada Senin (25/3/2019). Pendapatan yang terbilang luar biasa dari sebuah film bukan hasil remake atau pun kelanjutan dari franchise yang pernah sukses.

Angka yang berhasil diraih 'Us' ini merupakan yang tertinggi sejak remake 'It' di tahun 2017 dan film terbaru franchise 'Halloween' tahun 2018 lalu. Sekaligus menjadikan 'Us' sebagai film horor original dengan pendapatan terbesar sepanjang sejarah. Pendapatan film ini di pekan keduanya di box office juga membuatnya sejajar dengan 'Avatar' yang dirilis 10 tahun lalu sebagai film live-action original dengan pendapatan tertinggi di pekan pembukaan di box office.

Merupakan sebuah kebanggaan buat Jordan Peele sebagai sutradara muda bisa berdiri dan meraih sukses buat karya keduanya di ranah horor. Karena, menurut TIME.com, jarang ada sutradara muda yang bisa sampai di titik ini. Pujian pun mengalir buat Peele bukan cuma dari para reviewer untuk 'Us' tapi juga dari Universal Pictures sendiri.

"Dia benar-benar menciptakan cerita yang luar biasa yang sekali lagi akan bisa mencuri perhatian budaya masyarakat masa kini," kata Jim Orr, kepala distribusi dari Universal. "Peele dikenali berkat bakatnya yang luar biasa. Dia membuat sebuah film yang bikin orang-orang berpikir, film dengan akting dari pemeran yang luar biasa, ditulis dalam skenario yang baik dan benar-benar menghibur," lanjutnya.



'Us' berhasil mencuri posisi teratas dari 'Captain Marvel' yang sudah merajai box office selama dua minggu. Kini posisi 'Captain Marvel' ada di peringkat kedua dengan pendapatan USD 33 juta di minggu ketiganya. Dalam tiga minggu saja, film yang diperankan oleh Brie Larson itu sudah berhasil meraup USD 910 juta di seluruh dunia. Tak lama lagi 'Captain Marvel' akan jadi film pertama yang dirilis di 2019 dengan penghasilan USD 1 miliar.

Tapi akhir pekan lalu adalah milik 'Us' karena berhasil debut dengan angka dua kali lipat pendapat 'Get Out' secara domestik. Sekedar informasi nih GanSis, 'Get Out' diproduksi dengan budget USD 4.5 juta tahun 2017 lalu namun berhasil mendapatkan pemasukan sebesar USD 255,4 juta di box office. Sementara 'Us' punya budget lebih besar yakni USD 20 juta.

'Us' mendapatkan review baik di Rotten Tomatoes (94% fresh). Revier dari penonton beragam namun rata-rata memberikan skor 'B' di CinemaScore. Film ini diperankan oleh Lupita Nyong'o dan Winston Duke, berkisah tentang sebuah keluarga yang sedang liburan musim panas dan mendapat teror dari kembaran jahat mereka.

Sudah nonton belum, GanSis?
4iinch
anasabila
anasabila dan 4iinch memberi reputasi
4
3.8K
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Dunia Hiburan
Berita Dunia HiburanKASKUS Official
24.7KThread3.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.