Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • 7 Daftar Harga Terbaru Mobil Bekas Untuk Keluarga, Tahun 2019 Di Bawah 100 Juta

royani1975Avatar border
TS
royani1975
7 Daftar Harga Terbaru Mobil Bekas Untuk Keluarga, Tahun 2019 Di Bawah 100 Juta
7 Daftar Harga Terbaru Mobil Bekas Untuk Keluarga, Tahun 2019 Di Bawah 100 Juta
 
Keberadaan mobil masih menjadi incaran banyak orang, terutama mereka yang sudah memiliki keluarga kecil saat hendak melakukan perjalanan jauh. Bila memiliki anak baru satu, tentu tak masalah. Bisa dibonceng ditaruh di tengah. Namun pertanyaannya gimana kalo sudah anak sudah banyak, pasti repot.

Motor, walaupun terbilang praktis dan ekonomis kenyataannya rawan kecelakaan. Di samping itu fisik bayi atau anak juga bisa terganggu. Jika terlalu lama terkena angin bisa sakit.

Karenanya, banyak yang kemudian di antara pasangan muda ini melirik keberadaan mobil keluarga. Sekalipun bekas, asal layak pakai tetap dibeli. Hal itu dilakukan untuk membuat nyaman keluarganya khususnya anak-anak. Sebab kabin lapang sehingga  dapat memuat banyak orang.

Akan tetapi harga mobil dengan motor pastilah berbeda. Mencari yang betul-betul nyaman dan menampung semua anggota keluarga, itu sesuatu yang sulit. Karena rata-rata mobil jenis ini masih dibandrol di kisaran harga 100 juta lebih.

Namun Agan tak perlu merasa cemas. Dilansir dari laman situs www.m.liputan6.com ini 7 daftar mobil bekas untuk keluarga di bawah harga 100 juta yang masih dapat terjangkau di tangan. Silakan simak ya!

1.      Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia

Dua merk mobil tersebut terkenal sangat bandel di jalanan. Jika Agan menginginkan MPV dengan kualitas baik tapi badget sekitar 100 juta, bisa melirik jenis mobil-mobil itu. Namun yang perlu diingat sebab minim badget, Agan cuma bisa bawa mobil Avanza generasi pertama dan bukan yang baru.

Merunut pada sebuah situs terpercaya yang khusus ngebahas dunia otomotif, mobil Avanza tipe G manual rentang tahun 2004 sampai 2012, dijual dengan kisaran harga Rp 75 juta hingga 95 juta. Adapun fasilitasnya adalah :
·        Power Window
·        Electric Mirror
·        Ac Double Blower
·        Fog Lamp
·        Rear Spoiler

Sementara itu untuk saudara kembarnya Zenia, harganya justru jauh lebih murah, yakni sekitar 65 juta sampai 90 juta saja. Seperti tipe Xi Manual tahun 2004 sampai 2012 sekarang dibandrol dengan harga tadi.

Tapi ironisnya mobil Xenia ini belum ada fasilitas AC Double Blower seperti yang ada pada merk Avanza. Dan untuk kedua jenis tipe mobil tersebut, memiliki dimensi panjang 4,120 mm, lebar 1,649 dan tinggi 1,695 mm.

2.      Nissan Grand Livina

Perusahaan mobil Nissan memproduksi dua tipe, pertama yang memuat 5 penumpang dan yang kedua 7 orang. Bicara tentang ukuran, Grand Livina ini dimensi lebih kecil dari Avanza-Zenia yaitu panjang 4,420 mm, lebar 1,690 mm serta tinggi 1,590 mm.

Grand Livina tipe 1,5 XV Automatic produksi 2017 sampai 2012, saat ini dijual mulai harga 75 hingga 90 juta. Dan berikut kelebihannya :
·        Electric Mirror
·        Power Window
·        Central Lock
·        LCD TV untuk penumpang belakang

Kelemahannya :
·        Tidak ada Double Blower untuk mendinginkan penumpang belakang
·        Tenaganya kurang responsive
·        Kabin tidak lebar
·        Mesin rentan gangguan, jika memakai bahan bakar beroktan rendah
 
3.      Nissan Serena

Sedikit mewah tapi harga masih terjangkau, bila Agan mencari tipe mobil demikian cobalah untuk menengok Nissan Serena. Mobil ini sudah dibekali mesin berkapasitas 2,0 liter loh! Dan bukan itu saja tenaganya sudah mencapai 147 Tk dengan torsi maksimal 198 Nm.

Membicarakan masalah dimensi, ukuran Nissan Serena terbilang panjang. Yaitu panjang 4,590 mm, lebar 1,695 mm, tinggi 1,825 mm. Adapun harga yang dipatok untuk tipe Serena C24 tipe HWS produksi tahun 2004 sampai 2012, dipatok mulai harga 70 juta sampai 92 juta saja.

Agan sudah cukup nyaman bisa menikmati jenis mobil ini dengan badget di bawah 100 juta. Kelebihan yang bisa disebutkan yakni :
·        MPV boleh dikatakan telah mewah dengan konfigurasi 1 Captain Seat pada baris kedua
·        Penggunaan Electric Sliding Door
·        Fitur Dual SRS Airbag, ABS, EBD & BA

Adapun kelemahannya :
·        Posisi pengemudi yang bisa terbilang aneh untuk ukuran pendapat orang Indonesia, sebab persneling di samping setir sehingga driver harus duduk tegak
·        Electric Sliding Door sering bermasalah, sebab umurnya yang sudah tua.
 
4.      Nissan Evalia

Mobil ini diproduksi pada tahun 2012. Ukurannya untuk panjang 4,400 mm, lebar 1,695 mm dan tinggi 1,850 mm. Mesin sudah berkapasitas 1,5 liter, menggondol tenaga 107 Tk dan torsi 143 Nm. Sedang untuk harganya untuk tipe XV tahun 2012 sampai tahun 2012, dibandrol sekitar 80 sampai 95 juta.

Kelebihannya :
·        Sudah dilengkapi fitur Airbag pada bagian pengemudi
·        Layar Roof Monitor ukuran 10 inchi untuk tipe HWS
·        Mengadopsi keyless entry

Kelemahannya :
·        Sama seperti Nissan Serena, yakni posisi pengemudi terbilang tegak
·        Suspensi kurang nyaman di bagian belakang
 
5.      Suzuki APV

Terdapat line up MPV boxy, dikenalkan pertama kali ke publik dan mulai diproduksi di Indonesia pada tahun 2004. Mempunyai dimensi panjang 4,230 mm, lebar 1,655mm dan tinggi 1,855 mm. Kapasitas mesin 1,5 liter dengan kemampuan tenaga sebanyak 94 Tk serta torsi 126 Nm. Harga di pasaran sekitar 50 sampai 150 juta.

Pada awalnya mesin tersebut didukung oleh satu sistem transmisi saja, yaitu manual 5 percepatan pada tahun 2007. Baru kemudian melakukan penyegaran di tampilan interior dan eksterior, dengan satu pilihan sistem transmisi otomatis 4 percepatan. Memberi tambahan nama menjadi APV Arena.

Kekurangannya :
·        Tak ada fitur canggih di dalamnya
·        Posisi mengemudi masih terlalu tegak
·        Mesin berada di bawah 2 jok pada bagian depan, sehingga kurang nyaman
·        Posturnya terlalu tinggi, bisa limbung bila dikendarai dengan kecepatan tinggi
 
6.      Honda Stream

Mobil Jepang jenis ini memiliki medium MPV pada era 2002 sampai 2007 untuk pasar Indonesia. Dimensinya untuk panjang 4,550 mm, lebar 1,695 mm dan tinggi 1,590 mm. Mesinnya K20A i-VTEC kapasitasnya 2,0 liter sedikit lebih besar bila dibandingkan dengan yang sudah disebutkan di atas tadi, dan 4 silinder DOHC. Menggendong tenaga 150 Tk dan torsi 186 Nm, dengan saluran trasmisi otomatis triptonic 5 percepatan.

Sekilas mirip Nissan Grand Livina, terbilang luas dan nyaman untuk keluarga kecil Agan. Sebab bagian kabinnya meski tak terlalu besar, akan tetapi tetap recommended banget buat Agan lirik. Rasanya seperti berkendara di mobil sedan atau hatchback. Telah dilengkapi beberapa fitur seperti dual SRS Airbag, ABD, EBG dan Brake Assist. Mengenai harganya dipatok mulai 60 sampai 95 juta.

7.      Honda Odyssey

Dan ini adalah rekomendasi harga mobil keluarga bekas versi terakhir. Mobil tersebut sangat bagus buat dibeli Agan, bila anak sudah mulai banyak. Di samping lebar, tentu anak-anak merasa nyaman. Generasi kedua Honda Odyssey kode sasi RA6-RA9. Pada versi CBU ada pada tahun 2000.

Di Indonesia sendiri mempunyai dua pilihan mesin, yakni kode F23A dengan kapasitas 2,3 liter dan kode J30A kapasitas 3,0 liter. Kedua mesin tersebut masih digabung dengan sistem pilihan mesin transmisi otomatis 4 percepatan, sama yang dipakai pada jenis Honda Accord. Ada dua versi yang beredar di Indonesia yaitu Jepang dan Australia.

Tapi kedua versi di atas tersebut memiliki tampilan dan spesifikasi berbeda. Dihargai sekitar 48 hingga 88 juta. Dan berikut kelebihannya :
·        Luas dan nyaman
·        Adanya sunroof untuk tipe Absolute sebagai penambah kesan mewah

Kekuranannya :
·        Ukurannya yang terlalu lebar dan besar menyulitkan beberapa orang yang belum terbiasa mengendara mobil jenis ini.
·        Boros bensin
·        Pajak terbilang mahal

Nah, Gan itu tadi daftar 7 mobil bekas yang bisa Agan baca sebelum memutuskan untuk membeli. Cukup menarik ya, dengan badget terbatas masih bisa memiliki mobil untuk keluarga kecil Agan. Jadi bila berpergian jauh, sudah tidak dipusingkan lagi oleh keadaan si kecil yang menangis dan rewel di perjalanan sebab merasa kurang nyaman.

Tentunya mobil berbeda dengan motor. Dari segi kualitas dan harga pastilah lain. Jawaban manis untuk istri dan anak di rumah, jika memimpikan fasilitas nyaman di perjalanan dan ketujuh daftar mobil yang telah ditulis mimin tadi bisa dicoba ya!

Sumber gambar : www.liputan6.com
Sumber tulisan : www.liputan6.com

Jepara, 26 Maret 2019
 
#belajarbersamabisa#


Diubah oleh royani1975 26-03-2019 02:23
nona212
nona212 memberi reputasi
6
3.4K
13
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.8KThread16KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.